x

Ogah Mundur dari Ketum PSSI, Tagar #IwanBuleOut Menggema di Media Sosial

Kamis, 6 Oktober 2022 17:13 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Foto: Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan

INDOSPORT.COM – Tanda tagar #IwanBuleOut menggema di media sosial Twitter pada Kamis (06/10/22) dini hari WIB, usai Mochamad Iriawan menolak mundur dari posisi Ketum PSSI.

Beberapa hari ini, nama Mochamad Iriawan tengah menjadi perbincangan di media sosial usai Tragedi Kanjuruhan.

Pria yang kerap dipanggil Iwan Bule itu dituntut mundur oleh banyak pihak, karena dianggap bertanggung jawab dalam kasus Kanjuruhan.

Baca Juga

Pernyataan Iwan Bule yang menolak mundur dari jabatan Ketum PSSI membuat banyak warganet geram dibuatnya.

“Ya desakan, semua orang bisa berbicara apa saja,” ucap Iwan Bule, Senin (03/10/22).

Baca Juga

Pernyataan Iwan Bule kerap menuai kontroversi, setelah menuding panpel yang bertanggung jawab atas insiden Kanjuruhan.

Hal ini menuai kritikan, karena sejatinya Ketua Umum PSSI bertanggung jawab atas segala kemungkinan yang tejadi di sebuah pertandingan.

“Bentuk pertanggungjawaban saya adalah seperti sekarang (di Malang). Ini bentuk pertanggungjawaban saya sebagai Ketua PSSI,” tutur Iwan Bule.

Baca Juga

Menurut dia, jika ia mundur dari jabatan Ketua Umum PSSI. Maka sama saja ia lepas dari tanggung jawab.

“Salam buat netizen ya (sambil tertawa),” pungkasnya.


1. Didesak Netizen Mundur

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Foto: Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan

Seruan untuk Iwan Bule mundur dari jabatannya, menggema di sosial media. Banyak pihak mendorognya untuk cepat mundur.

Hal ini disebabkan karena buntut dari tragedi Kanjuruhan yang menelan banyak korban jiwa.

Netizen beranggapan bahwa Iwan Bule pantas untuk mundur dari jabatannya. PSSI dianggap lalai daam mengantisipasi terjadinya kerusuhan.

Baca Juga

“Dahlah pak mending mundur aja,” tulis akun @kel*****

“PSSI harus punya empati dan rasa kemanusiaan, seharusnya malu dan mundur,” tulis akun @ant*****.

Baca Juga

“Out kabeh, Revolusi PSSI!” tulis akun @isa*****.

“Ayo mundur aja lebih baik, Ingat umur dan ingat akhirat,” tulis akun @huj*****.

“Mundur dong, biar yang kompeten mengisi,” tulis akun @uje*****.

Baca Juga

“Emang ga ada lagi ya kerjaan selain ketua umum PSSI,” tulis akun @mau*****.

“Bukan hanya ketua PSSI tapi pengurus yang gak kompeten serta PT LIB juga harus mundur,” tulis akun @mus*****


2. Janji Ketum PSSI kepada Presiden

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Foto: Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan memastikan menindaklanjuti arahan Presiden Joko Widodo terkait evaluasi tragedi di Stadion Kanjuruhan.

Evaluasi yang dilakukan untuk mengungkap akar permasalahan tragedi Kanjuruhan serta memperbaiki manajemen dari PSSI.

Sehingga kejadian memilukan yang memakan korban jiwa itu tidak terulang kembali dan diharapkan ada perbaikan dalam hal penyelenggaran pertandingan.

“Setiap perkembangan (evaluasi) yang ada, akan saya laporkan kepada presiden,” tutur Iriawan dikutip dari Antara.

Sebelumnya, Presiden telah memberi arahan untuk melakukan evaluasi total meliputi manajemen pertandingan, stadion, penonton, waktu dan manajemen pengamanan.

Baca selengkapnya: Janji Ketua Umum PSSI kepada Presiden Usai Tragedi Kanjuruhan

PSSILiga IndonesiaStadion KanjuruhanLiga 1Iwan BuleMochamad IriawanTragedi Kanjuruhan

Berita Terkini