Masalah Visa Sudah Kelar, Timnas Indonesia U-20 Bertolak ke Spanyol 15 November
INDOSPORT.COM - Teka-teki kapan Timnas Indonesia U-20 bertolak ke Spanyol akhirnya sedikit terjawab. Skuad Garuda Nusantara bakal menuju Negeri Matador pada 15 November 2022 mendatang.
Rencana Timnas Indonesia U-20 melanjutkan pemusatan latihan di Spanyol memang sudah disiapkan sejak lama. Tim besutan Shin Tae-yong ini dijadwalkan bertolak ke Spanyol sejak 5 November lalu.
Namun karena permasalahan visa, membuat Timnas Indonesia U-20 belum bisa bertolak ke Spanyol dan masih harus tertahan di Turki.
Kini permasalahan visa pun sepertinya sudah teratasi dan Timnas Indonesia u-20 bisa segera bertolak ke Spanyol.
Diutarakan oleh asisten pelatih, Nova Arianto, bahwa Timnas Indonesia U-20 bertolak ke Spanyol pada 15 November besok.
"Rencana kita berangkat (ke Spanyol) pada tanggal 15 (November)," ucap Nova Arianto saat dihubungi tim redaksi INDOSPORT.
Selama di Spanyol, Nova pun menjelaskan bahwa Timnas Indonesia U-20 sudah dijadwalkan beberapa uji coba.
Nova mengatakan Timnas Indonesia U-20 hanya melakukan laga uji coba bukan mengikuti turnamen seperti yang sudah diberitakan.
"Selama di Spanyol kita ada beberapa laga uji coba dan bukan turnamen," jelas Nova Arianto.
1. Rangkaian Uji Coba Timnas Indonesia U-20
Memang Timnas Indonesia U-20 sudah banyak melakoni laga uji coba. Selama di Turki saja, setidaknya Timnas Indonesia U-20 sudah melakoni enam agenda uji coba.
Terbaru Timnas Indonesia U-20 masih akan melakoni satu uji coba kembali di Turki melawan tim asal Arab Saudi.
"Hari ini kita masih melakoni laga uji coba melawan tim dari Arab Saudi, Al-Adalah FC," tukas Nova Arianto.
Sebelumnya skuat asuhan Shin Tae-yong ini sudah menjalani enam laga uji coba. Terakhir Timnas U-20 imbang 3-3 dengan klub Norwegia Baerum SK.
Sebelumnya Timnas Indonesia U-20 melawan Cakallikli Spor (menang 2-1), Turki U-19 (kalah 1-2), Moldova U-20 (menang 3-1 dan seri 0-0), dan Antalyaspor U-20 (menang 3-2).
Sebagai informasi, Timnas Indonesia U-19 disiapkan untuk menghadapi Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan dan Piala Dunia U-20 2023 di mana Indonesia bertindak sebagai tuan rumah.