Rela Datangi Inggris demi 'Jemput' Elkan Baggott, Shin Tae-yong Banjir Pesan Haru Netizen
INDOSPORT.COM – Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dibanjiri pesan haru dari netizen saat pergi ke Inggris demi bisa menggunakan jasa Elkan Baggott di ajang Piala AFF 2022.
Pada Kamis (24/11/22), Shin Tae-yong membagikan potret pertemuannya dengan Elkan Baggott di Inggris melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.
Shin Tae-yong terlihat ikut memantau sesi latihan bek jangkung tersebut bersama klubnya, Gillingham FC, menjelang pertandingan League Two.
Diketahui, Elkan Baggott dan Gillingham FC jalani laga tandang ke Crawley Town pada Rabu (23/11/22), yang berakhir dengan skor imbang 0-0.
Bek Timnas Indonesia tersebut duduk di bangku cadangan dan tidak dimainkan di sepanjang laga tersebut.
Elkan Baggott dan Shin Tae-yong sempat berfoto bersama di markas Crawley Town menjelang pertandingan tersebut.
Selain itu, pelatih asal Korea Selatan tersebut juga mengunjungi klub utama Elkan Baggott, Ipswich Town, untuk melakukan misi utamanya.
“Pindah ke London dari Spanyol untuk menonton pertandingan tandangnya Elkan pada tanggal 22 (November 2022). Sekalian kunjungan dan meeting dengan klub Elkan (Gillingham dan Ipswich Town) mengenai pemanggilan Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022,” tulis Shin Tae-yong.
Elkan Baggott pun sangat senang dengan kunjungan Shi Tae-yong yang ditemani asistennya, Kim Jong-jin. Hal ini terlihat dari ekspresi wajahnya yang selalu tebar senyuman.
“Senang bertemu denganmu pelatih, terima kasih sudah datang ke Inggris,” tulis Elkan Baggott melalui kolom komentar.
1. Elkan Baggott Dibutuhkan Timnas Indonesia
Shin Tae-yong memang terpaksa harus datang langsung ke Inggris untuk bisa membujuk Gillingham dan Ipswich Town melepaskan Elkan Baggott untuk timnas Indonesia.
Pasalnya, Piala AFF 2022 tidak termasuk dalam agenda FIFA, sehingga tidak menjadi kewajiban klub untuk melepas pemainnya.
Tenaga Elkan Baggott sangat dibutuhkan oleh Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Terutama dengan melihat sepak terjangnya di lini belakang Gillingham sejauh musim ini.
Bahkan, Elkan Baggott termasuk dalam 28 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan sebagai persiapan Piala AFF 2022. Pemusatan latihan akan digelar di Bali mulai 28 November nanti.
Upaya Shin Tae-yong menjembut Elkan Baggott demi bisa tampil di Piala AFF 2022 bersama timnas Indonesia pun diapresiasi oleh penggemar Indonesia.
Mereka tak menyangka bahwa Shin Tae-yong sangat berdedikasi dan tulus dalam membawa timnas Indonesia ke arah yang lebih baik.
@christianrudingan83: “Mana ada coach yang cinta mati pada bangsa ini dia rela apa saja demi yang terbaik baagi timnas”
@maidaazuhairee: “Terima kasih Coach STY,, kerja kerasmu untuk TIMNAS INDONESIA akan selalu kami ingat dan kami hargai,”
@ziskaramasyah: “Terimakasih coach STY, semoga selalu diberkahi selama melatih timnas. Terimakasih bikin timnas Indonesia punya perkembangan yang pesat.”
@___samuelginting: “Dari semua pelatih yang telah ngelatih indo saya rasa cuman beliau yang hal ribet begini aja diurusin emang dedikasi coach buat timnas Indonesia ð¯ , pelatih asing namun beliau tulus untuk kemajuan sepakbola Indonesia.”
@koko_irfan: “Sebegini cintanya coach STY untuk Indonesia.”
@myapo0524: “Demi timnas indonesia coach rela terbang kesana kemari, semoga jerih payah coach dapat hasil yang bagus. Minimal bawa pulang piala untuk pertama kali ke indonesia coach.”
@febrianrezza.u: “ya allah ini adalah sosok pelatih yg sangat mengayomi dan bener" sayang pada anak" asuh nya.. semoga diperpanjang kontraknya ya coach.”