x

Rencana Tak Sesuai Harapan, Barcelona Dibuat Kelimpungan oleh N’Golo Kante

Jumat, 30 Desember 2022 16:48 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Ketertarikan Barcelona untuk mendatangkan N’Golo Kante harus bertepuk sebelah tangan, usai negosiasi sang pemain dengan Chelsea berlangsung positif. Foto: Reuters/Jason Cairnduff.

INDOSPORT.COM – Ketertarikan Barcelona untuk mendatangkan N’Golo Kante harus bertepuk sebelah tangan, usai negosiasi sang pemain dengan Chelsea berlangsung positif.

Masa depan N’Golo Kante mulai menunjukkan titik terang, di mana ia dikabarkan terbuka untuk memperbaharui kontrak dengan Chelsea.

Sebelumnya, Barcelona cukup santer dikaitkan dengan kepindahan Kante, setelah pemain yang bersangkutan dikabarkan menuntut untuk dilepaskan ke Camp Nou.

Melansir dari laman Diario Sport, Direktur Olahraga Barcelona, Mateu Alemany, dilaporkan sudah menggelar pembicaraan dengan pihak pemain.

Hal tersebut dilakukan karena Barcelona membutuhkan sosok gelandang baru, seiring dengan bertambahnya usia Sergio Busquets.

Baca Juga

Kante dipandang sebagai sosok yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut. Terlebih, gelandang andalan Chelsea itu memiliki kontrak yang akan berakhir pada 2023 mendatang.

Namun, Barcelona hanya ingin mendatangkan Kante sebagai pemain bebas transfer karena harus memulihkan kondisi finansial mereka terlebih dahulu.

Baca Juga

“Dalam kasus Kante, percakapan telah mengalir dengan benar, tetapi belum ada keputusan 100 persen yang dibuat oleh Barcelona,” tulis laporan yang dikutip dari Diario Sport.

Juga turut dilaporkan bahwa Kante merasa tidak merasa tergesa-gesa. Ia ingin memastikan lagi tempatnya di Chelsea, meski ada ketertarikan dari Barcelona.

Benar saja, penantian itu berbuah manis, di mana N’Golo Kante saat ini tengah melakukan negosiasi dengan Chelsea yang berjalan positif.

Baca Juga

1. Pukulan Telak bagi Barcelona

N'Golo Kante kabarnya makin dekat dengan perpanjangan kontrak di Chelsea. Foto: Richard Heathcote/Getty Images.

Menyusul kabar ketertarikan Barcelona kepada N’Golo Kante, jurnalis David Ornstein melaporkan bahwa Chelsea telah membuat kemajuan positif dengan pemain yang bersangkutan.

Disebutkan bahwa pembicaraan mengenai kesepakatan baru untuk Kante dipercaya telah berada di jalan yang bagus.

Hal tersebut berarti Kante diperkirakan akan bertahan di Stamford Bridge lebih lama, meskipun kesepakatan belum sepenuhnya tercapai.

Kesepakatan itu belum selesai karena kedua pihak masih melakukan negosiasi terkait durasi kontrak baru.

Chelsea hanya ingin memperpanjang kontrak Kante selama dua tahun.

Baca Juga

Tapi, gelandang berusia 31 tahun itu menginginkan kontrak lebih lama dari yang sudah diajukan oleh Chelsea.

Kendati demikian, hanya masalah waktu sampai pada akhirnya Kante menyepakati kontrak baru dengan klub asal London Barat itu.

Baca Juga

Sementara Barcelona masih mengharapkan Kante, seperti apa yang sudah mereka lakukan dengan Andreas Christensen dan Marcos Alonso.

Kedua bek itu didatangkan dari Chelsea pada musim panas lalu dengan status bebas transfer dan diperkirakan mereka akan kembali untuk Kante.

Baca Juga

Sumber: Barca Blaugranes

Bursa TransferChelseaBarcelonaN'Golo Kante

Berita Terkini