x

Kejutan! Leeds United 'Resmi' Terima Tawaran Barcelona, Raphinha Batal ke Chelsea

Sabtu, 2 Juli 2022 04:18 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Isman Fadil
Chelsea 'resmi' ketikung Barcelona dalam perburuan tanda tangan winger Leeds United, Raphinha di bursa transfer musim panas ini.

INDOSPORT.COM - Chelsea 'resmi' ketikung Barcelona dalam perburuan tanda tangan winger Leeds United, Raphinha di bursa transfer musim panas ini.

Gerard Romero, jurnalis yang dekat dengan lingkaran Tim Catalan membocorkan jika The Whites telah banting setir dan memilih menjual Raphinha ke Camp Nou. Pemain berusia 25 tahun tersebut pun batal berkostum Tim Biru London.

Baca Juga

Raphinha sendiri memang jadi komoditas panas sejumlah klub mapan Benua Biru. Kondisi tersebut sejurus dengan penampilan apiknya bersama The Peacocks.

Diboyong Leeds United dari Rennes medio Oktober 2020 lalu, pemain berpaspor Brasil tersebut langsung memaku posisinya di lini depan.

Raphinha adalah aktor penting di balik trengginasnya Leeds United yang mula-mula tak diperhitungkan di kasta teratas Liga Inggris.

Baca Juga

Statistik mencatat, selama berkostum Leeds United, Raphinha sudah mengoleksi 66 penampilan di semua ajang dengan koleksi 22 gol plus 12 assist.

Catatan impresif Raphinha tak luput dari perhatian klub mapan Eropa. Tercatat, Barcelona dan Chelsea bersaing ketat untuk meminangnya.

Mula-mula, The Blues dijagokan untuk memenangi perlombaan setelah Leeds United setuju melego Raphinha ke Stamford Bridge seharga 60 juta poundsterling. Fabrizio Romano bahkan sudah berujar "Here We Go!".

Baca Juga

Sayangnya, kejutan kemudian terjadi setelah Barcelona terus menekan agen Raphinha, Deco agar kliennya memilih ke Camp Nou.

Tak disangka, tekanan Blaugrana membuahkan hasil. Leeds United pun ikut luluh dan membatalkan negosiasi dengan Chelsea.


1. Raphinha ke Barcelona

Pemain Leeds United, Raphinha, saat memperkuat Timnas Brasil.

Isu liar Raphinha gabung Barcelona dibocorkan oleh Gerard Romero. Jurnalis Spanyol yang dekat dengan lingkaran Tim Catalan membocorkan jika Leeds United telah banting setir.

Mula-mula, The Whites setuju untuk menjual Raphinha ke Chelsea seharga 60 juta pound sterling alias setara Rp1,08 Triliun.

Baca Juga

Akan tetapi setelah agen Raphinha yakni Deco mendesak The Whites membatalkan negosiasi, kepindahan Raphinha ke Kota London pun gagal terwujud.

Usaha Tim Catalan pun berhasil. Kini Barcelona bakal segera mengumumkan kedatangan Raphinha dalam waktu dekat.

Ditambahkan oleh laporan yang sama jika Raphinha sudah deal bahwa ia akan mendapat gaji senilai 6 juta euro per musim di Camp Nou.

Baca Juga

"Barca dan Leeds, akan menutup kesepakatan untuk Raphinha," cuit Romero di akun twitternya @gerardromero.

"Barca menawarkan angka sekitar 60 juta,"

"Barca dan Raphinha telah menyetujui gaji 6 juta bersih per musim,"

Baca Juga

Jika gosip tersebut benar-benar terjadi kemungkina besar Chelsea bakal babak belur. Pasalnya, bidikan mereka yang lain yakni Richardlison telah resmi bergabung dengan Tottenham Hotspur.

Satu-satunya nama panas di kantong Thomas Tuchel adalah Raheem Sterling. Akan tetapi, Manchester City belum memberi lampu hijau terkait transfer tersebut.


2. Barcelona Dapat Rejeki Nomplok

Logo Barcelona

Barcelona perlahan mentas dari keterpurukan finansial. Bersama perusahaan investasi global, Sixth Street mereka berhasil mengakuisisi 10 persen hak siar Liga Spanyol.

Sebelumnya, Blaugrana telah mengadakan pertemuan untuk menjual Barca Licensing & Merchandise pada Jumat (17/06/22) lalu

Hal itu mereka lakukan agar bisa segera mengembalikan titik terburuk mereka. Selain itu, dengan penjualan saham itu maka Barcelona bisa mendapatkan dana segar untuk menyongsong musim 2022/2023.

Pertemuan yang ditayangkan melalui kanal YouTube resminya, Joan Laporta selaku presiden Barcelona mengusulkan untuk menjual 49 persen saham BLM.

Para dewan Barcelona juga melihat cara itu adalah jalan terbaik untuk segera mendapatkan dana segar. Setelah itu mereka menggelar pemungutan suara untuk mempertimbangkan usulan tersebut.

Baca Juga
Bursa TransferChelseaBarcelonaLeeds UnitedBerita Bursa TransferRaphinha

Berita Terkini