Hasil Liga Inggris Everton vs Liverpool: Gol Coady Dianulir, Derby Merseyside Berakhir Panas Tanpa Pemenang
INDOSPORT.COM – Berikut adalah hasil pertandingan Liga Inggris (Premier League) 2022/23 antara Everton vs Liverpool, yang tersaji di Stadion Goodison Park, Sabtu (03/09/22).
Pertandingan putaran keenam Liga Inggris yang tersaji di markas Everton tersebut berlangsung dengan seru, mengingat nama besar yang dimiliki kedua klub.
Liverpool datang ke markas musuhnya dengan membawa hasil positif, karena di dua laga sebelumnya mampu meraih kemenangan, dengan skor 2-1, saat menjamu Newcastle. Serta melumat Bournemouth, dengan skor 9-0.
Sedangkan Everton mencatatkan hasil lebih buruk dalam dua laga terakhir yang dilakoni. The Toffees belum pernah menang, dan hanya membukukan dua hasil imbang.
Beralih ke pertandingan, pada awal laga kedua tim saling berbalas serangan. Namun, tim tuan rumah sempat mengancam gawang Alisson terlebih dahulu.
Peluang tersebut bermula ketika Demiral Gray memberi through pass kepada Neal Manupay. Sayang, Anthony Gordon tidak berada pada posisi yang tepat untuk menyambut umpan Manupay.
Tak berselang lama, Darwin Nunez yang menyambut umpan Trent-Alexander Arnold, hampir menggetarkan jala The Toffees, andai sundulanya tidak melebar dari gawang Jordan Pickford.
Tekanan yang diberikan Everton, membuat Liverpool hampir kebobolan lewat tendangan Tom Davies pada menit ke-32 yang memanfaatkan kemelut, tetapi tendangannya membentur tiang gawang.
Pada akhir pertandingan babak pertama, Liverpool mengancam melalui tembakan dari Nunez, sayang masih membentur mistar. Selanjutnya, tembakan Luis Diaz yang mendapatkan bola liar juga digagalkan oleh tiang.
Hingga pertandingan babak pertama selesai, pertandingan antara Everton vs Liverpool berakhir dengan kedudukan sama kuat, dengan skor 0-0.
1. Gol Conor Coady Dianulir Wasit
Ingin memecahkan kebuntuan yang dihadapi oleh Liverpool di babak pertama, Jurgen Klopp memasukan Roberto Firmino untuk mengantikan Fabio Carvalho.
Pertandingan baru berjalan tiga menit, The Reds mampu membuat Jordan Pickford was-was, lewat peluang yang bermula dari umpan silang Luis Diaz.
Selanjutnya, Kostantinatos Tsimikas yang memanfaatkan kemelut di depan gawang, mampu mengirimkan tendangan keras. Sayang, tembakannya belum mengarah ke gawang.
Bahkan akibat serangan bertubi-tubi yang dilakukan anak asuh Jurgen Klopp, Fabinho mampu memanfaatkan kemelut, dengan tendangan kerasnya, tetapi masih bisa ditepis oleh Pickford.
Namun, everton yang tampil di hadapan pendukungnya sendiri, mampu melakukan serangan balik cepat, tetapi hanya membuahkan tendangan pojok.
Setelah melakukan skema corner kick, Conor Coady membobol gawang Alisson, memanfaatkan umpan dari Neal Mupay. Sayang wasit menganulirnya, karena Coady berada dalam posisi off-side.
Bahkan, pertandingan dengan tajuk “Derby Merseyside” tersebut mulai berlangsung panas. Pasalnya, hingga menit 70, keduanya sama-sama buntu dalam urusan mencetak gol.
Dwight McNeil yang baru masuk pada menit 80, langsung bisa mengancam gawang Alisson melalui sepakan kerasnya, sayang tembakannya masih bisa ditepis oleh penjaga gawang Liverpool.
Kendati demikian, The Reds bukan tanpa peluang, lewat umpan yang dikirim oleh Mohamed Salah. Lalu, Roberto Firmino mampu menembak ke arah gawang, tetapi Pickford tampil gemilang dengan menepis shooting tersebut.
Hingga peluit panjang wasit ditiupkan, big match antara Everton vs Liverpool pada pekan kelima Liga Inggris 2022/23 berakhir dengan kedudukan sama kuat, 0-0.
2. Catatan Laga
Susunan Pemain Everton vs Liverpool
Everton (4-3-3)
Pemain: Jordan Pickford; Nathan Patterson, Conor Coady, James Tarkowski, Vitaliy Mykolenko; Amadou Onana, Tom Davies, Alex Iwobi, Neal Maupay, Anthony Gordon, Demarai Gray.
Cadangan: Asmir Begovic, Michael Keane, Seamus Coleman, Dwight McNeil, Allan, Ruben Vinagre, Stanlet Mills, Idrissa Gueye, Salomon Rondon.
Pelatih: Frank Lampard
Liverpool (4-3-3)
Pemain: Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Kostantinoss Tsimikas; Fabio Carvalho, Fabinho, Harvey Elliot; Mohamed Salah, Luis Diaz, Darwin Nunez.
Cadangan: Adrian, Andrew Robertson, Joel Matip, Nathaniel Phillips, Stefan Bajcetic, James Milner, Arthur, Diogo Jota, Roberto Firmino.
Pelatih: Jurgen Klopp