Jules Kounde Gabung Chelsea, Barcelona Kesetanan dan Fokus Pepet Milan Skriniar
INDOSPORT.COM - Klub Liga Spanyol, Barcelona dilaporkan ingin membajak bek Inter Milan, Milan Skriniar di bursa transfer musim panas ini.
Selidik punya selidik, keputusan Tim Catalan mengincar Skriniar tak lepas dari kegagalan Barcelona menggaet Jules Kounde.
Mula-mula, Barcelona sendiri memang tak memprioritaskan nama Milan Skriniar. Barcelona lebih bernafsu menggaet karang tangguh Sevilla Jules Kounde.
Dengan pengalamannya main di Liga Spanyol, Kounde dinilai pantas untuk menjadi suksesor Gerard Pique yang sudah memasuki usia senja.
Sayangnya, alih-alih bergabung dengan Barcelona Kounde malah kian dekat untuk diresmikan Tim Biru London Chelsea.
Kabarnya, Chelsea dan Sevilla memang di ambang menemukan kata sepakat terkait nilai transfer Kounde di angka 60 juta euro.
Tim Biru London mengungguli Tim Catalan yang sampai saat ini diisukan belum melayangkan proposal resmi pada Sevilla.
Presiden Tim Catalan Joan Laporta pun mengkonfirmasi jika Kounde bakal gabung Chelsea pada bursa transfer musim panas ini.
“Kounde? Tidak. Dia telah ditandatangani oleh Chelsea.” kata Laporta saat ditanya fans tentang transfer Kounde.
Seolah tak ingin meratapi kegagalan menggaet Kounde, kini Barcelona langsung move on dan beralih ke nama lain. Gosip gres dari Gerard Romero mengklaim jika Tim Catalan ingin membajak bek Inter Milan, Milan Skriniar.
1. Barcelona Fokus Pepet Skriniar
Menurut jurnalis yang dekat dengan lingkaran managemen Barcelona tersebut, nama Milan Skrniar kini jadi nama panas bagi Barcelona.
Bek berusia 27 tahun tersebut kabarnya masuk dalam rencana daftar beli Barcelona menyusul kegagalan menggaet Kounde.
Ditambahkan oleh Romero, selain Skriniar Barcelona juga mengawasi nama lain. Di antaranya adalah William Saliba, Gvardiol, Inigo Martínez dan Roger Ibanez.
"Opsi yang mengubah arah olahraga Barça jika Kounde gagal direkrut," cuit Romero.
"Ada William Saliba, Milan Skriniar, Gvardiol, Iñigo Martinez dan Roger Ibañez," imbuhnya.
Kans Barcelona untuk menggaet Skriniar terbilang gampang-gampang susah. Menurut rumor yang berkembang, Inter Milan tak akan mempersulit kepergian bintangnya itu.
Asalkan, para peminatnya termasuk Barcelona harus siap merogoh kocek di angka 60 juta euro alias setara Rp913 Miliar.
Dana tersebut tidak jadi masalah bagi Barcelona yang sudah mengalokasikan duit segar untuk memboyong bek tengah anyar.
Kendati demikian, batu sandungan bisa datang dari para peminat Skriniar. Diketahui jika Skriniar juga jadi bidikan Paris Saint-Germain.
Bahkan Les Parisiens diisukan sudah mencapai kesepakatan personal dengan Skriniar. Situasi tersebut bisa menyulitkan Barcelona untuk menggaet bek asal Slovakia itu.
2. Sukses Daratkan Tagliafico, Lyon Bikin Nasib Dani Alves Terkatung-katung di Barcelona
Klub Liga Prancis (Ligue 1), Olimpyque Lyon, kabarnya telah mendapatkan Nicolas Tagliafico. Hal tersebut membuat kemungkinan merapatnya Dani Alves menjadi semakin kecil pada bursa transfer musim panas ini.
Kontrak Dani Alves telah kadaluarsa pada 21 Juli 2022 lalu, tetapi Barcelona enggan untuk memperpanjang kontraknya.
Dani Alves pada bursa transfer musim panas ini berstatus free agent. Sempat terdengar kabar bahwa Olympique Lyon tertarik untuk menggunakan jasa pemain asal Brasil tersebut.
Namun, Olympique Lyon telah mencapai kesepakatan pribadi dengan mantan pemain Ajax Amsterdam, Nicolas Tagliafico terlebih dahulu.
Menurut laporan dari media Prancis, bek asal Argentina tersebut dikontrak oleh Lyon dengan mahar sebesar 4 juta euro, atau sekitar Rp61 miliar.