x

Hasil Liga Italia Juventus vs Fiorentina: Sang Calon Gelandang Terbuang Menangkan Bianconeri

Senin, 13 Februari 2023 02:19 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Juventus mampu memenangi pertandingan lanjutan pekan ke-22 Liga Italia melawan Fiorentina dengan skor 1-0, Senin (13/02/23) dini hari WIB. (Foto: REUTERS/Ciro De Luca)

INDOSPORT.COM – Juventus mampu memenangi pertandingan lanjutan pekan ke-22 Liga Italia melawan Fiorentina dengan skor 1-0, Senin (13/02/23) dini hari WIB.

Juventus menghadapi pertandingan pekan ke-22 Liga Italia kontra Fiorentina di Juventus Stadium, Senin (13/02/23) dini hari WIB.

Dalam pertandingan kali ini, Juventus menurunkan sejumlah pemain utama, seperti Angel Di Maria dan Federico Chiesa yang mengisi dua pemain di belakang Dusan Vlahovic sebagai penyerang utama.

Meskipun tampil dengan kekuatan penuh di lini depan, Juventus justru mendapatkan  gol melalui Adrien Rabiot di menit ke-34.

Gol ini menjadi satu-satunya yang tercipta dan skor 1-0 jadi hasil Liga Italia antara Juventus vs Fiorentina.

Baca Juga

Jalannya Pertandingan

Juventus memulai laga dengan baik, manakala Adrien Rabiot justru mampu mencetak satu gol di menit ke-34 memanfaatkan umpan Angel Di Maria.

Hanya saja, gol ini direspons baik oleh Fiorentina yang justru mencetak lebih banyak penguasaan bola dan tembakan.

Baca Juga

Skor 1-0 menjadi hasil pertandingan Liga Italia antara Juventus vs Fiorentina untuk babak pertama.

Pada babak kedua, Juventus dan Fiorentina sama-sama mendapatkan gol yang dianulir di menit ke-61 dan 90+1

Hanya saja, skor 1-0 bertahan hingga pertandingan usai dan menjadi hasil Liga Italia antara Juventus vs Fiorentina.

Baca Juga

1. Susunan Pemain Liga Italia: Juventus vs Fiorentina

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. Foto: REUTERS/Massimo Pinca

Juventus (3-4-2-1): Wojciech Szczesny; Danilo, Bremer, Alex Sandro; Mattia De Sciglio, Manuel Locatelli, Adrien Rabiot, Filip Kostic; Angel Di Maria, Federico Chiesa; Dusan Vlahovic

Pelatih: Massimiliano Allegri

Fiorentina (4-3-3): Pietro Terraciano, Dodo, Nikola Milenkovic, Luca Ranieri, Cristiano Biraghi; Giacomo Bonaventura, Sofyan Amrabat, Alfred Duncan; Nico Gonzalez, Christian Kouame, Jonathan Ikone

Pelatih: Vincenzo Italiano

JuventusFiorentinaAdrien RabiotLiga Italia

Berita Terkini