x

Mengenal Gertjan Verbeek, Pelatih Top Belanda yang Tertantang Melatih di Indonesia

Minggu, 10 Juli 2022 19:25 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Gertjan Verbeek. Foto: Instagram@officialverbeek

INDOSPORT.COM – Mengenal Gertjan Verbeek, seorang pelatih top Belanda yang sudah malang melintang dan tertantang untuk melatih di Indonesia.

Belum lama ini, salah satu top asal Belanda, yakni Gertjan Verbeek, mengeluarkan pernyataan mengejutkan mengenai kariernya.

Baca Juga

Pelatih yang pernah menukangi Feyenoord Rotterdam dan FC Twente ini mengaku tertarik dan tertantang melatih di luar Belanda.

Salah satu negara yang ingin ia sambangi untuk melanjutkan kariernya adalah Indonesia. Hal ini diungkapkannya baru-baru ini.

Bahkan karena keinginannya melatih di Indonesia, Gertjan Verbeek menolak melatih tim Belanda sekelas Heracles Almelo.

Baca Juga

“Mereka (Heracles Almelo) tahu bahwa saya tak mau lagi. Selama empat puluh tahun saya mengikuti agenda KNVB (Federasi sepak bola Belanda). Saya tak merasa menyukainya lagi,” ujarnya dikutip dari Voetbal International.

“Saya punya anak berusia 5 tahun dan punya beberapa hobi. Saya masih terbuka untuk tawaran dari luar negeri. Petualangan yang menyenangkan untuk keluarga. Indonesia, Amerika Serikat, atau menjadi pelatih tim nasional,” lanjutnya.

Secara tegas, Gertjan Verbeek masih ingin melatih, tapi tidak untuk melatih di Belanda yang tak lain tanah kelahirannya sendiri.

Baca Juga

Pernyataan Verbeek yang ingin berkiprah di Indonesia tersebut pun terbilang menarik, apalagi jika melihat CV yang ia miliki.

Lantas, siapakah sosok Gertjan Verbeek tersebut?


1. Pelatih Kenamaan Belanda

Gertjan Verbeek. Foto: Instagram@officialverbeek

Gertjan Verbeek merupakan pelatih dan mantan pemain kenamaan di Belanda. Ia sendiri telah berkiprah di sepak bola Kincir Angin sejak 1982 kala masih berstatus pemain.

Karier pria kelahiran 1 Agustus 1962 itu bermula dari status sebagai pemain, di mana ia membela ATC ’65 sebelum hijrah ke Achilles ’12.

Setelah membela Achilles ’12, Verbeek hijrah ke Heerenveen pada 1984. Di tim tersebut, Verbeek bertahan cukup lama hingga 1994.

Baca Juga

Tercatat, ia hanya setahun tak membela Heerenveen selama 10 tahun kariernya, yakni kala dipinjamkan ke Heracles Almelo pada 1986 hingga 1987.

Pria yang berposisi sebagai bek kala bermain ini tak pernah dipanggil ke Timnas Belanda. Sehingga kariernya hanya habis di level klub saja.

Usai pensiun, Verbeek kemudian banting setir ke dunia kepelatihan, di mana ia pertama kali menukangi Heerenveen U-19.

Baca Juga

Setelahnya, Verbeek menukangi banyak tim Belanda, seperti Heerenveen, Feyenoord Rotterdam, Heracles Almelo, AZ Alkmaar, FC Twente dan Almere City.

Selain klub Belanda, pria berusia 59 tahun ini pernah menukangi klub Jerman seperti FC Nurnberg dan VfL Bochum, serta klub Australia, Adelaide United.

Karier kepelatihan Verbeek pun cukup mentereng, yakni dirinya pernah menjuarai Piala Belanda bersama AZ Alkmaar dan Piala Australia bersama Adelaide United.

Baca Juga

Pengalaman menterengnya ini dibarengi kemampuannya melahirkan bakat-bakat hebat di dunia sepak bola. Hal ini terlihat dari banyaknya bintang dunia yang lahir dari tangannya.

Siapa saja para pemain itu?


2. Tangani Bintang Top

Gertjan Verbeek. Foto: Instagram@officialverbeek

Gertjan Verbeek sendiri dikenal sebagai pelatih top karena mampu melahirkan banyak bintang sepak bola selama kariernya melatih.

Tercatat, ia pernah menangani pemain-pemain top di awal karier mereka, seperti Klaas-Jan Huntelaar kala masih berseragam Heerenveen sebelum membela Ajax Amsterdam.

Baca Juga

Selain itu ada pula Afonso Alves, Bas Dost, Sergio Romero, dan bahkan juga mantan gelandang Liverpool Georginio Wijnaldum.

Selain itu, Verbeek juga pernah menukangi nama-nama besar lain yang sempat dibilang habis seperti Giovanni van Bronckhorst dan juga Roy Makaay.

Sederet pemain top ini, mengukir namanya di sepak bola berkat tangan jeli Verbeek selama melatih, sehingga para pemain ini bisa membela tim-tim besar.

Baca Juga

Ketangkasannya dalam melatih itulah yang membuat Verbeek menjadi salah satu pelatih top di Belanda, meski prestasinya tak terlalu mentereng.

Kini, Verbeek pun ‘tertantang’ untuk melatih di Indonesia, seiring keinginannya merasakan petualangan baru dalam karier kepelatihannya.

Melihat CV nya yang pernah menangani klub besar dan melahirkan banyak bintang dunia, akankah ada klub Liga 1 yang berminat memakai jasa Gertjan Verbeek?

BelandaFeyenoordIn Depth SportsKNVBLiga IndonesiaprofilOne Football

Berita Terkini