x

Bidik Asnawi Mangkualam, Akun Instagram Jeonbuk Hyundai Digeruduk Netizen Indonesia

Selasa, 26 Juli 2022 14:28 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
Akun Instagram raksasa Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai Motors,diserbu netizen Indonesia usai dirumorkan mengincar bintang Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam.

INDOSPORT.COM – Akun Instagram raksasa Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai Motors, langsung diserbu netizen usai dirumorkan tengah mengincar jasa bintang Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar.

Performa tajam bintang timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar, bersama Ansan Greeners rupanya dikabarkan memancing minat klub raksasa Korea Selatan, Jeonbuk Hyundai.

Baca Juga

Hal ini dibocorkan langsung oleh media Sports Chosun melalui jurnalisnya, Bolmanchan, yang menyatakan bahwa Jeonbuk Hyundari mempertimbangkan merekrut Asnawi.

Ketertarikan Jeonbuk Hyundai terhadap Asnawi ini dimulai setelah bek kanan andalan mereka, Lee Yong, memutuskan hengkang dari Jeonbuk secara tiba-tiba.

Kepergian Lee Yong dengan alasan yang belum jelas ini membuat slot bek kanan di kubu Jeonbuk Hyundai bolong. Salah satu upaya untuk menambalnya dengan merekrut Asnawi.

Baca Juga

Tak hanya sekadar tertarik, Jeonbuk Hyundai nampaknya juga sudah melakukan kontak dengan Ansan Greeners, klub yang dibela Asnawi, demi mewujudkan kepindahan sang pemain.

Meski baru sebatas rumor, namun kabar bahwa Jeonbuk mengincar Asnawi langsung membuat para pencinta sepak bola di Indonesia heboh.

Sejumlah netizen di Tanah Air tertarik mengintip profil Jeonbuk Hyundai yang memiliki 61,4 ribu pengikut di akun media sosial Instagram-nya.

Baca Juga

Bukan hanya itu, netizen terlihat meninggalkan jejak sebagai bukti mereka mulai mengikuti progress transfer Asnawi ke klub kasta tertinggi Liga Korea Selatan ini.


1. Performa Asnawi Bikin Jeonbuk Hyundai Kepincut

Asnawi Mangkualam, pemain Timnas Indonesia. Foto: Instagram@asnawi_bhr

Hal ini terlihat dalam beberapa postingan aktivitas Jeonbuk Hyundai hari ini, Selasa (26/07/22), yang digeruduk komentar berbahasa Indonesia.

Baca Juga

@yodicandra: “Asnawi mangkualam fans has just landed.”

@zaidansahbanaa: “Belom apa apa udah rame.”

@jokesbolafc: “Kalo udah rame kabari ya.”

@who_is_name12234: “Asnawi here we go?????”

@h_amin28: “Terpantau masih sepi.”

@ahmfaisholmufi: “Njirrr baru rumor Lo udah rame gini.”

@ahmdflh__: “Semoga kepincut sama asnawi.”

@ritchie.gw: “Yaampun, sabar guys. Kalau jadi diumumin baru kita penuhin di comment, tergantung Level Up Asia bisa gk negosiasi dengan @jeonbuk1994.”

Netizen yang mayoritas pendukung Timnas Indonesia tentunya berharap transfer ini terealisasikan mengingat ini membuka peluang manan bintang PSM Makassar itu manggung di kasta tertinggi liga Korea Selatan, K-League.

Ketertarikan Jeonbuk Hyundai terhadap Asnawi sendiri tak lepas dari performa apik yang ditampilkan sang bek kanan bersama Ansan Greeners.

Baca Juga

Terlebih, Asnawi juga tengah berada di momen di mana permainannya mulai matang sejak direkrut Ansan Greeners pada Februari 2021 lalu.

Asnawi tercatat sudah mencicipi kesempatan sebagai starter dalam empat laga terakhir secara beruntun. Dia bahkan mampu mencetak gol perdana di laga terakhirnya.

Gol itu tercipta saat menghadapi Gimpo FC yang bertengger di urutan ketujuh. Di laga tersebut, pelatih Ansan Greeners memainkan Asnawi Mangkualam sebagai starter.

Baca Juga

Ini merupakan gol perdana Asnawi untuk Ansan Greeners setelah melalui 31 penampilan sejak membela tim asal Korea selatan tersebut sejak Februari 2021 lalu.

Pada musim ini, Asnawi sudah mencatatkan 15 penampilan di liga bersama klubnya. Asnawi Mangkualam sendiri merupakan satu-satunya bintang bola sepak Indonesia yang melebarkan sayap di Korea Selatan.


2. Shin Tae-yong Titip Pesan ke Asnawi Mangkualam

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bersama Asnawi Mangkualam

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menitip pesan kepada Asnawi Mangkualam Bahar, yang baru saja mencetak gol perdana di Ansan Greeners.

Ansan Greeners yang diperkuat Asnawi baru saja meraih kemenangan 3-1 atas Gimpo Citizen pada lanjutan pekan ke-28 K-League 2 atau kasta kedua Liga Korea Selatan, Sabtu (23/07/22).

Laga ini disaksikan langsung Shin Tae-yong. Shin Tae-yong kebetulan sedang pulang di Korea Selatan setelah mengajukan cuti sebulan dari tugasnya di Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong diketahui menyaksikan laga Ansan Greeners vs Gimpo Citizens ditemani salah satu putranya, Shin Jae-hyuk.

Kedatangan pelatih berusia 51 tahun ini tidak sia-sia. Sebab, dia bisa menyaksikan murid kesayangannya di Timnas Indonesia, Ansawi Mangkualam, mencetak gol bersejarah untuk Ansan Greeners.

Baca selengkapnya: Nonton Langsung Laga Ansan Greeners, Shin Tae-yong Titip Pesan ke Asnawi Mangkualam

Bursa TransferAsnawi Mangkualam BaharJeonbuk Hyundai MotorsK-LeagueBakat Muda IndonesiaBerita TransferPerjuangan Bakat Muda Indonesia di Luar NegeriBerita Bursa TransferOne Football

Berita Terkini