x

Deretan Fakta Jelang Derby AC Milan vs Inter Milan: Rossoneri Dihantui Rekor Buruk

Sabtu, 3 September 2022 15:05 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Fikayo Tomori (kanan) melancarkan tekel ke arah Denzel Dumfries di laga AC Milan vs Inter Milan (02/03/22). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)

INDOSPORT.COM – Berikut deretan fakta jelang duel antara dua klub kota Milano, AC Milan vs Inter Milan, di pekan ke-5 Liga Italia (Serie A) 2022/23.

Pekan ke-5 Liga Italia (Serie A) 2022/23 akan menghadirkan partai panas bertajuk Derby della Madonnina antara AC Milan vs Inter Milan, Sabtu (03/09/22).

Baca Juga

Dalam partai ini, AC Milan dalam kondisi sedikit pincang menyusul hasil seri yang didapat di pekan sebelumnya kontra Sassuolo.

Karena hasil imbang itu, AC Milan pun memulai kampanyenya di Liga Italia 2022/23 dengan catatan yang tak cukup baik, yakni 2 kemenangan dan 2 hasil imbang.

Modal yang tak cukup apik dari AC Milan ini ternyata berbanding terbalik dengan Inter Milan yang punya catatan lebih baik.

Baca Juga

Meski pernah menelan kekalahan, Inter mampu meraih tiga kemenangan di 4 laga awal Liga Italia 2022/23, yang membuat Nerazzurri pun nyaman di papan atas.

Kondisi yang berbeda ini pun tak menjadi jaminan bahwa kemenangan akan lebih condong ke Inter. Pasalnya, kedua tim siap turun dengan kekuatan terbaiknya jelang laga ini.

Jelang duel ini, terdapat sederet fakta menarik yang menghiasi, di mana kedua tim memiliki keunggulan masing-masing atas lawannya.

Baca Juga

Apa saja fakta-fakta tersebut? Berikut INDOSPORT rangkum dalam fakta menarik AC Milan dan Inter Milan jelang Derby della Madonnina.


1. Fakta AC Milan Jelang Derby della Madonnina

Theo Hernandez (kanan) mencoba merebut bola dari penguasaan Milan Skrinia (02/03/22). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)

1. Rekor Buruk AC Milan

AC Milan memiliki rekor buruk atas Inter Milan jelang duel ini. Diketahui, Rossoneri tak pernah menang atas Nerazzurri saat bermain di kandang sejak 2016 silam.

Terakhir kali AC Milan menang atas Inter dengan status tuan rumah terjadi pada Liga Italia 2015/16 dengan skor 3-0, yakni kala Rossoneri masih ditukangi Sinisa Mihajlovic.

Baca Juga

Catatan buruk ini diperparah dengan fakta bahwa AC Milan gagal mencetak gol di dua pertemuan terakhir dengan Inter Milan, yakni di semifinal Coppa Italia 2021/22.

Andai di laga nanti AC Milan gagal mencetak gol lagi, maka hal ini jadi rekor buruk pertama sejak 1980, di mana Rossoneri gagal mencetak gol di tiga laga Derby della Madonnina.

2. Misi AC Milan Cetak Rekor

Usai meraih kemenangan atas Bologna dengan skor 2-0 di pekan ke-3 Liga Italia 2022/23, AC Milan berhasrat meneruskan rekor kemenangan di San Siro.

Andai menang atas Inter Milan di laga nanti, maka AC Milan akan meraih kemenangan beruntun kelima di San Siro, dan akan menjadi catatan pertama Rossoneri sejak melakukannya pada 2014 silam.

Baca Juga

Dan misalkan AC Milan berhasil mencetak Clean Sheet di laga kontra Inter Milan nanti, maka Rossoneri juga akan mencetak rekor.

Rekor yang dimaksud adalah Clean Sheet di tiga laga beruntun dalam tiga musim seperti halnya yang dilakukan AC Milan apda musim 1953-1955 dan 1979-1982.

Di sisi lain, AC Milan juga mencari dua kemenangan beruntun atas Inter Milan di kancah Serie A, yang terakhir kali diraihnya pada 2011 saat masih dibesut Massimiliano Allegri.


2. Fakta Inter Milan Jelang Derby della Madonnina

Perebutan bola antara pemain Inter Milan vs AC Milan.

1. Rekor Buruk Inzaghi

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi menatap Derby della Madonnina di Liga Italia 2022/23 kontra AC Milan dengan catatan miris.

Semenjak dipercaya melatih Inter Milan, Inzaghi hanya mampu meraih 1 poin saja dari dua pertemuan dengan AC Milan.

Jika kembali gagal menang di laga nanti, Inzaghi akan mengikuti jejak Osvaldo Bagnolis di tahun 1993 yang gagal menang atas AC Milan di 3 laga Derby pertamanya.

Baca Juga

2. Inter Rajin Cetak Gol

Di setiap duel Derby della Madonnina yang berlangsung sejak 2018 di kancah Liga Italia, Inter Milan tergolong rajin mencetak gol ke gawang AC Milan.

Tercatat, Inter Milan selalu mencetak gol dalam 8 pertemuan terakhirnya dengan AC Milan di Liga Italia, dengan catatan 5 kemenangan, 1 hasil imbang, dan 2 kekalahan.

Baca Juga

Selain itu, di kubu Inter Milan terdapat sosok Joaquin Correa. Eks pemain Lazio ini merupakan pemain yang paling rajin mencetak gol ke gawang AC Milan di Liga Italia.

Tercatat, Correa mampu mencetak 4 gol selama bertemu AC Milan di Liga Italia, di mana seluruh gol itu dibuat kala berseragam Lazio.

Serie A ItaliaAC MilanInter MilanDerby Della MadonninaLiga ItaliaOne Football

Berita Terkini