x

Persija vs Bali United di Laga Pembuka Liga 1, Thomas Doll Ngaku Masih 'Buta'

Senin, 18 Juli 2022 19:23 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
Persija Jakarta akan menantang Bali United pada pekan pertama Liga 1 2022/23 pada 23 Juli nanti di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

INDOSPORT.COM - Persija Jakarta akan menantang Bali United dipekan pertama Liga 1 2022/23 pada 23 Juli nanti di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali. Laga itu sudah dinantikan penggawa tim Macan Kemayoran. 

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengatakan timnya sudah harus pusatkan fokus untuk lawan Bali United. 

Mereka melupakan kemenangan 4-2 atas Rans Nusantara FC dilaga uji coba tiga hari lalu di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. 

Baca Juga

Pelatih asal Jerman itu mengaku buta akan kekuatan Bali United, yang juga merupakan juara Liga 1 musim lalu Ini merupakan kali pertamanya Thomas Doll berkarier di Liga Indonesia, jadi tak punya banyak referensi. 

"Yang penting ke depan, pertandingan melawan Bali United. Kami sepenuhnya fokus ke pertandingan itu," ujar Thomas Doll. 

"Saya tidak tahu nanti akan seperti apa, tapi semoga tim ini selalu sehat dan fit," imbuhnya.  

Baca Juga

Thomas Doll berharap Jakmania juga turut mendampingi tim saat melawat ke markas Bali United. Kehadiran suporter tentu berikan motivasi lebih bagi pemain.

"Seperti yang kita tahu, musim lalu tidak bagus untuk tim dan suporter. Suporter juga tidak bisa nonton langsung ke stadion dan itu tidak bagus untuk fans, dan sekarang waktunya kami membayar itu semua," ujar pelatih 56 tahun itu.

Jaga Kondisi

Sementara itu, kapten Persija, Andritany Ardhiyasa turut mengimbau rekan-rekannya agar jaga kondisi jelang kick-off Liga 1 2022. 

Mereka harus bisa tampil konsisten, minimal berikan yang terbaik seperti laga uji coba kontra Rans Nusantara FC. 

"Tidak cukup sampai di sini (menang uji coba vs Rans) karena ini bagian dari pertandingan persahabatan. Kami harus fokus untuk tanggal 23, semoga tanggal 23 kami mendapatkan permainan terbaik, stabil," katanya. 

Baca Juga

Untuk Liga 1 2022, Persija Jakarta melakukan cukup banyak perubahan. Selain merekrut pelatih kelas Eropa, tim Ibu Kota juga datangkan pemain asing kualitas tinggi. 

Sejauh ini sudah ada legiun asing yang didaratkan Persija yakni Michael Krmencik, Ondrej Kudela dan Hanno Berhens.

Dua nama awal merupakan anggota Timnas Ceko, sedangkan Berhens merumput di klub ternama Jerman seperti Hamburger SV dan FC Nurnberg. 

Baca Juga

Persija Jakarta menatap kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 dengan semangat To The Next Level. 

Seluruh elemen di skuad Macan Kemayoran, pemain, pelatih, dan official, memiliki tekad kolektif untuk berjuang maskimal demi mencapai level yang lebih tinggi.

Persija JakartaBali UnitedLiga IndonesiaLiga 1Liga 1 2022-2023Thomas Doll

Berita Terkini