x

Profil Jim Croque, Kai Boham dan Max Christoffel: Pemain Eropa yang Gabung TC Timnas Indonesia U-19

Rabu, 22 Juni 2022 14:28 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Profil Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel: Pemain Eropa yang Gabung TC Timnas Indonesia U-19 Besutan Shin Tae-yong.

INDOSPORT.COM - Berikut profil tiga pemain Eropa yakni Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel, yang saat ini sedang bergabung pemusatan latihan Timnas Indonesia U-19.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-19 besutan Shin Tae-yong tengah menjalani pemusatan latihan (TC) untuk persiapan menghadapi Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga

Akan tetapi, dalam menjalani TC tersebut Shin Tae-yong langsung memanggil tiga pemain berdarah Belanda-Indonesia yakni Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel.

Ketiga pemain tersebut diketahui sudah ikut bergabung bersama Ronaldo Kwateh dkk berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. Mereka juga telah menyantap menu latihan berat dari Shin Tae-yong pada Selasa (21/06/22) kemarin.

Baca Juga

Sebelumnya, Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel juga sempat ikut bergabung latihan setelah Timnas Indonesia U-19 selesai mengikuti Toulon Tournament 2022 di Prancis.

Mereka sempat dipercaya oleh asisten pelatih Dzenan Radoncic untuk memperkuat Timnas Indonesia U-19 saat bersua klub lokal Prancis.

Jim Croque Cs bermain cukup apik dan membawa skuat Garuda Muda menang dengan skor 3-1. Kai Boham mampu menyumbang satu gol dalam laga tersebut.

Sementara itu, Shin Tae-yong menegaskan kalau ketiga pemain keturunan itu masih dilihat lagi soal kualitasnya. Ia belum mau memastikan apakah mereka layak untuk dinaturalisasi menjadi WNI.

Baca Juga

Yang jelas, di ajang Piala AFF U-19 2022 pada awal Juli mendatang, Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel masih belum bisa ikut tampil membela Timnas Indonesia U-19.

Banyak para penggemar tentu masih penasaran mengenai siapa sosok ketiga pemain Eropa yang gabung TC Timnas Indonesia U-19 tersebut. Berikut INDOSPORT telah merangkumnya:


1. Profil Jim Croque

Penyerang keturunan Indonesia, Jim Croque, bersama Eksekutif PSSI Hasani Abdulgani

Jim Croque merupakan asal Belanda yang lahir pada 5 Juli 2004 silam. Ia memiliki darah Indonesia dari sang ayah yang berasal dari Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Pemain yang berposisi sebagai striker ini tercatat merupakan pemain klub Belanda, Vitesse U-18 sejak Juli 2020 lalu. Pada musim lalu Jim Croque dipercaya tampil dalam 25 laga untuk skuat U-18 maupun U-21 dengan menyumbang 14 gol dan tiga assist.

Baca Juga

Bila melihat statistik di situs Transfermarkt, ia mengalami peningkatan tajam dibanding pada musim pertamanya membela Vitesse yang tercatat hanya sekali main untuk skuat U-18.

Jim Croque juga pernah meeraih penghargaan bulanan dari akademi Vitesse sebagai talenta berbakat pada November 2021 lalu.

Baca Juga

Sebelum bergabung dengan Vitesse, Jim Croque sempat membela klub Bussumse Football Club yang terletak di Belanda Utara, serta SV Huizen.

Kai Boham

Pemain yang memiliki nama lengkap Kai Davy Boham ini lahir di Belanda pada 18 Juli 2003 silam. Ia bisa membela Timnas Indonesia U-19 karena kakeknya berasal dari Surabaya, Jawa Timur dan sang nenek dari Bali.

Baca Juga

Pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini mengawali karier di Almere City U-17 dan perlahan-lahan promosi ke skuat U-19 pada musim 2019-2020 lalu.

Per musim 2021-2022, Kai Davy Boham  diberikan kesempatan untuk memperkuat Almere City U-21 hingga saat ini. Ia sukses membawa timnya meraih tiket promosi ke kasta tertinggi U-21 Belanda atau U-21 Divisie 1 pada Februari 2022 lalu.


2. Profil Max Christoffel

Profil pemain keturunan Belanda-Indonesia yakni Jim Croque, Kai Boham, dan Max Christoffel.

Max Christoffel merupakan pemain keturuan Belanda-Indonesia yang lahir pada 13 Agustus 2003 silam. Ia memiliki darah "Garuda" dari sang Ibu yang berasal dari Manado.

Pemain yang berposisi sebagai bek kiri ini berstatus pemain klub Liga Belanda Willem II Tilburg U-18. Sebelum bergabung ke Willem II Tilburg U-18, ia sempat bergabung ke akademi Elinwijk.

Dari situ, ia kemudian direkrut oleh akademi Feyenoord pada 2010 silam. Karena mengalami peningkatan tajam, ia akhirnya mampu menembus skuat Feyenoord U-17 pada 2019 dan Feyenoord U-18 di 2020 lalu.

Max Christoffel kemudian memulai petualangan baru di Willem II Tilburg U-18 sejak Juli 2021 lalu. Hingga saat ini dia tercatat sudah tampil sebanyak lima kali dengan total 295 menit bermain.

Baca Juga
Piala Dunia U-20Timnas IndonesiaShin Tae-yongMax ChristoffelJim CroquePiala AFF U-19 2022

Berita Terkini