x

Bermain Imbang Lawan Malaga, Iwan Bule Apresiasi Timnas Indonesia U-20

Kamis, 24 November 2022 16:43 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
Pertandingan Uji coba Timnas Indonesia U-20 vs slovakia U-20. (Foto: PSSI)

INDOSPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengapresiasi keberhasilan Timnas Indonesia U-20 yang bermain imbang 0-0 atas Malaga U-19. Iriawan menilai Timnas U-20 semakin berkembang.

Timnas Indonesia U-20 harus puas bermain imbang 0-0 saat menghadapi Malaga U-19 di Marbella Football Center, Spanyol, Rabu (23/11/22) malam.

Laga uji coba melawan Malaga sendiri menutup rangkaian pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 di Eropa.

Baca Juga

Seperti diketahui Timnas Indonesia U-20 melakukan pemusatan latihan di dua negara yakni Turki dan Spanyol.

Baca Juga

Selama di Turki Timnas Indonesia U-20 melakoni tujuh laga. Sementara di Spanyol melakoni empat laga uji coba.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa saat ini tim Indonesia U-20 sudah mengalami perkembangan positif. Apalagi hampir dua bulan Garuda Nusantara berada di Eropa.

Baca Juga

1. Pengalaman TC di Eropa

Presiden FIFA, Gianni Infantino usai melakukan pertemuan dengan Ketum PSSI Mochammad Iriawan sekita hampir 2 jam di kantor PSSI GBK Arena, Selasa (18/10/22).

"Meski bermain imbang 0-0 dengan tim Malaga, kami tetap apresiasi perjuangan dan kerja keras skuad Garuda Nusantara," ucap Iriawan.

Sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu berharap ada manfaat yang dirasa para pemain selepas TC nanti. Terutama terkait peningkatan kemampuan.

Baca Juga

"Semoga selama pemusatan latihan di Eropa mereka mendapatkan banyak pengalaman dan kemampuannya semakin meningkat," pungkasnya.

Baca Juga

Timnas Indonesia U-20 disiapkan buat menghadapi dua event bergengsi. Pertama Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan, lalu Piala Dunia U-20 2023 di Tanah Air.

Baca Juga
PSSIMalagaLiga IndonesiaMochamad IriawanTimnas Indonesia U-20

Berita Terkini