x

Bursa Transfer: Dibayangi Resiko Luar Biasa Besar, Man United Ngotot Kejar Bintang Mahal Brasil

Minggu, 24 Juli 2022 03:49 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Antony masih akan tetap Manchester United kejar di bursa transfer walau sejauh ini mereka belum pernah punya bintang Brasil top di Liga Inggris.

INDOSPORT.COM - Klub raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United,tidak main-main dalam usaha mereka untuk mendatangkan Antony.

Meski harus mengeluarkan biaya setidaknya hingga 80 juta Euro yang setara dengan 1,2 trilun Rupiah, namun The Red Devils sudah kadung menentukan jika sang winger adalah target utama di bursa transfer.

Baca Juga

Antony adalah salah satu pemain andalan manajer baru mereka, Erik ten Hag, saat masih menukangi Ajax Amsterdam.

Di tangan sang juru taktik, Antony menjelma dari seorang pemain tanpa nama dari Brasil menjadi salah satu prospek top di Eropa.

Total dari 79 penampilan sejauh ini bersama Ajax di bawah arahan Ten Hag, sang pemain 22 tahun sukses menyarangkan 22 gol plus 20 assist yang berbuah dua trofi Eredivisie Belanda dan satu KNVB-Beker.

Baca Juga

Tidak heran jika kemudian Erik ten Hag ingin agar Antony ikut dengannya pindah dari Johan Cruyff ArenA ke Old Trafford pada bursa transfer kali ini.

Meski saat ini Manchester United sudah punya cukup banyak pemain depan dengan skill dan flair layaknya Marcus Rashford, Jadon Sancho, dan Anthony Martial, namun sang nakhoda baru ingin lebih.

Musim depan United akan bermain di empat kompetisi berbeda termasuk Liga Inggris dan Liga Europa sehingga butuh banyak opsi di tiap lini.

Baca Juga

Belum lagi akan adanya Piala Dunia 2022 yang digelar pada Desember nanti yang membuat jadwal para pemain mereka yang banyak menyandang status internasional semakin padat.

Untuk itulah Antony kemudian diincar Manchester United. Kaki kiri dominanya sendiri sudah jadi perbedaan besar yang dapat ditawarkan pada barisan penyerang Setan Merah.


1. Old Trafford Tak Ramah untuk Pemain Brasil?

Alex Telles, salah satu pemain Brasil di Manchester United.

Hanya saja Manchester United ada baiknya waspada sebelum memutuskan untuk menyodorkan kontrak pada Antony dan mahar besar ke Ajax Amsterdam.

Pasalnya klub juara Liga Inggris 20 kali tersebut tidak punya sejarah yang baik dalam hal memiliki pemain asal Brasil.

Baca Juga

Dalam dua dekade terakhir setidaknya United pernah mendatangkan delapan bintang Negeri Samba namun bisa dibilang tidak ada yang benar-benar sukses entah itu Kleberson, Anderson, Rafael dan Fabio da Silva, serta Andreas Pereira.

Begitu juga dengan dua yang tersisa saat ini yaitu Fred dan Alex Telles. Nama kedua bahkan isunya akan segera dilego pasca performa yang jauh dari harapan plus kedatangan Tyrell Malacia.

Banderol 80 juta Euro yang tertempel di punggung Antony apabila ditebus akan membuat Manchester United mendapatkan penggawa asal Brasil termahal dalam sejarah bursa transfer mereka.

Baca Juga

Itu jumlah yang terlalu besar untuk dibelanjakan pada pemain yang kemungkinannya untuk berhasil menjadi pemain reguler seutuhnya tidak besar.

Harga tersebut masih bisa naik lagi mengingat Ajax sendiri ogah untuk melakukan transaksi. Tidak setelah sudah terlalu banyak awak mereka yang sudah memutuskan pergi.

"Saya rasa Antony akan bertahan. Kami sudah menjual terlalu banyak pemain dan sebelumnya hal itu tidak pernah terjadi. Itu asumsi saya," beber Alfred Schreuder, manajer Ajax.

Baca Juga

Masih ada waktu sekitar dua pekan sebelum Liga Inggris 2022/2023 resmi bergulir sebelum Manchester United putuskan harus beli Antony atau tidak.

Walau bursa transfer masih akan dibuka sampai akhir Agutus nanti, namun Erik ten Hag sudah pernah menyatakan jika ia ingin menyelesaikan aktivitas jual beli sebelum kompetisi resmi dimainkan.


2. Man United Lepas Lingard ke Nottingham Forest

Jesse Lingard

Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard akhirnya melabuhkan kakinya ke tim promosi Liga Inggris, Nottingham Forest.

Kabar ini diketahui dari unggahan klub berjuluk The Tricky Trees tersebut lewat unggahannya di media sosial, Instagram.

Dalam unggahan tersebut, Nottingham Forest menyertakan video perkenalan pemain berusia 29 tahun tersebut mengenakan seragam The Tricky Trees.

“Dia kembali. Dan begitu juga kami,” bunyi unggahan Nottingham Forest melalui media sosial Instagram-nya.

Dinukil dari laman resminya, pemain yang sempat dipinjamkan ke West Ham United ini akan mengenakan nomor punggung 10 di Nottingham Forest.

Baca selengkapnya:  Resmi! Cabut dari Man United, Jesse Lingard Gabung Tim Promosi Liga Inggris

Bursa TransferManchester UnitedBrasilAjax AmsterdamLiga InggrisErik ten HagAntony dos Santos

Berita Terkini