x

Link Live Streaming Liga Jerman: Bayern Munchen vs Borussia Monchengladbach

Sabtu, 27 Agustus 2022 22:25 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Indra Citra Sena
Link live streaming Bayern Munchen vs Borussia M'gladbach (Bundesliga Jerman).

INDOSPORT.COM – Berikut link live streaming Liga Jerman (Bundesliga) pekan keempat antara Bayern Munchen vs Borussia Monchengladbach, Sabtu (27/8/22), pukul 23.30 WIB.

Liga Jerman musim ini telah memasuki pekan keempat. Klub-klub akan kembali bersaing demi meraih poin penuh, termasuk Bayern Munchen dan Borussia Monchengladbach.

Baca Juga

Pemuncak klasemen sementara Liga Jerman, Bayern Munchen, semakin menunjukkan tajinya usah berhasil melumat VfL Bochum dengan skor telak, 7-0 beberapa waktu lalu.

Seluruh pemain Bayern Munchen menjalankan peran penting dalam laga-laga yang dimainkan sebelumnya. Matthijs de Ligt yang sebelumnya tak meyakinkan di Juventus kini perlahan menemukan performa terbaik.

Sementara itu, Manuel Neuer juga berhasil melakukan tujuh kali penyelematan dan berhasil menjaga gawangnya tetap bersih dari kebobolan saat melawan Bochum.

Baca Juga

Meski demikian, pada laga malam nanti, Bayern Munchen harus rela tak diperkuat oleh pemain muda mereka, Jamal Musiala, yang masih cedera. Leon Goretzka dan Alphonse Davies pun masih belum bisa dipastikan tampil.

Di sisi lain, Borussia Monchengladbach juga berhasil melewati tiga pertandingan di Liga Jerman tanpa mengalami kekalahan.

Di bawah asuhan mantan manajer Norwich City, Daniel Farke, Die Fohlen saat ini bermain sangat mengesankan dan kini bertengger di posisi ketiga klasemen sementara Liga Jerman.

Baca Juga

Dalam laga yang tersaji malam nanti, Monchengladbach harus rela tidak diperkuat oleh bek kirinya, Ramy Bensebaini yang sedang menderita flu.

Akankah Die Fohlen mampu memutus dominasi kemenangan yang diraih oleh Die Roten saat ini? Berikut link live streaming Bayern Munchen vs Borussia Monchengladbach nanti malam.


1. Link Live Streaming Liga Jerman

Link live streaming Bayern Munchen vs Borussia M'gladbach (Bundesliga Jerman).

Sabtu, 27 Agustus 2022

Bayern Munchen vs Borussia Monchengladbach (23.30 WIB)

Link Streaming

Mola TV (klik di sini

Perhatian!  

1) INDOSPORT tidak bertanggung jawab atas kualitas siaran. 

2) Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu.

Bundesliga JermanBayern MunchenBola InternasionalLiga JermanBorussia MoenchengladbachLive StreamingBerita Liga Jerman

Berita Terkini