Liga 1: Samsul Arif Tak Sabar Hadapi Persija, Persis Solo Punya Misi Khusus?
INDOSPORT.COM - Bomber Persis Solo, Samsul Arif Munip, sudah tak sabar menjamu Persija Jakarta dalam laga pekan ke-19 Liga 1 Indonesia 2022-2023. Kemenangan menjadi satu-satunya misi di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (19/1/23) malam.
Persija punya tempat tersendiri bagi Samsul Arif. Kubu seberang adalah tim pertama yang dibobol Cak Sul, sapaan akrabnya, musim ini.
Hanya saja, satu gol Samsul Arif tak bisa menyelamatkan Persis Solo dari kekalahan. Persija menang 2-1 setelah mencetak gol lewat Hanno Behrens dan Frengky Missa.
Kini, Samsul Arif mengusung misi khusus. Target utamanya bukan sekadar mencetak gol, namun juga membawa Persis Solo meraih kemenangan.
"Putaran pertama saya mencetak gol, tapi jelas bukan itu tujuannya. Tujuan saya ingin memenangi pertandingan," kata Samsul Arif, Rabu (18/1/23).
Samsul Arif sadar bahwa Persija Jakarta bukanlah tim biasa. Mereka memiliki tradisi bagus di sepak bola Indonesia dan prestasinya juga sedang cemerlang musim ini.
Namun, segala catatan itu tak membuat Persis Solo silau. Pasukan Leonardo Medina Arellano akan sekuat tenaga untuk mengalahkan Persija.
"Untuk menjadi tim besar, tim yang siap untuk bersaing, kami harus menang melawan tim mana pun. Tak peduli itu Persija atau tim lainnya. Kami harus menang," tegas Samsul Arif.
Menurutnya, kemenangan bukan sekadar pembalasan atas kekalahan pada putaran pertama. Persis Solo kini masih menduduki peringkat ke-12 dengan perolehan 20 poin.
Posisi saat ini jelas tak menggambarkan kedalaman skuat Persis Solo yang tangguh. Maka, kemenangan atas Persija sangat diperlukan guna menambah koleksi poin.
"Kami tahu untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara, kami harus memenangi pertandingan melawan Persija. Ke depan, kami tak boleh takut dengan siapa pun," tutur penyerang berusia 37 tahun tersebut.
1. Modal Berharga
Pada masa persiapan ini, Samsul Arif menilai Persis Solo sudah bekerja dengan bagus. Hasil imbang 1-1 kontra Dewa United FC jadi penyemangat melawan Persija.
"Setelah melawan Dewa, kita sudah fokus. Saya rasa tidak ada masalah berarti selama masa persiapan tiga hari. Semua pemain merasa bugar," jelas Samsul Arif.
"Kami punya modal bagus selepas meraih satu poin dari kandang Dewa United. Jadi, tidak perlu kita mengkhawatirkan pertandingan melawan Persija," imbuh mantan penyerang Persebaya Surabaya ini.
Soal status laga tanpa penonton, Samsul Arif cukup kecewa. Dia menilai suporter merupakan bagian yang tak terpisahkan dari tim.
Di mana pun Persis Solo berlaga, pasti ada suporter yang datang. Terakhir, ada ratusan Pasoepati yang memberikan dukungan di markas Dewa United, Sabtu (14/1/23).
"Saya rasa dukungan dan doa itu selalu ada dan tidak ada yang lebih indah selain mempersembahkan kemenangan pada pertandingan melawan Persija," tandas Samsul Arif.
Kehadiran Samsul Arif dalam sesi jumpa pers menjadi pertanda satu tempat di starting eleven akan didapatnya. Dia menjadi opsi ketika Irfan Bachdim dan Irfan Jauhari absen karena cedera.
Selain Samsul Arif, satu tempat di sektor sayap kemungkinan menjadi milik Alfath Fathier. Keduanya membantu tugas Fernando Rodriguez dan Ryo Matsumura dalam menambah daya gedor Persis Solo.
Hingga pekan ke-18 Liga 1, Ryo Matsumura jadi top skor tim dengan tujuh gol. Kemudian, Fernando menyusul dengan empat gol dan Samsul Arif (3).