x

Hasil Liga Spanyol Real Madrid vs Cadiz: Los Blancos Raih Poin Sempurna, Tapi Lini Depan Tumpul

Jumat, 11 November 2022 05:31 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Aksi Luka Modric di laga Liga Spanyol antara Real Marid vs Cadiz REUTERS/Violeta Santos Moura

INDOSPORT.COM - Berikut hasil pertandingan lanjutan pekan ke-14 kompetisi Liga Spanyol (La Liga) musim 2022-2023 antara Real Madrid vs Cadiz, Jumat (11/11/22) dini hari WIB.

Pertandingan Liga Spanyol antara Real Madrid vs Cadiz baru saja selesai tersaji di Stadion Santiago Bernabeu. Dalam duel tersebut, Los Blancos sukses menang dengan skor tipis 2-1.

Dua gol kemenangan Real Madrid ke gawang Cadiz dicetak oleh Eder Militao pada menit ke-40 dan Toni Kross (70'). Sedangkan gol tim tamu dicetak Kucas Perez di menit ke-82.

Hasil positif ini membuat pasukan Carlo Ancelotti tetap bertahan di posisi kedua klasemen Liga Spanyol. Mereka mampu memperlebar jarak ketertinggalan dari Barcelona menjadi dua poin.

Sementara itu, kekalahan dari Los Blancos membuat Cadiz semakin merana di papan bawah klasemen La Liga. Saat ini mereka terjebak di posisi ke-19 dengan torehan 11 poin dari 14 laga.

Baca Juga

Jalannya Pertandingan:

Dalam duel melawan Cadiz, Real Madrid masih bermain tanpa mengandalkan Karim Benzema karena cedera. Meski begitu, Los Blancos masih memiliki Federico Valverde, Rodrygo dan Vinicius Junior di lini depan.

Sejak menit awal babak pertama, pasukan Carlo Ancelotti mampu mendominasi jalannya pertandingan. Beberapa kali peluang didapat oleh Rodrydo dan Vinicius, namun belum ada yang mampu dikonversi menjadi gol.

Baca Juga

Real Madrid akhirnya baru bisa pecah telur pada menit ke-40. Geladang senior bernama Eder Militao sukses mencetak gol dan membuat tuan rumah unggul 1-0.

Sayang, tidak ada tambahan gol lagi yang tercipta hingga wasit meniupkan peluit akhir babak pertama. Keunggulan satu gol Real Madrid atas Cadiz tetap bertahan.

Baca Juga

1. Jalannya Babak Kedua Real Madrid vs Cadiz

Logo LaLiga Spanyol

Seusai jeda, Cadiz langsung melakukan sejumlah rotasi demi menambah daya gedor. Mereka tercatat memasukan Theo Bongonda dan Brian Ocampo di menit ke-56.

Sayang, pergantian itu sepertinya tidak membuahkan hasil. Real Madris justru mampu menggandakan keunggulan pada menit ke-70 lewat aksi Toni Kross.

Tertinggal 0-2 tidak membuat Cadiz menyerah. Mereka berbalik melakukan gempuran ke jantung pertahanan Los Blancos.

Alhasil, Cadiz akhirnya mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-81. Gol tim tamu ke gawang Thibaut Courtois dicetak oleh Kucas Perez.

Sayangnya hingga wasit meniupkan peluit akhir babak kedua Cadiz tidak mampu mencetak gol lagi. Real Madrid sukses keluar sebagai pemenang dalam duel pekan ke-14 Liga Spanyol ini.

Baca Juga

Susunan Pemain:

Real Madrid: Courtois, Vazquez, Militao, Alaba, Mendy, Modric, Tchouameni, Kroos, Valverde, Rodrygo, Vinicius Junior.

Cadangan: Lunin, Lopez, Carvajal, Vallejo, Nacho, Hazard, Asensio, Camavinga, Odriozola, Ceballos, Diaz.

Pelatih: Carlo Ancelotti.

Baca Juga

Cadiz: Ledesma, Carcelen, Fali, Cala, Espino, Alejo, Alcaraz, San Emeterio, Sobrino, Fernandez, Lozano.

Cadangan: Gil, Mari, Bongonda, Alarcon, Ocampo, Perez, Mabil, Negredo, Gimenez, Arzamendia, Blanco, Spatz.

Pelatih: Sergio Gonzalez.

Baca Juga
Real MadridLaLiga SpanyolKarim BenzemaCarlo AncelottiCadizLiga SpanyolHasil Pertandingan

Berita Terkini