x

Jadwal Liga Champions: Ada Big Match Inter Milan vs Bayern Munchen

Rabu, 7 September 2022 07:42 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Berikut ini jadwal Liga Champions yang berlangsung hari ini, Rabu (07/09/22), di antaranya big match Inter Milan vs Bayern Munchen dan Napoli vs Liverpool.

INDOSPORT.COM – Berikut ini jadwal Liga Champions yang berlangsung hari ini, Rabu (07/09/22), di antaranya big match Inter Milan vs Bayern Munchen dan Napoli vs Liverpool.

Jadwal Liga Champions hari ini akan dibuka dengan pertandingan antara Ajax Amsterdam vs Rangers. Laga ini akan digelar di Stadion Johan Cruijff Arena, Amsterdam mulai pukul 23.45 WIB.

Baca Juga

Rangers memiliki modal penting sebelum menjalani lawatan perdana di Liga Champions 2022/2023. Klub Skotlandia berjuluk The Gers ini menyingkirkan tim asal Belanda lainnya, PSV Eindhoven, sebelum lolos ke fase grup UCL 2022.

Pengalaman melawan PSV tentunya menjadi modal berharga bagi Rangers untuk meladeni jagoan Eredivisie, Ajax Amsterdam

Namun, de Amsterdammers tentunya bukan lawan yang mudah ditaklukkan, apalagi mereka bakal bertanding di depan publik sendiri.

Baca Juga


Berlanjut pada Kamis, 8 September 2022 dinihari WIB, jadwal Liga Champions akan diramaikan dengan duel akbar antara Inter Milan vs Bayern Munchen.

Pertandingan Grup C Liga Champions 2022-2023 antara Inter Milan vs Bayern Munchen bakal tersaji di Stadio Giuseppe Meazza pada Kamis (08/09/22) pukul 02:00 dini hari WIB.

Duel Inter Milan menjamu Bayern Munchen diprediksi bakal berjalan panas, lantaran kedua tim sama-sama ingin mencari pelampiasan.

Baca Juga

Pasukan Simone Inzaghi baru saja mengalami kekalahan atas rival sekota mereka AC Milan dengan skor 3-2 di pekan kelima Liga Italia.

Sedangkan Bayern Munchen baru saja memperoleh hasil imbang atas Union Berlin 1-1 di pekan kelima Bundesliga Jerman. 


1. Jadwal Liga Champions

Logo Liga Champions.

Selain Inter vs Bayern Munchen, Liga Champions pada Rabu dinihari WIB juga akan menyajikan bentrokan antara Napoli vs Liverpool.

Liverpool yang masih sedikit terseok-seok awal musim ini tentu berharap bisa membuang jauh-jauh kesialan mereka dengan satu langkah berharga di Liga Champions.

Akan tetapi, ini tidak akan jadi PR mudah bagi Jurgen Klopp yang sudah pernah mencicipi perlawanan Napoli di dua edis Liga Champions sebelumnya.

Dari dua edisi masing-masing pada 2018-2019 dan 2019-2020, kedua tim sudah berjumpa empat kali. Sejauh ini, Liverpool masih unggul dengan dua kemenangan.

Untuk menyaksikan rangkaian Liga Champions pada Rabu malam WIB dan Kamis dinihari, kali bisa melihat jadwalnya berikut ini:

Rabu, 7 September 2022

- 23.45 WIB: Ajax Vs Rangers

- 23.45 WIB: Eintracht Frankfurt vs Sporting

Kamis, 8 September 2022

- 02.00 WIB: Inter Milan vs Bayern Munchen

- 02.00 WIB: Barcelona Vs Viktoria Pizen

- 02.00 WIB: Napoli Vs Liverpool

- 02.00 WIB: Atletico Madrid Vs Porto

- 02.00 WIB: Tottenham Hotspur Vs Marseille

- 02.00 WIB: Club Brugge Vs Bayer Leverkusen

Liga ChampionsBayern MunchenInter MilanAjax AmsterdamJadwal PertandinganJadwal Pertandingan Hari IniBerita Liga Champions Eropa

Berita Terkini