Belanja Amunisi Baru Berlanjut, 3 Pemain ini Segera Menyusul Gabung Chelsea?
INDOSPORT. COM - Chelsea sepertinya masih belum akan berhenti dalam mengambil kebijakan mendatangkan amunisi baru pada bursa transfer musim dingin 2023.
Chelsea pada bursa transfer Januari 2023 sebenarnya sudah mendatangkan sejumlah pemain bintang. Mulai dari Mikhaylo Mudryk, Joao Felix hingga Noni Madueke yang akan segera diperkenalkan.
Meski begitu, jika Chelsea ingin berbicara banyak di Liga Inggris musim ini, ada beberapa pemain yang harus didatangkan lagi. Skuad asuhan Graham Potter butuh kedatangan pemain bintang lainnya lagi.
Dengan disokong pemilik yang uangnya tak berseri seperti Todd Boehly, seharusnya Chelsea tak kesulitan untuk mendatangkan pemain bintang lainnya. Pasalnya Todd Boehly benar-benar tak sungkan untuk mengeluarkan uang yang sangat banyak untuk Chelsea.
Melihat bursa transfer Januari 2023 masih belum ditutup, Chelsea ada kemungkinan akan terus menambah pemain yang akan dibeli berikutnya. Apalagi ada beberapa pemain bintang yang sebenarnya sedang dirumorkan akan gabung atau sedang digoda oleh Chelsea.
Dari sekian banyak pemain bintang yang sedang dikaitkan dengan Chelsea saat ini, ada beberapa nama menarik perhatian. Setidaknya ada 3 pemain bintang yang harus dibeli Chelsea pada bursa transfer Januari 2023 kali ini, siapa saja?
1. Moises Caicedo
Pertama ada gelandang Brighton and Hove Albion berkebangsaan Ekuador yaitu Moises Caicedo. Pemain yang sangat kuat dalam menjaga keseimbangan tim itu memang sangat dibutuhkan Chelsea.
Pasalnya sejak kehilangan N’Golo Kante yang alami cedera panjang, keseimbangan di lini tengah Chelsea menjadi sangat terganggu. Hal itu juga yang membuat Chelsea kesulitan untuk tampil konsisten di Liga Inggris atau ajang lain musim ini.
Jika Moises Caicedo berhasil didatangkan, maka ia sangat bisa memperkuat skuad asuhan Graham Potter makin mengerikan. Moises Caicedo bukanlah pemain atau gelandang sembarangan.
Moises Caicedo pernah unjuk gigi kemampuannya yang mampu mendominasi lini tengah Manchester United pada laga perdana Liga Inggris musim ini. Berkat Moises Caicedo saat itu, Brighton and Hove Albion mampu mengalahkan Manchester United pada awal musim Liga Inggris.
Marcus Thuram
Selanjutnya ada striker berkebangsaan Prancis yaitu Marcus Thuram. Nama Marcus Thuram tentu tidak asing karena ia memang merupakan anak dari pemain legendaris Prancis yaitu Lilian Thuram.
Bedanya jika Lilian Thuram dikenal sebagai bek tangguh Timnas Prancis selama ini. Maka, berbeda dengan Marcus Thuram, sang anak yang lebih memilih berkarier sebagai pesepakbola yanng berposisi sebagai penyerang atau striker.
Di Liga Jerman, Marcus Thuram memang cukup menakutkan karena beberapa kali mampu tampil impresif. Marcus Thuram dianggap bisa menjadi pembelian yang tepat untuk Chelsea musim ini.
Hal itu dikarenakan lini serang Chelsea sedang mandul-mandulnya yang artinya Marcus Thuram diharapkan bisa memberikan ketajamannya. Jadi Chelsea memang sangat wajib untuk mencoba mendatangkan Marcus Thuram.
2. Enzo Fernandez
Nama terakhir yang harus didatangkan oleh Chelsea dengan Todd Boehly adalah Enzo Fernandez. Pemain muda terbaik Piala Dunia 2022 itu kini memang sedang menjadi rebutan sejumlah klub raksasa Eropa, tak terkecuali Chelsea.
Gelandang yang masih muda dan sedang membela Benfica itu memang sedang naik daun namanya usai Piala Dunia 2022. Memang kontribusinya untuk Argentina saat juara Piala Dunia 2022 sangatlah penting dan itu tak bisa dinafikan begitu saja.
Enzo Fernandez adalah gelandang enerjik yang bisa membuat lini tengah Chelsea makin agresif. Sehingga lini tengah Chelsea tak akan selalu kalah dalam bertanding.
Satu-satunya kendala untuk mendatangkan Enzo Fernandez adalah harga mahal yang dipatok oleh Benfica jika Chelsea mau beli. Tapi dengan uang tak berseri seperti Todd Boehly, seharusnya Chelsea bakal aman dan kuat untuk beli mahal Enzo Fernandez pada bursa transfer.