x

Juventus Dibantai Napoli, Massimiliano Allegri Dicerca Legenda Timnas Italia

Sabtu, 14 Januari 2023 09:17 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Prio Hari Kristanto
Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mendapat cercaan dari legenda timnas Italia, Antonio Cassano, usai timnya dilibas Napoli.

INDOSPORT.COM – Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, mendapat cercaan dari legenda timnas Italia, Antonio Cassano, usai timnya dilibas Napoli.

Nasib nahas kembali menimpa Juventus saat menjalani pertandingan pekan ke-18 Liga Italia (Serie A) melawan pemuncak klasemen, Napoli.

Menjalani laga big match dengan bertandang ke markas Napoli di Stadion Diego Armando Maradona, Juventus keok dengan skor 5-1.

Napoli yang tampil percaya diri di hadapan pendukungnya sendiri membuka keunggulan melalui Victor Osimhen pada menit ke-14.

Napoli kemudian berhasil menggandakan keunggulannya lewat Kvhicha Kvaratskhelia pada menit ke-39 lewat sepakan menukiknya.

Baca Juga

Tertinggal 2-0, Juventus baru bisa memperkecil kedudukan saat pertandingan babak pertama hendak berakhir melalui gol Angel di Maria pada menit ke-42.

Memasuki babak kedua, Napoli justru semakin menggila. Pada menit ke-55, skuad asuhan Luciano Spalleti kembali menjauhkan keadaan.

Baca Juga

Kali ini melalui aksi Amir Rrahmani yang berhasil menjebol gawang Juventus memanfaatkan umpan Khvicha Kvaratskhelia.

Tak berselang lama, Victor Osimhen kembali merobek jala Si Nyonya Tua pada menit ke-65 disusul Elif Elmas pada menit ke-72 yang membuat skor menjado 5-1 dan bertahan hingga akhir pertandingan.

Mendapati Juventus keok atas Napoli, Massimiliano Allegri pun mendapat sorotan. Salah satunya datang dari legenda timnas Italia, Antonio Cassano.

Baca Juga

1. Cassano Semprot Allegri

Antonio Cassano legenda AC Milan

Kekalahan telak dari Napoli sepertinya benar-benar membuat nama Massimiliano Allegri mendapat sorotan tajam dari berbagai pihak.

Melansir dari Milannews.it, legenda timnas Italia, Antonio Cassano bahkan sampai muak melihat performa yang ditunjukkan oleh Juventus.

Cassano bahkan menyoroti terciptanya peluang Juventus yang hanya didapatkan karena kesalahan dari pemain Napoli.

“Juventus di semua pertandingan di mana dia bermain menyebalkan. Hanya melawan Lazio ada pengecualian,” kata Cassano.

“Malam ini kita melihat Napoli yang membuat 90 menit penuh dominasi, sementara Juventus menciptakan peluang hanya pada dua kesalahan oleh Rrhamani,” lanjutnya.

Baca Juga

“Kebobolan lima gol adalah kesimpulan dari pertandingan buruk lainnya yang telah dia (Allegri) buat, melawan tim dengan kualitas lebih superior dari Lecce, Udinese, Cremonese dan kemenangan lainnya.”

“Mendengar Galleon terus mengatakan bahwa Allegri menolak (tawaran) Real, Chelsea dan yang lainnya adalah omong kosong,” pungkasnya.

Baca Juga

Mantan pemain AS Roma tersebut juga menyebut Allegri saat ini sudah tidak patut untuk mendapat pembelaan atas performanya.

“Anda tidak bisa lagi merasakan seseorang membela pelatih yang memiliki lebih banyak omong kosong daripada jiwa (melatihnya),” tandas Cassano.

Kekalahan ini membuat Juventus gagal memangkas jarak poin dengan Napoli dan menggeser AC Milan di posisi kedua klasemen Liga Italia.

Baca Juga

Sumber: Milannews.it

JuventusMassimiliano AllegriNapoliAntonio CassanoLiga ItaliaBerita Liga Italia

Berita Terkini