x

4 Pemain Manchester United yang Tampil Gacor Akhir-akhir Ini Bersama Erik ten Hag

Selasa, 10 Januari 2023 12:49 WIB
Editor: Juni Adi
Anthony Martial dan Marcus Rashford di Manchester United. Foto: REUTERS/Phil Noble.

INDOSPORT.COM - Banyak pemain Manchester United yang akhir-akhir ini sedang dalam performa terbaiknya bersama pelatih Erik ten Hag.

Manchester United tengah bersiap untuk melakoni pertandingan penting di babak perempatfinal Carabao Cup melawan Charlton Athletic di Stadion Old Trafford, pada Rabu (11/01/23).

Tuan rumah lolos ke babak 8 besar setelah menyisingkirkan perlawanan Burnley di babak 16 besar dengan skor 2-0.

Sementara Charlton Athletic lolos setelah mengalahkan Brighton & Hove Albion melalui babak adu penalti dengan skor 4-3.

Jelang pertemuan Manchester United vs Charlton Athletic, tuan rumah mempunyai modal berharga yakni performa apik dalam lima pertandingan terakhir.

Baca Juga

Manchester United tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir. Semuanya dilibas dengan kemenangan.

Tetapi bukan berarti Manchester United bisa menganggap remeh calon lawannya itu.

Baca Juga

Sebab dari lima laga terakhir, Charlton Athletic bisa meraih 3 kemenangan, sisanya 1 kali imbang dan baru 1 kali menelan kekalahan.

Sejumlah pemain andalan di skuad utama diprediksi akan kembali jadi andalan Manchester United menghadapi Charlton Athletic nanti.

Pasalnya pemain-pemain tersebut memang sedang dalam performa terbaiknya bersama pelatih Erik ten Hag, usai tampil di Piala Dunia 2022. Siapa saja pemain-pemain yang sedang gemilang itu di Manchester United?

Baca Juga

1. David De Gea

David de Gea, pemain Manchester United. Foto: REUTERS/Craig Brough

David De Gea secara mengejutkan tidak dibawa oleh pelatih Luis Enrique ke timnas Spanyol untuk tampil di Piala Dunia 2022.

Padahal performanya musim ini masih cukup bagus meski memang di beberapa pertandingan kurang konsisten.

Tetapi pasca jeda Piala Dunia 2022, penampilannya sangat apik. Ia seperti membuktikan diri setelah dicampakan ke timnas Spanyol.

Dari lima pertandingan terakhir di semua ajang, gawang Manchester United yang dikawal oleh David De Gea hanya kebobolan satu gol, saat menang 3-1 atas Everton.

Sisanya empat pertandingan berhasil clean sheet. Ia pun akan kembali jadi andalan melawan Charlton Athletic nanti.

Luke Shaw

Kemudian ada Luke Shaw. Sempat mengalami pasang surut penampilan akibat cedera, mantan pemain Southampton ini akhirnya kembali menemukan performa terbaiknya.

Ia semakin tampil gemilang dan jadi andalan di lini belakang Manchester United musim ini khususnya usai jeda Piala Dunia 2022.

Shaw yang berposisi asli sebagai bek kiri, ternyata pernah disulap oleh Erik ten Hag menjadi bek tengah di tiga dari lima pertandingan terakhir.

Hasilnya Shaw mampu tampil baik atas kepercayaan yang diberikan oleh Erik ten Hag. 

Duetnya bersama Raphael Varane telah membuat Manchester United tanpa kebobolan di empat pertandingan terakhir.

Selain itu, ia telah membuat satu gol di lima pertandingan terakhir itu. 
 


2. Casemiro

Marcus Rashford, pemain Manchester United. Foto: REUTERS/Craig Brough

Peran Casemiro yang bermain sebagai gelandang bertahan mulai vital.

Khususnya usai jeda Piala Dunia 2022, dalam lima pertandingan terakhir Casemiro bermain apik dalam menahan gempuran lawan, dan memperkuat lini tengah.

Ia terlihat beberapa kali melakukan tekel bersih dan sesekali melakukan tendangan di luar kotak penalti.

Pemain asal Brasil tersebut berhasil membawa Manchester United membuka kedudukan, saat menang 3-0 atas AFC Bournemouth.

Selain membantu dalam membangun serangan, Casemiro juga baik dalam melakukan bertahan, ketika Manchester United sedang tertekan.

Christian Eriksen

Christian Eriksen tampil gemilang di lini tengah Manchester United usai Piala Dunia 2022.

Ia terlihat beberapa kali melakukan umpan silang serta umpan terobosan berbahaya ke pertahanan lawan.

Penampilan apiknya itu merupakan puncak kembalinya permainan terbaik Eriksen, setelah sempat jeda karena kesehatan.

Dari lima pertandingan terakhir, ia menyumbang satu gol serta 3 assist dan sosoknya tak tergantikan.

Marcus Rasford

Terakhir ada Marcus Rashford. Tidak terbantahkan kalau ia jadi satu-satunya pemain yang performanya paling menonjol usai Piala Dunia 2022.

Tampil baik bersama Inggris di ajang empat tahunan itu dengan menyumbang 3 gol, Rashford mampu melanjutkan penampilan positifnya ke Manchester United.

Dari lima pertandingan terakhir, Rashford mencetak lima gol yang ia buat di semua lima pertandingan itu.

Rashford pun diharapkan bisa kembali menjadi pemain penting saat Manchester United menghadapi Charlton Athletic di ajang Carabao Cup.

Manchester UnitedDavid de GeaChristian EriksenCharlton AthleticCasemiroMarcus RashfordLiga InggrisBola InternasionalCarabao CupErik ten Hag

Berita Terkini