x

Piala Dunia 2022: Kecele, Momen Ronaldo Heboh Rayakan Gol yang Jadi Milik Bruno Fernandes

Selasa, 29 November 2022 09:29 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Prio Hari Kristanto
Cristiano Ronaldo heboh selebrasi sendiri ketika ia mengira mencetak gol yang jadi milik Bruno Fernandes di laga Piala Dunia 2022 Portugal vs Uruguay. (Foto: REUTERS/Dylan Martinez).

INDOSPORT.COM – Cristiano Ronaldo heboh selebrasi ketika ia mengira mencetak gol namun ternyata jadi milik Bruno Fernandes di laga Piala Dunia 2022 Portugal vs Uruguay.

Portugal berhasil memetik kemenangan dari Uruguay pada matchday kedua Grup H, yang dilangsungkan di Stadion Lusail pada Selasa (29/11/22).

Selain itu, berhasil melumat Uruguay dengan skor 2-0, Portugal juga berhasil lolos fase grup dan mengamankan tiket ke babak 16 besar.

Portugal tampil gahar dalam pertandingan malam (WIB) tadi. Sepanjang laga, Tim Selecao Das Quinas mendominasi pertandingan hingga wasit meniup peluit panjang.

Namun, gol baru tercipta pada babak kedua, menit ke-54. Bruno Fernandes mengirim umpan lambung kepada Cristiano Ronaldo yang berdiri di depan penjaga gawang.

Baca Juga

Sayangnya, umpan ciamik Bruno Fernandes tak terkena sama sekali oleh Cristiano Ronaldo dan langsung menghujam ke gawang. Menariknya, CR7 mengira gol itu miliknya dan melakukan selebrasi yang heboh.

Momen ini diunggah oleh salah satu akun Twitter @premystic, tampak superstar Portugal itu senang bukan kepalang usai mencetak gol yang ‘dikira’ miliknya.

Baca Juga

Kendati demikian, pemain yang resmi hengkang dari Manchester United itu tampak tak mempermasalahkan gol perdana yang dicatatkan Bruno Fernandes itu.

Sebagai kapten kesebelasan tim, Ronaldo turut bahagia dengan hasil positif yang telah Portugal raih serta berhasil lolos ke babak 16 besar bersama dengan dua tim lainnya, Prancis dan Brasil.

Dengan hasil ini, Portugal meciptakan tren yang positif dengan meraih dua kemenangan beruntun pada fase grup Piala Dunia 2022.

Baca Juga

1. Bruno Fernandes Buka Suara

Timnas Portugal memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 (Foto: REUTERS/Dylan Martinez).

Bruno Fernandes tampil ciamik dengan berhasil menjadi pahlawan bagi kemenangan timnas Portugal atas Uruguay dengan mencetak dua gol di babak kedua.

Menariknya, gol perdana Bruno Fernandes sempat menimbulkan tanda tanya. Pasalnya, gol tersebut awalnya dianggap milik Cristiano Ronaldo.

Namun, wasit menyatakan gol milik gelandang Manchester United itu. Hal ini terlihat dari tayangan ulang yang menunjukkan bola tak menyentuh bagian tubuh Cristiano Ronaldo.

Bruno Fernandes turut buka suara terkait dengan polemik siapakah pencetak gol perdana bagi Portugal dalam matchday kedua melawan Uruguay di Piala Dunia 2022.

“Saya pikir tidak masalah siapa yang mencetak gol pada saat ini,” ungkap Bruno Fernandes, dilansir dari Daily Mail.

Baca Juga

Selain itu, gelandang andalan Portugal mengungkapkan bahwa gol pembuka kemenangan tim asuhan Fernando Santos ini merupakan milik Cristiano Ronaldo.

“Perasaan yang saya rasakan saat itu adalah Cristiano menyentuh bola. Saya mengoper bola kepadanya,” ungkap gelandang Manchester United itu.

Baca Juga

Namun, Bruno Fernandes mengaku tidak penting siapa pencetak gol pada menit ke-54 itu. Yang pasti, Portugal berhasil meraih kemenangan dan lolos ke babak 16 besar.

“Yang terpenting kami menjadi yang pertama di grup termasuk kami memenangkan pertandingan berikutnya, itulah yang kami inginkan  ” katanya.

“Kami memiliki tim yang sangat terorganisir di depan kami pada hari Jumat dan tujuan kami adalah memenangkan pertandingan demi pertandingan,” ujar Bruno Fernandes selepas laga Portugal vs Uruguay di Piala Dunia 2022.

Baca Juga

Sumber: Twitter, Daily Mail

Cristiano RonaldoUruguayPortugalPiala Dunia 2022Bruno FernandesUpdate Piala Dunia 2022

Berita Terkini