x

Jadwal Liga Italia Hari Ini: Perjuangan Tim Gurem Keluar dari Zona Degradasi

Sabtu, 21 Januari 2023 08:45 WIB
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Juni Adi
Logo dan bola Serie A Liga Italia

INDOSPORT.COM - Gelaran Serie A memasuki giornata ke-19 akhir pekan ini. Menilik jadwal liga Italia hari ini, menyajikan upaya tim gurem keluar dari zona degradasi Verona vs Lecce.

Jadwal Liga Italia hari ini akan dibuka dengan laga Verona vs Lecce yang dihelat pada Sabtu (21/1/23) pukul 21.00.

Verona vs Lecce bakal saling memperebutkan poin dalam pekan ke-19 Serie A musim 2022-23, di Stadion M.A Bentegodi.

Menjelang laga, Hellas Verona kini dalam kondisi kurang menguntungkan, setelah kehilangan tiga poin pada pertandingan Serie A pekan ke-18.

Verona harus rela dijadikan sasaran amukan Inter Milan dengan kalah 0-1. Kondisi percaya diri penuh dialami oleh calon lawan, Lecce.

Baca Juga

Lecce mengusung modal percaya diri tinggi setelah berhasil menahan perlawanan sengit raksasa Italia, AC Milan dengan skor 2-2.

Hal itu cukup membuat Stefano Pioli selaku pelatih Rossoneri frustasi dengan anak asuhnya yang tak mampu mengalahkan tim gurem Serie A.

Baca Juga

Menengok catatan head to head, Verona vs Lecce sudah bertemu sedikitnya 10 kali di segala ajang. Keduanya sama-sama kuat dengan kedua kubu mengoleksi 3 kemenangan dan sisanya berakhir imbang.

Namun, pada lima laga terakhir di Liga Italia Serie A, Lecce jauh lebih diunggulkan dengan menjadi kambing hitam tim papan atas klasemen.

Sedangkan, Hellas Verona hanya meraih 1 hasil menang, 2 kalah dan tiga laga sisanya berakhir dengan skor seri 0-0, 1-1.

Baca Juga

1. Prediksi & Jadwal Verona vs Lecce

Logo dan bola Serie A Liga Italia

Penampilan Verona memang tampak kurang konsisten di Serie A, mereka kesulitan meraih hasil positif.

Lebih lanjut, posisi Verona pun juga berada di papan bawah klasemen, yakni ke-18 atau berada dalam ancaman zona degradasi.

Di lain kubu, Lecce memiliki catatan impresif dalam beberapa laga terakhirnya.

Tim tamu mampu mampu terhindar dari kekalahan dalam empat pertandingan sebelumnya, dan tentunya Lecce akan berupaya untuk menjaga tren positif mereka dalam laga kontra Verona.

Dengan mengacu performa kedua tim saat ini, Lecce diprediksi mampu mencuri poin di pertandingan ini. Laga Verona vs Lecce diprediksi berakhir dengan skor 0-1.

Baca Juga

Jadwal Liga Italia 2022/2023 hari ini

Berikut ini jadwal Liga Italia (Serie A) hari ini, Sabtu (21/1/23):

Serie A ItaliaHellas VeronaLecceLiga ItaliaBerita Liga Italia

Berita Terkini