Geger! Elon Musk Siap Beli Manchester United dari Keluarga Glazer
INDOSPORT.COM – Dunia jagat maya digegerkan oleh cuitan Elon Musk di Twitter yang mengatakan dirinya akan membeli raksasa Liga Inggris (Premier League), Manchester United.
Seperti yang diketahui, linimasa Twitter juga sempat booming tagar #EmptyOldTrafford menyusul performa memalukan Manchester United di pentas Liga Inggris (Premier League) baru-baru ini.
Memasuki era Erik ten Hag, Manchester United justru tumbang kontra Brighton & Hove Albion di laga pembuka Liga Inggris dengan skor 1-2.
Bahkan, Manchester United belum mencetak gol sama sekali di Liga Inggris, mengingat gol kontra Brighton adalah hasil bunuh diri Alexis MacAllister.
Selepas penampilan memalukan kontra Brighton, muncul tagar #EmptyOldTrafford yang pada hari ini, Rabu (10/08/22) meramaikan jagat Twitter.
Tagar ini mulai digaungkan jelang pertandingan Liga Inggris antara Manchester United vs Liverpool yang bakal digelar di Stadion Old Trafford pada (22/08/22) mendatang.
Akun penggemar Manchester Unired @Olu4all mengemukakan salah satu alasan dari rencana mengosongkan Stadion Old Trafford dalam laga kontra Liverpool.
“Jika AC Milan bisa melakukannya, maka fan Manchester United juga bisa #EmptyOldTrafford,” kicaunya.
Tagar tersebut dipercaya salah satu penggemar Manchester United bisa mengusir keluarga Glazer dari kursi kepemilikan.
“Nah kalau kayak gini saya setuju, kenapa fans MU di seluruh dunia ga usah nonton dulu, ga usah ke stadion, ga usah beli merchant nya MU, blok semua yang menguntungkan si owner, walaupun keterlaluan, ini bisa ngusir Glazer dari MU #EmtpyOldTrafford,” tulis salah satu fan Manchester United
Kini dunia Twitter dihebohkan kembali dengan pernyataan Elon Musk yang menuturkan bahwa ia juga ingin membeli Manchester United.
1. Elon Musk Ingin Beli Man United
Dilansir dari akun Twitter pribadi Elon Musk, pria terkaya di dunia itu sejatinya mencuit, “Untuk lebih jelasnya, saya mendukung separuh Partai Republik dan separuh Partai Demokrat!”
Hanya saja, yang menjadi lebih eloknya lagi, ia menambahkan cuitan, “Saya juga akan membeli Manchester United terima kasih.”
Cuitan pria berusia 51 tahun ini lantas dikomentari banyak pengguna Twitter di seluruh dunia.
“I love that idea.” tulis @itsJ**** yang berarti, “Saya menyukai ide itu.”
“Please send maguire to Mars,” tulis @alwail*** yang berarti, ”Tolong kirim Maguire ke Mars.”
“The best way to know something won’t happen is if Elon says it will happen,” tulis @herk*** yang berarti, “Cara terbaik untuk mengetahui sesuatu tidak akan terjadi adalah jika Elon mengatakan itu akan terjadi.”
“please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please please,” tulis @mj****.
“Wt* is happening,” tulis @jc_apont*** yang berarti, “Apa yang sedang terjadi?”
“save us elon,” tulis @antdal*** yang berarti, “Selamatkan kami, Elon.”
“Probably worst choice on your career Elon,” tulis @mogi.soe**** yang berarti, “mungkin pilihan terburuk dalam karier Anda, Elon.”
2. 3 Eks Pemain Ini Disinyalir Bisa Pulihkan Man United
Di sisi lain, tiga mantan generasi emas The Class of '92 milik Manchester United yang layak dipanggil untuk perbaiki nama baik Setan Merah di Liga Inggris (Premier League) musim ini.
Sepanjang musim 22/23, penampilan Manchester United di Liga Inggris memang terbilang cukup buruk lantaran belum pernah raih satu poin.
Dari dua pertandingan, Manchester United alami nasib apes dengan telan kekalahan atas Brighton (1-2) serta Brentford (4-0). Hasil tersebut membuat MU terdampar di dasar klasemen Liga Inggris.
Tak hanya berdampak di posisi klasemen sementara, rapor buruk Manchester United selama dua pekan Liga Inggris musim ini juga berimbas pada kepercayaan fans.
Jelang pertandingan kontra Liverpool pada pekan ketiga nanti, tagar #EmptyOldTrafford yang bermaksud untuk mengosongkan stadion sudah bergema di media sosial.
Baca selengkapnya: Kini Terpuruk, 3 Eks The Class of '92 Ini Diprediksi Bisa Pulihkan Marwah Manchester United