Dipastikan Fabrizio, Man United Tak Takut Efek Piala Dunia 2022 dan Sudah Nyaris Deal dengan Gakpo!
INDOSPORT.COM - Harga yang melambung akibat performanya di Piala Dunia 2022 dipastikan tidak akan membuat Manchester United mundur mengejar Cody Gakpo di bursa transfer.
Pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, membocorkan bahwa Setan Merah siap untuk mencoba memboyong sang penyerang Belanda pada musim dingin mendatang.
Gakpo tampil gacor sejauh ini di Piala Dunia 2022 dan telah mengantongi tiga gol yang membuatnya masuk dalam bursa top skor.
Padahal pemain 23 tahun itu sebelumnya belum pernah tampil di Piala Dunia namun panggung besar kompetisi empat tahunan tersebut tidak membuatnya gentar.
Mungkin itulah kenapa United semakin terkagum-kagum padanya dan siap menjebol rekening mereka jika perlu saat bursa transfer musim dingin 2023 dibuka pada Januari tahun depan.
Pada United Stand, Romano menjelaskan jika Gakpo masih ada dalam radar United setelah deal kedua pihak sempat kolaps pada musim panas tahun ini.
Sekarang Manchester United sedang memikirkan masak-masak bersama Manajer Erik ten Hag apakah Cody Gakpo memang sosok yang tepat untuk dibeli sebagai mesin gol baru pengganti Cristiano Ronaldo atau tidak.
Posisi terseringnya ia ditempatkan adalah penyerang lubang atau bahkan penyerang sayap. Sehingga mungkin sang raksasa Liga Inggris masih perlu melakukan evaluasi terlebih dahulu.
Terutama dengan banderol 50 juta Euro (812 miliar Rupiah) yang PSV Eindhoven berikan pada Gakpo yang mungkin juga bisa memberatkan.
United saat ini diterpa isu penjualan sehingga bisa jadi tidak akan boros di bursa transfer sampai semuanya jelas.
1. Pantas Dihargai Mahal
"Saya mendengar jika Erik ten Hag tengah berdiskusi (dengan Manchester United) soal kemungkinan adanya striker baru di Januari. Saat ini klub yang menentukan apakah Cody Gakpo layak direkrut atau sebaiknya menunggu hingga Juli untuk pemain lain," beber Fabrizio Romano.
"Gakpo adalah pemain brilian namun ia bukanlah striker murni. Itulah kenapa manajer dan direksi harus memikirkan masak-masak sebelum bertindak,"
"Soal harga, PSV hanya mau 50 juta Euro setelah enam bulan lalu mungkin mau menerima 40 juta saja. Saya rasa dengan penampilannya di Piala Dunia harga itu cukup pantas," tambahnya lagi.
Cody Gakpo memang bukan seorang 'nomor 9' tradisional namun ia sudah membuktikan jika dirinya adalah predator andal.
Di level klub bersama PSV, pemain berdarah Togo itu telah mengemas 13 gol plus 17 assist hanya dari 24 penampilan di segala ajang.
Statistik itu membawanya masuk dalam skuat Belanda di Piala Dunia 2022 dan bukan hanya sebagai pelengkap saja, melainkan langganan starter.
Berkatnya Belanda menjadi salah satu tim pertama yang bisa mengunci tiket ke 16 besar.
Ketiga golnya pun di Qatar dicetak dengam cara yang berbeda-beda yakni masing-masing satu lesakan menggunakan kaki kanan, kaki kiri, dan kepala.
Manchester United sebaiknya tidak perlu menunggu lama untuk memberikan kertas kontrak untuk Cody Gakpo mengingat sang pemain juga sudah secara terbukan menyatakan menyesal tidak bisa ke Old Trafford lebih cepat.
Jika Piala Dunia 2022 saja bisa ia taklukkan, mungkin Liga Inggris juga bisa ia jadikan arena bermain baru. Tentunya bila jadi mendarat pada bursa transfer nanti.
Sumber: The United Stand