Datang ke Ultah Rafathar, Ini Ucapan Spesial Michael Owen untuk Keluarga Raffi Ahmad
INDOSPORT.COM – Dalam rangkaian agendanya di Jakarta, legenda sepak bola Inggris, Michael Owen, punya doa khusus saat hadir di ulang tahun Rafathar, putra sulung Raffi Ahmad.
Diketahui, Michael Owen memang sedang ada di Jakarta sejak Jumat (20/8/22). Kedatangannya itu diketahui untuk mempromosikan Liga Inggris (Premier League) yang tayang eksklusif di Vidio.
Selain itu Michael Owen di Jakarta juga untuk menjadi pundit big match Manchester United vs Liverpool di Liga Inggris musim 2022-2023.
Laga pekan ketiga Liga Inggris ini akan berlangsung pada Selasa (23/8/22) dini hari WIB di Old Trafford dan secara ekslusif tayang di Vidio.
Dari serangkaian agendanya itu, ada yang menarik ketika Michael Owen datang ke Andara Residence yang merupakan kediaman Raffi Ahmad di Depok, Jawa Barat.
Bahkan Michael Owen dijemput langsung oleh Raffi Ahmad dan istri (Nagita Slavina). Hal itu terlihat dari konten instagram Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ada di kursi depan dalam mobil. Sementara Michael Owen ada di kursi belakang dengan mengenakan jersey merah.
Tiba di Andara Residence, Michael Owen turut merayakan tahun ketujuh Rafathar, putra sulung selebriti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Mantan penyerang Liverpool dan Manchester United di Liga Inggris itu pun tak segan berkeliling mencicipi kuliner Indonesia seperti bakso.
Michael Owen diberikan hadiah khusus oleh Rafathar yang sedang berulang tahun. Dalam kesempatan yang sama, Michael Owen juga memberikan bola yang ditandatanganinya.
1. Ucapan Spesial dari Michael Owen
Kedatangan mantan pemain sepak bola Liga Inggris ke ulang tahun Rafathar itu, auto bikin iri para penggemar. Banyak yang bergurau kepengen jadi ‘anak’ Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
“Gokil Michael Owen,” komentar @wida*****
“Rafathar ultah didatangin legend beruntung amat lu deeek,” komentar @pre****
“Janji gak iri kok,” komentar @ana****
“Legendaris yang gw suka, legend Liverpool,” komentar @bang*****
Selain memberikan surprise di ulang tahun Rafathar, ada sebuah doa spesial yang diberikan Michael Owen kepada keluarga Raffi Ahmad. Hal itu diketahui dari instagram @raffiahmad1717.
Awalnya, Raffi Ahmad mengucap terima kasih atas kehadiran Michael Owen di ulang tahun putra sulungnya dengan Nagita Slavina itu.
“Terima kasih banyak saudaraku. jika Anda ingin hang out, Anda memberi tahu saya,” tulis Raffi Ahmad di instagram story, Minggu (21/08/22).
Kemudian, Michael Owen pun membalasnya dengan ramah dan menyertakan doa agar Rafathar bisa merayakan ulang tahun dengan pesta yang hangat.
“Senang bertemu dengan Anda dan keluarga tercinta. Semoga anak Anda (Rafathar) mengadakan pesta yang menyenangkan,” balas Michael Owen, legenda sepak bola Timnas Inggris itu.
2. Michael Owen Pimpin Nobar di Jakarta
Michael Owen di Jakarta akan ikut 'nobar' atau tepatnya pundit untuk big match Liga Inggris antara Manchester United vs Liverpool pada 23 Agustus nanti di Vidio.com.
"Saya sangat senang bisa kembali berada di Indonesia, apalagi Liga Inggris musim ini juga baru dimulai," kata Michael Owen.
"Saya juga senang bisa ikut berbagi pandangan dan pendapat saya mengenai pertandingan sebagai pundit. Saya harap bisa bawakan acara dengan baik karena saya tau fans Indonesia sangat passion," imbuhnya.
Monika Rudijono selaku Managing Director Vidio, mengatakan Owen akan didatangkan untuk menunjukan kedekatan dengan penggemar Liga Inggris. Pasalnya, Owen merupakan mantan pemain dari Liverpool dan Manchester United.
"Michael Owen akan jadi pundit di laga tersebut. Manchester United dan Liverpool punya basis fans besar dan ini upaya kami buat realisasikan pengalaman terbaik buat penonton dan fans EPL," katanya saat sesi preskon, Jumat (19/08/22) di Jakarta.
Baca selengkapnya: Datang ke Indonesia, Michael Owen Akan Pimpin 'Nobar' Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris