x

Rekap Hasil Piala Dunia Antar Klub: Banjir Drama di Semifinal, Jawara Mesir Siap Tantang Real Madrid

Minggu, 5 Februari 2023 05:38 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Piala Dunia Antar Klub 2023 mulai memasuki fase terpanas setelah Al Hilal juga Al Ahly berhasil lolos dari babak play-off untuk hadapi Real Madrid dan Flamengo

INDOSPORT.COM - Piala Dunia Antar Klub 2023 mulai memasuki fase terpanas setelah Al Hilal juga Al Ahly berhasil lolos dari babak play-off untuk hadapi Real Madrid dan Flamengo di semifinal.

Al Hilal yang merupakan wakil dari AFC atau Asia mendapatkan tiket menuju empat besar setelah menaklukkan jagoan Afrika (CAF), yakni Wydad Cassablanca pada Sabtu (04/02/23) malam WIB.

Duel kesebelasan asal Arab Saudi dan Maroko di Price Maoulay Abdellah Stadium tersebut berlangsung sengit karena diwarnai drama kartu merah sebelum akhirnya ditentukan via adu penalti.

Wydad sanggup unggul lebih dulu melalui tandukan Ayoub El Amloud di menit ke-52. Keunggulan tersebut bisa bertahan hanya sampai masa injury time karena Al Hilal mampu menyamakan skor dari titik putih lewat eksekusi Mohamed Kanno.

Luka Wydad bak digarami dengan hukuman penalti tersebut karena sebelumnya mereka sudah kehilangan Yahya Jabrane akibat kartu merah disebabkan protes berlebihan sang pemain pada wasit.

Baca Juga

Di babak tambaha giliran Al Hilal yang harus menarik satu pemain mereja karena kartu merah yakni sang pencetak gol mereka, Kanno, usai pelanggarannya berbuah kartu kuning kedua.

Namun demikian Al Hilal yang bisa tersenyum paling akhir karena The Blue Waves sanggup memenangkan adu penalti dengan skor 5-3.

Baca Juga

Momen paling menyakitkan bagi Wydad adalah ketika eksekusi Yahia Attiyat, bek andalan mereka, harus menerpa tiang gawang kanan dan kiri sebelum akhirnya keluar dan mengeliminasi The Red Castle dari Piala Dunia Antar Klub 2023.

Pada Minggu (05/02/23) dini hari WIB play-off dilanjutkan dengan partai Seattle Sounders vs Al Ahly yang berkesudahan 0-1. Kedua tim bermain cukup seimbang sebelum Mohamed Magdy mencetak gol penentu dua menit sebelum waktu normal usai.

Dengan demikian Al Hilal dan Al Ahly berhak melaju ke semifinal Piala Dunia Antar Klub 2023. Al Hilal kebagian melawan Flamengo sementara Al Ahly harus menghadapi Real Madrid nantinya.

Baca Juga

1. Rekap Hasil Piala Dunia Antar Klub 2023

Real Madrid. REUTERS/Isabel Infantes

Sabtu (04/02/23)
Wydad Cassblanca (3) 1-1 (5) Al Hilal

Minggu (05/02/23)
Seattle Sounders 0-1 Al Ahly

Real MadridPiala Dunia AntarklubSeattle SoundersFlamengoPiala Dunia KlubAl AhlyBola InternasionalAl-HilalWydad Casablanca

Berita Terkini