x

Panas! Liverpool Pecundangi Ajax, Virgil van Dijk Sindir Keras Eks Manchester United

Rabu, 14 September 2022 21:15 WIB
Penulis: Triyoga Sandi Pamungkas | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Bek Liverpool, Virgil van Dijk (kanan). Foto: REUTERS/Phil Noble.

INDOSPORT.COM – Bek Liverpool, Virgil van Dijk, menyindir keras eks Manchester United, Rio Ferdinand, seusai timnya menangi laga melawan Ajak Amsterdam di Liga Champions.

Setelah meraih hasil yang tak cukup baik dalam beberapa laga terakhir, Liverpool akhirnya mampu memetik kemenangan dari Ajax Amsterdam dengan skor 2-1 di matchday kedua putaran grup.

Baca Juga

Dua gol yang berhasil dicetak oleh Mohamed Salah dan Joel Matip berhasil membawa Liverpool meraih tripoin perdananya di Grup A setelah menumpaskan perlawanan dari Ajax Amsterdam.

Bek Liverpool, Virgil van Dijk, pun mengakui bahwa akhirnya The Reds kini telah berhasil kembali ke jalur kemenangan.

Bukan hanya itu, bek asal Belanda tersebut juga menyindir keras eks Manchester United, Rio Ferdinand, yang mengkritik performanya di beberapa laga terakhir.

Baca Juga

“Tidak mendengarkan dunia luar adalah hal yang paling penting. Kadang-kadang lucu karena banyak mantan pemain sepak bola (seolah-olah) tahu persis apa yang kami alami,” ujarnya, dikutip dari Express.

“Mereka mengatakan banyak hal untuk dicoba dan disampaikan kepada kami. Kami tahu minggu lalu tidak dapat diterima dan kami mencoba memperbaikinya,” imbuhnya.

Selain itu, Virgil van Dijk juga mengaku tak ingin terlalu terbawa euforia kemenangan yang baru saja diraih Liverpool saat ini.

Baca Juga

Mantan pemain Southampton itu juga mengaku bahwa dirinya akan memanfaatkan jeda internasional untuk fokus mengembalikan performanya.

“Ini adalah langkah menuju arah yang benar, jangan terlalu terbawa suasana karena masih ada banyak pertandingan, tetapi inilah saatnya untuk fokus pada jeda internasional, kemudian istirahat ketika kami kembali,” pungkasnya.


1. Komentar Rio Ferdinand soal Sindiran Van Dijk

Bek Liverpool, Virgil van Dijk (kanan), sedang bersitegang dengan Rio Ferdinand. Foto: REUTERS/Phil Noble.

Mendengar apa yang telah disampaikan oleh bek asal Belanda tersebut, Rio Ferdinand pun memberikan tanggapannya atas komentar itu.

Meski tak menampik bahwa Liverpool bermain apik saat mengalahkan Ajax Amsterdam, Rio Ferdinand pun tetap bersikeras jika Virgil van Dijk memainkan permainan yang buruk saat dikalahkan Napoli minggu lalu.

Baca Juga

“Jika saya pikr itu salah (komentarnya atas Van Dijk) atau itu bersifat pribadi, maka saya merasa terganggu,” kata Rio Ferdinand.

“Tetapi jika memang (perkataan Van Dijk) pantas, maka saya akan mengangkat tangan. Dengarkan penampilan Napoli, saya pikir setiap pemain (Liverpool) akan mengangkat tangan mereka dan berkata ‘lihat ini, hari yang buruk di kantor’,” imbuhnya.

“Kita tegaskan kembali pada malam itu (laga Liverpool vs Napoli) bahwa tidak ada yang mengatakan mereka tim yang buruk. Itu hanyalah kinerja (tim) yang buruk,” pungkasnya.

Baca Juga

Menyusul hasil minus di matchday pertama grup Liga Champions, Virgil van Dijk menjadi pemain yang tidak tampil maksumal dalam kekalahan Liverpool dari Napoli.

Berpartner dengan Joe Gomez dan Joel Matip (babak kedua) di jantung pertahanan, ia dibikin pontang-panting oleh pemain Napoli bahkan sejak menit-menit awal.

Bahkan, ia terpaksa melakukan pelanggaran demi hentikan aksi Victor Osimhen di kotak terlarang.

Baca Juga

Meski penalti gagal masuk,  bek asal Belanda tersebut telah menambah catatan negatif. 

Virgil van Dijk sudah dua kali menyebabkan penalti bagi Liverpool musim ini dalam tujuh kali penampilannya.

 

2. Trent Alexander-Arnold Diprediksi Sulit Tembus Timnas Inggris

Trent Alexander-Arnold saat bermain di laga Liverpool vs Manchester City (30/07/22). Foto: Reuters/Andrew Boyers.

Rio Ferdinand menilai bahwa bek Liverpool, Trent Alexander-Arnold, bakal kesulitan menembus skuad utama di Tim Nasional Inggris. 

Pernyataan ini dilontarkannya setelah melihat cara bermain Trent dalam beberapa penampilan terakhir, khususnya di laga Liverpool melawan Ajax Amsterdam, Rabu (14/09/22) dini hari tadi.

Di laga kedua Grup A Liga Champions 2022-2023 itu, gol dari Mohamed Salah dan Joel Matip membuat Liverpool menang 2-1 atas klub raksasa Belanda tersebut. 

Meski berhasil menang, namun Ferdinand fokus mengkritik cara bermain Trent. Ia dinilai hanya bagus dalam hal membangun serangan, bukan untuk bertahan. 

Salah satunya adalah dengan gagalnya Trent menjaga pergerakan Steven Berghuis, penyerang Ajax, yang kemudian berujung pada gol penyeimbang.

Baca selengkapnya: Legenda MU: Trent Alexander-Arnold Bakal Sulit Tembus Starter di Timnas Inggris

LiverpoolLiga ChampionsRio FerdinandAjax AmsterdamVirgil van DijkBerita Liga Champions EropaOne Football

Berita Terkini