x

Hasil Liga 1 Persikabo vs Bali United: Bomber Timor Leste Tampil Sangar, Laskar Padjajaran Menang

Jumat, 3 Maret 2023 18:58 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Isman Fadil
Hasil pertandingan lanjutan Liga 1 antara Persikabo vs Bali United, yang berlangsung di Stadion Pakansari, Jumat (03/03/23) pukul 17.00 WIB, berakhir dengan skor 2-1.

INDOSPORT.COM – Hasil pertandingan lanjutan Liga 1 antara Persikabo vs Bali United, yang berlangsung di Stadion Pakansari, Jumat (03/03/23) pukul 17.00 WIB, berakhir dengan skor 2-1.

Duel yang mempertemukan antara Persikabo vs Bali United dalam pekan ke-28 Liga 1 2022-2023 berlangsung sengit sejak awal.

Laskar Padjajaran, julukan Persikabo 1973, menang berkat gol yang dicetak oleh bomber Timor Leste, Pedro Henrique, di menit ke-24 dan 83.

Sedangkan gol semata wayang Bali United lahir berkat sumbangan gol dari Fadil Sausu dari set piece tendangan bebas di menit ke-48.

Dengan hasil tersebut, Persikabo 1973 berada di peringkat 13 klasemen sementara Liga 1 2022-2023, dengan torehan 32 poin. Sementara Bali United tertahan di posisi ke-4 dengan 46 angka.Jalannya Pertandingan

Baca Juga

Pertandingan antara Persikabo 1973 melawan Bali United berjalan ketat sejak awal. Kedua tim melakukan jual beli serangan.

Bali United membuka peluang melalu skema umpan silang yang kemudian dimanfaatkan oleh Ilija Spasojevic. Sayang, sepakannya masih membentur tiang gawang.

Baca Juga

Kendati demikian, Bali United justru harus kecolongan melalui gol yang dicetak oleh Pedro Henrique setelah mengkonversi umpan dari Tegar Infantrie di menit ke-24.

Pada menit ke-23, Privat Mbarga yang muncul dari second line menyambut umpan dari Eber Bessa. Namun, sundulannya masih menyamping tipis di sisi kanan gawang Persikabo.

Meskipun kedua tim saling berbalas serangan di menit akhir, pertandingan Liga 1 antara Persikabo vs Bali di babak pertama berakhir dengan skor 1-0.

Baca Juga

1. Pedro Henrique Bawa Persikabo Menang

Leonard Tupamahu (kaus putih) tampak memberikan simpati kepada pemain TIRA Persikabo, Ciro Alves, Kamis (15/08/2019).

Jalannya pertandingan di babak kedua berbeda, pasalnya Bali United lebih berani untuk mengambil inisiatif melakukan serangan terlebih dahulu.

Hasilnya, pada menit ke-48 Bali United mampu menyamakan kedudukan melalui tendangan bebas di depan kotak penalti oleh Fadil Sausu.

Kendati demikian, Pedro Henrique lagi-lagi membawa Persikabo 1973 kembali unggul atas Bali United di menit ke-83 menjadi 2-1.

Hingga wasit meniup peluit panjangnya, pertandingan pekan ke-28 Liga 1 2022-2023 antara Persikabo vs Bali United berakhir dengan skor 2-1.

Susunan Pemain Persikabo vs Bali United

Persikabo 1973 (3-4-1-2): Syahrul Trisna; Didik Wahyu, Andy Sety, Lucas Gama; Komarudin, Tegar Infantrie, Manahati Lestusen, Syahrul Ramadhan; Roni Sugeng; Pedro Henrique, Dimas Drajad.

Baca Juga

Cadangan: Ryan Kurnia, Julyano Pratama, Guntur Triaji, Lucky Octavianto, Gilang Ginarsa, Munadi, Muhammad Kemaluddin, Yandi Sofyan, Agung Mulyadi, Mochammad Diky Indriyana.

Pelatih: Aidil Sahak

Baca Juga

Bali United (4-2-3-1): Muhammad Ridho; Ardi Idrus, Ryuji Utomo, Wllington Carvalho, Ricky Fajrin; Fadil Sausu, Brwa Nouri; Privat Mbarga, Eber Bessa, Yabes Roni; Ilija Spasojevic.

Cadangan: Nadeo Argawinata, Muhammad Rahmat, Rahmat Arjuna Reski, Jajang Mulyana, Irfan Jaya, I Made Andhika, Agung Setia Budi, Hendra Adi Bayauw, Moh. Sidik Saimima, Haudi Abdillah.

Pelatih: Stefano Cugurra

Baca Juga
Timor LesteFadil SausuBali UnitedHasil PertandinganLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Persikabo 1973Liga 1 2022-2023

Berita Terkini