x

Sosok Asisten Pelatih Baru Pilihan Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Akhirnya Terkuak

Kamis, 20 Oktober 2022 21:29 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
Pelatih Shin Tae-yong bersama asistennya pada latihan Timnas Indonesia sebagai persiapan FIFA Matchday menghadapi Curacao di Stadion Sidolig, Bandung, Kamis (22/09/22).

INDOSPORT.COM - Direktur teknik PSSI, Indra Sjafri menyampaikan bahwa asisten pelatih baru untuk Timnas Indonesia sudah dipilih oleh Shin Tae-yong. Sosok anyar itu telah bergabung ke pemusatan latihan Timnas U-20 di Turki.

Asisten pelatih baru itu didatangkan setelah salah asisten pelatih sebelumnya, Dzenan Radoncic mengundurkan diri. Nama terakhir pilih pulang ke Montenegro karena ibunya sedang sakit.

Baca Juga

Tangan kanan baru pilihan Shin Tae-yong itu berasal dari Korea Selatan. Keduanya disebut pernah berkerja sama sebelumnya.

"Asisten baru Shin Tae-yong sudah berangkat dari Australia ke Turki. Dia berasal dari Korea Selatan," ujar Indra Sjafri.

Akan tetapi, Dirtek PSSI tidak mengungkap identitas asisten pelatih anyar Timnas Indonesia itu. Indra Sjafri mengaku tidak ingat dengan namanya.

Baca Juga

"Nanti dikasih tahu. Bukan rahasia sebenarnya, cuma saya namanya tidak hafal. Coba ditanyakan ke bidang tim nasional," jelas Indra Sjafri.

Dengan hadirnya asisten pelatih yang baru, kini Shin Tae-yong mempunyai lima tangan kanan yang membantu meracik Timnas Indonesia. Kelimanya adalah Choi In-cheul, Kim Bong-soo, Shin Sang-gyu, Kim Jong-jin dan Nova Arianto. 

Selain itu, Shin Tae-yong juga punya dua penerjemah. Keduanya yaitu Jeong Seok-seo dan Yoo Jae-hoon yang merupakan mantan kiper Persipura Jayapura.

Baca Juga

Choi In cheul, Nova Arianto, dan tangan kanan baru Shin Tae-yong berperan sebagai asisten pelatih. Sementara Kim Bong-soo merupakan pelatih kiper, Shin Sang-gyu adalah pelatih fisik, dan Kim Jong-jin analisis pertandingan.

Selama menangani Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sudah beberapa kali ditinggalkan asistennya. Setidaknya ada empat nama yang hengkang yakni Kim Hae-woon, Kim Woo-jae, Lee Jae-hong, sampai Gong Oh-kyun.


1. Fokus untuk Piala AFF 2022

Pelatih Shin Tae-yong bersama asistennya pada latihan Timnas Indonesia sebagai persiapan FIFA Matchday menghadapi Curacao di Stadion Sidolig, Bandung, Kamis (22/09/22).

Kim Hae-won (pelatih kiper) dan Lee Jae-hong (pelatih fisik) dan Kim Woo-jae mundur pada 2021 lalu. Sedangkan Gong Oh-kyun lebih awal pada 2020 dan semuanya karena alasan personal.

Sementara itu, masa bakti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia masih tersisa setahun atau hingga 31 Desember 2023. 

Baca Juga

Juru taktik asal Korea Selatan itu mengatakan belum memikirkan perpanjangan kontrak. Shin baru mau bicara apabila sudah selesaikan beberapa event ke depan bersama Timnas Indonesia.

“Sekarang saya fokus ke Piala AFF dulu, Piala Asia jadi tidak kepikiran," jelas eks pelatih Timnas Korea Selatan itu. 

Baca Juga

Selama menangani Timnas Indonesia dari beberapa level usia, Shin Tae-yong mampu berikan catatan apik. Dia meloloskan tim senior ke Piala Asia 2023 dan timnas U-20 ke Piala Asia 2023.

Baca Juga

Dia juga bawa tim senior jadi runner up di Piala AFF 2020 dengan memainkan banyak pemain muda. Di SEA Games 2021, Timnas U-23 diantarkan raih medali perunggu. 

PSSIIndra SjafriTimnas IndonesiaLiga IndonesiaBerita Timnas IndonesiaShin Tae-yong

Berita Terkini