Viral di Dunia Maya, Dukungan Shin Tae-yong untuk Ketua Umum PSSI Bukan Settingan
INDOSPORT.COM - Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan tidak ada settingan dalam pernyataan Shin Tae-yong yang membela Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dalam tragedi Stadion Kanjuruhan Malang.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memang memberikan dukungan terhadap Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Bahkan dia mengatakan siap mundur dari pelatih Timnas Indonesia, bila Mochamad Iriawan mundur dari posisi Ketua Umum PSSI.
Memang desakan mundur untuk Mochamad Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI berhembus kencang usai tragedi Stadion Kanjuruhan Malang yang menewaskan 132 orang.
Namun di tengah desakan mundur tersebut, Shin Tae-yong melalui media sosial instagram pribadinya mengaku akan mundur dari pelatih Timnas Indonesia bila Mochamad Iriawan mundur dari Ketua Umum PSSI.
Tentu kabar ini mengejutkan banyak pihak. Namun tak sedikit yang menilai postingan Shin Tae-yong hanya settingan atau perintah dari seseorang.
Disinggung hal ini, Sekjen PSSI mengatakan apa yang ditulis Shin Tae-yong adalah kemauan dari Shin Tae-yong sendiri.
"Itu dia (Shin Tae-yong) sendiri," ucap Yunus Nusi di Jakarta.
Memang bukan tanpa alasan Shin Tae-yong memberikan pembelaan untuk Mochamad Iriawan.
Bahkan tak hanya Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia yang memberikan pembelaan. Dukungan juga datang dari penggawa Timnas Indonesia.
1. Dukungan Untuk Ketum PSSI
Di mana datang dari bek Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar. Banjirnya dukungan untuk Ketua Umum PSSI dari pemain dan pelatih Timnas Indonesia, dinilai Yunus adalah bentuk betapa perhatiannya Mochamad Iriawan kepada Timnas Indonesia.
"Mereka (pemain) lihat sendiri kepemimpinan ketua umum terhadap timnas, bagaimana ketua umum itu.. jangankan hotelnya, kaus kakinya saja diperhatikan ketua umum. Wong pada saat di rumah saja ditelepon ketua umum," jelas Yunus Nusi.
"Pada saat di Jepang, di Malaysia, di Inggris, ketua umum memperhatikan. Kayaknya wajar anak-anak juga begitu dengan ketua umum."
"Nggak ada (arahan). Kalau anak-anak itu dengan ketua umum kayak dengan orang tua. Ketua umum saya lihat sangat memperhatikan anak-anak timnas itu kayak dengan anaknya sendiri," pungkas Yunus Nusi..
2. Jika Iwan Bule Mundur dari Ketum PSSI, Shin Tae-yong Ikut Tinggalkan Timnas Indonesia
Pernyataan mengejutkan datang dari pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong yang menyatakan ikut meninggalkan skuad Garuda jika Iwan Bule mundur dari Ketum PSSI.
Imbas dari Tragedi Kanjuruhan, banyak pihak dalam beberapa hari terakhir mendesak Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule untuk mundur.
Pria yang telah menjadi Ketua Umum PSSI sejak 2 November 2019 itu dianggap turut andil dan bertanggung jawab atas tragedi yang terjadi di Stadion Kanjuruhan tersebut
Bahkan, saking begitu kuatnya desakan dari berbagai macam pihak, sempat mencuat sebuah petisi yang menggugat agar Iwan Bule agar benar-benar mundur dari posisinya saat ini.
Terakhir, petisi yang menuntut Iwan Bule untuk mundur tersebut dikabarkan telah ditandatangani lebih dari 42 ribu orang.
Baca selengkapnya: Iwan Bule Mundur dari Ketum PSSI, Shin Tae-yong Ikut Tinggalkan Timnas