Deretan Pemain yang Bernazar di Piala Dunia, Kebanyakan Ingin Cukur Rambut
INDOSPORT.COM – Berikut adalah deretan pemain yang pernah bernazar untuk Piala Dunia, di mana kebanyakan dari mereka ingin mencukur rambutnya. Siapa saja mereka?
Piala Dunia 2022 sejatinya bakal segera menemui kick-off pertamanya pada Minggu (20/11/22) mendatang dengan dibuka pertandingan Grup A antara Qatar vs Ekuador.
Menjelang bergulirnya turnamen sepak bola paling akbar di seluruh dunia tersebut, berbagai persiapan juga telah diselesaikan oleh pihak penyelenggara maupun para kontestan.
Bagi para negara-negara kontestan, persiapan yang mereka tunjukkan berupa diumumkannya para pemain resmi yang bakal bermain di Piala Dunia 2022.
Sejumlah nama-nama beken seperti Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi tercatat masih terdaftar untuk mengikuti gelaran Piala Dunia 2022.
Namun, selain kedua pemain beken tersebut, ada juga para pemain yang tidak masuk skuad resmi negaranya di gelaran Piala Dunia 2022 karena berbagai alasan dan masalah.
Sebut saja Paul Pogba, Roberto Firminho, Jadon Sancho, hingga Marco Reus yang harus gigit jari karena tidak bisa merasakan Piala Dunia 2022.
Memang, bagi seorang pesepak bola, dapat bermain untuk negaranya dan tampil di gelaran sepak bola terakbar seperti Piala Dunia adalah sebuah kebanggaan tersendiri.
Tak jarang beberapa pemain sepak bola memiliki cara tersendiri termasuk bernazar sebagai rasa sujud syukur mereka atas keberhasilannya dipanggil ke timnas negaranya hingga menjadi juara.
Lantas, siapa saja kah para pemain yang selama ini bernazar bagi negaranya demi Piala Dunia. Berikut ulasannya.
1. Deretan Pemain yang Bernazar saat Piala Dunia
3. Marouane Fellaini
Pemain pertama yang bernazar saat Piala Dunia adalah Marouane Fellaini. Nazar tersebut dilakukan Fellaini pada Piala Dunia 2014 yang lalu.
Saat itu, Marouane Fellaini bernazar bakal membuang rambut kribonya jika berhasil membawa Belgi menjadi juara Piala Dunia 2014.
Timnas Belgia yang saat itu berisi mayoritas pemainmuda tampil begitu memuaskan pada edisi Piala Dunia 2014 di Brasil.
Belgia melangkah ke babak 16 besar dengan statu sebagai juara grup H hingga akhirnya berhasil melangkah ke babak perempat final.
Menghadapi Argentina di babak perempat final, Timnas Belgia saat itu justru harus takluk dengan skor 1-0 atas Argentina.
Meski mengalami kekalahan dan tersingkir, Marrouane Fellaini ternyata tetap melaksanakan nazarnya dengan memangkas rambut kribonya saat itu.
2. Olivier Giroud
Pemain selanjutnya yang bernazar untuk Piala Dunia adalah Olivier Giroud. Hal itu dilakukannya pada edisi Piala Dunia 2018 yang lalu.
Sebelum Piala Dunia 2018 bergulir, saat itu Olivier Giroud bernazar ingin mencukur rambutnya jika berhasil membawa Prancis juara Piala Dunia.
Berbeda nasib dengan Fellaini yang gagal membawa Belgia juara dunia, Giroud justru memperolehnya saat edisi 2018 kala itu.
Prancis yang tampil di final berhasil mengalahkan Kroasia dengan skor 4-2. Alhasil, Giroud yang bernazar bakal mencukur rambut klimisnya mau tak mau harus melakukannya.
2. Pedri Ingin Ikuti Nazar Fellaini dan Giroud
Uniknya, pemain yang saat ini membela AC Milan tersebut ternyata sempat menunda nazarnya karena ingin terlihat keren saat pembaptisan anaknya.
Meski begitu, setelah momen pembaptisan anaknya usai, Olivier Giroud akhirnya menepati nazarnya dengan mencukur habis rambutnya.
1. Pedri
Pemain terakhir yang turut bernazar saat Piala Dunia adalah Pedri. Meski belum terwujud seperti Marouane Fellaini dan Olivier Giroud, Pedri melancarkan nazarnya pada Piala Dunia 2022 tahun ini.
Sama seperti dengan Fellaini dan Giroud, Pedri setidaknya bakal memangkas habis rambutnya jika berhasil membawa Timnas Spanyol juara Piala Dunia 2022.
Sebagaimana diketahui, Pedri merupakan salah satu dari 26 pemain yang dipanggil Luis Enrique untuk Timnas Spanyol ke Piala Dunia 2022.
“Jika kami juara, saya akan membiarkan penata rambut saya untuk mencukur saya atau melakuan sesuatu kepada saya,” ucap Pedri melansir dari Barcablagranes.
“Tim yang kami miliki di Spanyol masih muda. Kami ingin melakukan pekerjaan hebat di Piala Dunia,” tambah pemain Barcelona itu.
Spanyol sendiri di gelaran Piala Dunia 2022 memang tidak menjadi unggulan dalam perebutan gelar juara, akan tetapi menarik untuk disaksikan kejutan apa yang bakal diberikan Luis Enrique bersama La Furia Roja.