x

Piala Dunia 2022: Messi Tidak Respek pada Panji-panji Lawan, Petinju Meksiko Ajak Baku Hantam

Selasa, 29 November 2022 04:25 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Yohanes Ishak
Petinju Meksiko, Saul Canelo Alvarez, menantang Lionel Messi, yang dianggap tidak menghormati negaranya dalam Piala Dunia 2022.

INDOSPORT.COM – Petinju Meksiko, Saul Canelo Alvarez, menantang Lionel Messi, yang dianggap tidak menghormati negaranya dalam Piala Dunia 2022.

Saul Canelo Alvarez menanggapi perilaku Lionel Messi, yang kedapatan menginjak dan menendang baju tim nasional Meksiko.

Hal tersebut dilakukan oleh Lionel Messi, setelah berhasil membawa Argentina memetik kemenangan atas Meksiko, dalam laga kedua grup C Piala Dunia 2022 di Qatar.

Mengingat, Argentina melumat Meksiko dengan skor 2-0, berkat gol yang dicetak oleh Lionel Messi di menit 64’, dan 87 oleh Enzo Fernandez.

Berkat kemenangan tersebut, Argentina menjaga asa untuk bisa lolos ke fase 16 besar Piala Dunia edisi kali ini. Dengan catatan, pada laga terakhir grup C, Abicelestes harus menang atas Polandia.

Baca Juga

Keadaan itu membuat Lionel Messi tidak bisa menyembunyikan perasaan bahagia, yang ditunjukkan hingga ke ruang ganti Lusail Iconic Stadium.

Namun, Lionel Messi justru terlihat menginjak dan menendang jersey Timnas Meksiko. Hal itu lantas membuat Canelo Alvarez angkat suara.

Baca Juga

“Melihat Messi membersihkan lantai dengan jersey dan bendera kami. Dia harus bertanya kepada Tuhan agar aku tidak menemukannya,” ujar Canelo dikutip dari Sportbible.

“Sama seperti saya menghormati Argentina, dia harus menghormati Meksiko! Saya tidak berbicara tentang negara secara keseluruhan, hanya tentang omong kosong yang dilakukan Messi.”

Pernyataan dari petinju terkemuka asal Meksiko tersebut lantas membuat para penggemar sepak bola turut menyampaikan komentarnya.

Baca Juga

1. Respon Penggemar Sepak Bola

Tendangan kiri Lionel Messi ke arak gawang Mesiko membuahkan gol pertamanya di grup C Piala Dunia Qatar 2022. (Foto: REUTERS/Molly Darlington)

Seperti diketahui, Lionel Messi sebenarnya adalah salah satu sosok pemain yang santai, baik di dalam maupun luar lapangan.

Leo Messi juga bukan tipe pemain yang suka untuk mencari masalah dengan pemain lain, bahkan pelaku olahraga lainnya.

Sehingga, perlakuan Lionel Messi dengan jersey, atau yang lebih dikenal dengan seragam, Timnas Meksiko adalah suatu hal yang tidak sengaja dilakukan.

Terbukti, setelah pertandingan antara Argentina menghadapi Meksiko, La Pulga juga terlihat bersalaman dan berbicara panjang dengan kiper senior El Tri, Gullermo Ochoa.

Pasalnya, Ochoa dan Messi sudah sering bertemu dalam ajang Internasional, baik Piala Dunia maupun Copa America. Mengingat keduanya membela negara dari Benua Amerika.

Baca Juga

Maka dari itu, keduanya sudah saling mengenal satu sama lain. Terlepas dari itu, Saul Canelo Alvarez tidak mengerti kondisi ruang ganti pemain sepak bola.

Maka dari itu, tanggapan yang diberikan oleh Canelo Alvarez dianggap oleh sebagian besar penggemar sepak bola sebagai suatu hal yang berlebihan.

Baca Juga

“Messi bukan tipe orang yang melakukan hal seperti itu dengan niat buruk. Dia hanya melepas sepatunya dan kausnya. Itu saja,” kata salah satu pengguna Twitter dikutip dari Sportbible.

“Hanya dengan itu, @Canelo ingin memulai perkelahian? Apakah kemarahan / cukup besar untuk berkelahi itu? Biarkan saja Canelo. Messi bukan orang jahat. Abaikan,” ujar yang lain.

“Bukan penggemar berat Messi, tapi jujur ​​​​saja di sini, dia lebih atletis daripada Canelo dan jika pertarungan berlangsung lama kardio dapat membantunya menang,” tambah komentar yang lain.

Baca Juga

Sumber: Sportbible

ArgentinaLionel MessiPiala DuniaPiala Dunia 2022Canelo AlvarezUpdate Piala Dunia 2022

Berita Terkini