Ikut Campur Soal Skandal Suap Wasit, Pelatih Real Madrid Justru Pasang Badan Buat Barcelona
INDOSPORT.COM – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, pasang badan di tengah skandal suap wasit antara Barcelona dan mantan Wakil Presiden Komeite Wasit Liga Spanyol, Jose Maria Enriquez Negreria.
Hal tersebut dikarenakan Carlo Ancelotti dihadapakan pada keharusan untuk menjawab masalah yang melibatkan Barcelona dan mantan Wakil Presiden Komite Liga Spanyol tersebut.
Sehingga, mau tidak mau Carlo Ancelotti memberikan tanggapannya terhadap kasus yang menimpa rivalnya di Liga Spanyol.
Barcelona sebelumnya dilaporkan melakukan dugaan kasus suap terhadap Jose Maria Enriquez Negreria, ketika masih menjabat pada 2016-2018 lalu.
Bahkan, Barcelona diduga mengirimkan uang yang ditaksir mencapai 1,4 juta euro (Rp27,5 miliar) kepada perusahaan yang dipimpin Nigreria, Dasnil 95.
Kendati demikian, kasus tersebut baru tercium oleh Presiden Liga Spanyol, Javier Tebas, beberapa hari yang belakangan ini.
Javier Tebas lantas membebankan tanggung jawab dugaan kasus suap wasit kepada Joan Laporta, sebagai Presiden Barcelona yang menjabat saat ini.
Presiden Liga Spanyol tersebut sampai menyarankn kepada Joan Laporta untuk mundur dari jabatannya jika kasus suap wasit terbukti benar adanya.
Pasalnya, saat ini kejaksaan negara Spanyol sedang melakukan penyelidikan dan pendalaman untuk membuktikan kebenaran dugaan kasus suap yang melibatkan Barcelona dan Nigreria.
Baru-baru ini, Carlo Ancelotti justru dilaporkan memberikan pernyataan yang mengejutkan atas kasus Barcelona dengan Jose Maria Enriquez Nigreria.
1. Ancelotti Tegaskan Tidak Ada Korupsi di Liga Spanyol
Skandal suap yang melibatkan Barcelona dengan Jose Maria Enriquez Nigreria, tentunya menjadi kasus yang mengguncang Liga Spanyol.
Bagaimana tidak, hal tersebut menyebabkan citra buruk akan melekat pada wasit yang bertugas untuk memimpin laga Liga Spanyol.
Kendati demikian, Carlo Ancelotti justru kedapatan melakukan pembelaan terhadap tim yang menjadi rival Real Madrid di El Clasico.
Ancelotti mengatakan bahwa Barcelona tidak bersalah atas dugaan skandal suap wasit. Hal itu dikarenakan saat ini El Barca tidak melakukannya di kompetisi musim ini.
Selain itu, Carlo Ancelotti mengatakan jika tidak ada skandal suap wasit yang terjadi di seluruh kompetisi Eropa.
Pelatih yang kerap disapa Don Carlo tersebut justru menganggap bahwa skandal suap timbul dari kesalahpahaman yang terjadi.
Lebih lanjut, Ancelotti menegaskan bahwasannya wasit memang sering melakukan kesalahan, dan itu adalah hal yang wajar.
“Tidak ada korupsi di sini (Liga Spanyol), atau Italia, bahkan di (seluruh kompetisi) Eropa,” terang Ancelotti dikutip dari 90min.
“Wasit membuat kesalahan di mana-mana dan jika mereka melakukan kesalahan, Anda harus menerimanya,” tambah Carlo Ancelotti.
“Saya terkadang marah, tapi saya sangat yakin bahwa saat ini tidak ada korupsi di dunia sepak bola,” pungkas pelatih Real Madrid tersebut.
Sumber: 90min