x

Eks MO Persija Viola Kurniawati Bicara soal Polemik Stadion JIS dan PSSI

Minggu, 11 September 2022 17:12 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
Bukan pengalihan isu atau ditunggangi politik, Viola Kurniawati memberikan pendapat soal pernyataan PSSI bahwa Stadion JIS belum berstandar FIFA.

INDOSPORT.COM - Bukan pengalihan isu atau ditunggangi politik, Viola Kurniawati memberikan pendapat soal pernyataan PSSI bahwa Stadion JIS belum berstandar FIFA.

Beberapa waktu terakhir, PSSI menuai kecaman karena membatalkan laga Timnas Indonesia vs Curacao yang awalnya akan digelar di Jakarta International Stadium (JIS).

Baca Juga

PSSI menyatakan bahwa stadion yang terletak di Jakarta Utara itu belum berstandar FIFA, sehingga belum siap untuk menggelar laga pemungkas Timnas Indonesia vs Curacao.

"Untuk menggelar sebuah pertandingan FIFA Match Day yang mengundang animo penonton sangat banyak, perlu dilakukan simulasi," ungkap Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

"Di samping itu, terkait dengan plafon yang rendah, karena bus tidak bisa masuk, bisa jadi bus tim tamu dan tim tuan rumah berhentinya di area umum," lanjut Yunus.

Baca Juga

PSSI menawarkan alternatif bahwa Garuda akan bermain di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat. Namun, netizen mencium ada aroma politis dalam keputusan tersebut.

Netizen mengklaim bahwa Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, terlalu memaksa untuk bermain di Jawa Barat, karena mau maju dalam pemilihan calon gubernur.

Namun, hal itu langsung dipatahkan oleh pegiat sepak bola, Viola Kurniawati, mantan media officer Persija Jakarta dan CEO PSS Sleman, yang memang tahu seluk beluknya.

Baca Juga

Menurut Viola yang pernah menggelar pertandingan sepak bola internasional di JIS, stadion megah ini memang memiliki detail-detail yang belum berstandar FIFA.


1. Viola: Bis Tidak Bisa Naik, Pemain Jalan Kaki

Lapangan di Jakarta International Stadium (JIS) berukuran 105 x 68 meter dengan permukaan lapangan menggunakan rumput hibrida.

Sebelumnya, Viola Kurniawati pernah menjadi panitia pelaksana turnamen International Youth Championship (IYC) 2022 di Jakarta International Stadium.

Berdasarkan pengalaman tersebut, Viola membenarkan bahwa ada beberapa hal dari Stadion JIS yang belum standar FIFA, sehingga riskan digunakan untuk Timnas Indonesia.

Baca Juga

"Beberapa waktu lalu sempat bahas soal kekurangan JIS dari segi fasilitas untuk tim dan pertandingan ketika event IYC. Dan akhirnya, PSSI juga bilang hal yang sama."

"Karena infrastruktur sudah dibangun dan pasti sulit diubah, ya tantangannya ketika event IYC adalah mencari solusi," ungkap Viola Kurniawati melalui laman Twitter.

"Nah tapi kalau event yang sudah kaitannya sama FIFA langsung, butuh assessment dan approval untuk mencari solusi, terutama soal alur perimeter," lanjut Viola lagi.

Baca Juga

Secara khusus, Viola melampirkan video simulasi ketika bis pemain ingin masuk Stadion JIS, tapi atap terlalu rendah.

Baca Juga

"Kendalanya, bis tidak bisa naik ke atas, pertama, atap terlalu rendah, jadi mentok. Mengingat bis pemain pasti besar dan tinggi," jelas Viola Kurniawati di Twitter.

"Kedua, beban bis dan tingkat kecuraman, sehingga nggak kuat naik. Akhirnya pemain turun jalan kaki ke atas," lanjut wanita yang juga mantan CEO PSS Sleman tersebut.


2. Kabar Terkini Timnas Indonesia vs Curacao

Skuat timnas Indonesia dalam pertandingan Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Kuwait, Rabu (8/6/22).

Timnas Indonesia akan menghadapi skuat Curacao di FIFA matchday pertama pada Sabtu, 24 September 2022, bertempat di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. 

Kemudian, FIFA Matchday kedua melawan Curacao akan digelar Selasa, 27 September 2022, tapi PSSI merilis batal menggunakan Jakarta International Stadium (JIS).

Lokasi matchday kedua masih didiskusikan, apakah akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, atau di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi, Jawa Barat.

Namun, netizen menggaungkan tagar #TolakPakansari di media sosial, karena beberapa kali lapangan stadion tergenang air akibat drainase air hujan yang buruk.

Selain itu, netizen juga terlanjur senang ketika Timnas Indonesia bakal bertanding di Jakarta International Stadium (JIS) yang megah dan baru saja diresmikan, sebelum akhirnya wacana ini dibatalkan.

PSSITimnas IndonesiaBola InternasionalLiga IndonesiaTim Nasional CuracaoViola KurniawatiBerita Timnas IndonesiaJakarta International Stadium (JIS)

Berita Terkini