x

Jalani Instruksi Thomas Doll, Ricky Cawor Sukses Cetak Sejarah Pertama di Persija

Selasa, 13 September 2022 20:25 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
Selebrasi pemain Persija Jakarta, Michael Krmencik bersama Ricky Cawor usai mencetak gol ke gawang Barito Putera, Minggu (11/09/22). Foto: Khairul Imam/Persija

INDOSPORT.COM - Pemain muda Ricky Ricardo Cawor berhasil tampil gemilang saat Persija Jakarta berhasil memutus rekor buruk di markas Barito Putera, Selasa (13/09/22).

Tim Macan Kemayoran berhasil memutus tren buruk ketika bermain di markas Barito Putera. Persija akhirnya meraih kemenangan setelah tujuh tahun tidak pernah menang di kandang Barito.

Baca Juga

Persija Jakarta berhasil menang saat bertandang ke Barito Putera di pekan kesembilan Liga 1 Indonesia 2022/2023. mereka menang dengan skor tipis 1-0 atas Barito Putera berkat gol tunggal Michael Krmencik.

Namun di balik gol tunggal kemenangan yang dicetak oleh Michael Krmencik, ada andil besar dari aksi yang dilakukan Ricky Cawor.

Ricky Cawor adalah sosok yang memberikan assist kepada Krmencik sehingga mencetak gol. Assist ini pun menjadi assist perdana Ricky Cawor di Liga 1.

Baca Juga

Top skor PON 2021 Papua tersebut pun mengaku sangat senang bisa berkontribusi untuk hasil positif yang dicapai skuat Persija.

Selain bisa memberikan assist penentu kemenangan Persija, pemain kelahiran Merauke 24 tahun itu juga bisa menjalankan instruksi pelatih Thomas Doll.

Baca Juga

“Sebelum turun ke lapangan saya diminta oleh coach untuk buat peluang dan cetak gol," ucap Ricky Cawor.

"Arahannya hanya itu. Saya senang bisa bantu tim untuk meraih kemenangan di pekan ini,” ucap Cawor. 


1. Kronologi

Selebrasi pemain Persija Jakarta, Michael Krmencik bersama Ricky Cawor usai mencetak gol ke gawang Barito Putera, Minggu (11/09/22). Foto: Khairul Imam/Persija

Mantan pemain Persipura Jayapura itu pun menceritakan kronologi terciptanya gol Persija ke gawang Barito

Semula, Cawor mengincar Taufik Hidayat saat dirinya menerima bola sebelum akhirnya umpan dirinya disambut oleh Michael Krmencik .

Baca Juga

“Waktu itu saya sudah siap menyerang saat lihat Hanif (Sjahbandi) pegang bola dan lihat Taufik ada di sisi kanan."

"Jadi saya langsung lari masuk ke kotak penalti. Setelah one-two dengan Krmencik saya sudah panggil Taufik untuk sambut operan saya. Tapi operan saya yang terkena pantulan bek lawan melewati Taufik dan justru langsung disambar Krmencik dari belakang,” tutur Cawor.

Baca Juga

Usai mencatatkan assist di pertandingan kontra Barito Putera, dirinya semakin termotivasi untuk lebih berkembang.

“Saya harus tetap berusaha untuk jadi lebih baik karena saya ingin bantu Persija terus meraih kemenangan,” tutup Cawor.


2. Pertahanan Lawan Tangguh

Pertandingan antara Barito Putera vs Persija Jakarta di BRI Liga 1, Minggu (11/09/22). Foto: Khairul Imam Persija

Meski berhasil meraih tiga poin atas Barito, Persija mengakui jika pertahanan lawan sulit ditembus saat laga pekan kesembilan Liga 1 tersebut.

Banyak peluang emas Persija dari Michael Krmencik, Riko Simanjuntak, Rio Fahmi yang berhasil diblok kiper Barito Putera, Adhitya Harlan, dan bek asing, Renan Alves.

Tim Ibu Kota baru bisa mencetak gol pada menit ke-69. Kremencik tidak menyia-nyiakan assist dari Ricky Cawor yang baru dimainkan di babak kedua.

Bek Persija Jakarta, Hansamu Yama bersyukur, Persija akhirnya mampu mengonversi salah satu peluang menjadi gol. Hal itu membuat seluruh anggota tim merasa lega mengingat mereka temui kebuntuan sepanjang babak pertama.

"Tidak mudah mengalahkan Barito Putera di kandang. Saya rasa mereka juga bermain bagus, tapi kami lebih baik dari segala lini, sehingga bisa memenangi pertandingan,” lanjutnya. 

Baca selengkapnya: Liga 1: Cuma Menang Tipis, Bek Persija Akui Pertahanan Barito Putera Sangat Kokoh

Persija JakartaLiga IndonesiaLiga 1Ricky CaworLiga 1 2022-2023Thomas DollMichael Krmencik

Berita Terkini