Liga Champions: Barcelona Siap Merana karena Bayern Munchen Punya Buku Panduan Jinakan Lewandowski
INDOSPORT.COM - Pertemuan Bayern Munchen vs Barcelona sering terjadi di Liga Champions (Champions League). Berikut beberapa pertandingan yang paling diingat publik.
Matchday kedua Liga Champions musim ini akan kembali menyajikan sejumlah pertandingan seru, salah satunya di grup C antara Bayern Munchen vs Barcelona di Stadion Allianz Arena, Rabu (13/09/22) dinihari WIB.
Ini merupakan kali kedua bagi Bayern Munchen kembali berhadapan dengan lawan sulit di Liga Champions musim ini.
Pada matchday pertama lalu, mereka melawan Inter Milan. Hasilnya, Bayern Munchen mampu meraih kemenangan 2-0.
Kini FC Hollywood menjamu Barcelona. Tim yang sudah sering mereka hadapi, akan tetapi kali ini sedikit berbeda.
Pasalnya, Bayern Munchen tidak akan diperkuat salah satu penyerang yang dahulu menjadi andalannya, Robert Lewandowski.
Seperti diketahui, Lewandowski sudah hijrah ke Barcelona pada bursa transfer musim panas ini dengan biaya 45 juta euro.
Kehadiran Lewandowski tentu menjadikan Barcelona lebih kuat dan percaya diri untuk menghadapi Bayern Munchen kali ini dari sebelumnya.
Sebaliknya, kekuatan tuan rumah terutama dalam menyerang sedikit diragukan usai ditinggal bomber asal Polandia itu.
Kendati demikian, meskipun Barcelona diperkuat Robert Lewandowski tampaknya tidak akan mengubah rekor positif Die Bayern terhadap Azulgrana di Liga Champions.
Dari total 11 pertemuan terakhir Bayern Munchen vs Barcelona di Liga Champions, wakil Jerman itu mampu meraih 8 kemenangan dan 1 hasil imbang, sedangkan tim Catalan hanya bisa meraih 2 kali kemenangan.
1. Cara Jitu Redam Lewandowski
Lewandowski sendiri sedang dalam kondisi fit untuk dimainkan sejak awal. Tenaganya sempat disimpan saat Barcelona menggasak Cadiz 4-0 di pertandingan sebelumnya.
Selain fit, Lewandowski juga sedang dalam performa terbaiknya. Ia sudah mencetak sembilan gol hanya dalam enam pertandingan pertama bersama Barcelona.
Nagelsmann sadar betul bahwa Lewandowski menjadi ancaman terbesar yang bisa dihadapi Munchen. Namun, pelatih berusia 35 tahun ini tidak menggolongkan pemain berusia 34 tahun itu sebagai pemain paling berbahaya yang dimiliki Barcelona.
Toh, Barcelona memang punya pemain-pemain lain yang bisa saja menjadi pembeda pada laga tersebut. Raphinha dan Ousmane Dembele jadi salah satunya.
"Saya tidak tahu pasti apakah Lewandowski menjadi pemain paling berbahaya di Barcelona. Satu yang saya yakini adalah ancaman gol terbesar datang dari dirinya," ucap Nagelsmann di konferensi pers resmi.
Nagelsmann menjelaskan bahwa sehebat-hebatnya Lewandowski, ia tetap memiliki kelemahan. Salah satunya adalah, ia tidak bisa mencetak gol ketika sulit menerima bola.
Hal ini yang akan dilakukannya di pertandingan nanti. Nagelsmann memastikan bahwa Lewandowski tidak akan menerima bola.
"Lewy memberikan kehadiran yang sangat baik saat menyerang dan melakukan pergerakan yang sangat bagus. Tapi jika dia tidak menerima bola, sulit baginya untuk mencetak gol," ungkap dia.
2. Xavi Hernandez Tidak Takut dengan Bayern Munchen
Pelatih Barcleona, Xavi Hernandez mengaku tidak takut lantaran harus bertandang ke markas Bayern Munchen dalam laga lanjutan Liga Champions.
Melakoni pertandingan lanjutan Grup C Liga Champions, Barcelona akan menghadapi lawan berat, Bayern Munchen.
Mendapatkan kemenangan telak atas Viktori Plzen tampaknya membuat Xavi Hernandez dan anak asuhnya memiliki modal penting.
Sebagaimana diketahui, pada pekan lalu, Barcelona berhasil membabat habis klub asal Ceko tersebut dengan skor telak, 5-1.
Kini, ujian bagi Barcelona pun akan benar-benar datang. Bayern Munchen adalah ujian itu. Kendati begitu, pelatih Barca, Xavi Hernandez mengaku tidak takut.
Baca selengkapnya: Jelang Laga Liga Champions Bayern Munchen vs Barcelona, Xavi: Kami Tak Takut!