x

Gacor! Sandy Walsh Selangkah Lagi Rengkuh Juara Bareng KV Mechelen di Belgia

Jumat, 3 Maret 2023 09:30 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
Sandy Walsh, bek naturalisasi Timnas Indonesia selangkah lagi akan mengangkat trofi juara Belgian Cup (Piala Belgia) bersama KV Mechelen. (Foto: PSSI)

INDOSPORT.COM - Pemain naturalisasi Indonesia, Sandy Walsh, terus menunjukkan tajinya dan selangkah lagi akan merengkuh titel juara bersama KV Mechelen di Belgia.

Sandy Walsh bersama KV Mechelen sukses melenggang ke partai final Croky Belgian Cup 2023 atau Piala Belgia. 

Pada babak semifinal leg pertama, Februari lalu, KV Mechelen sukses membekuk tuan rumah Zulte Waregem dengan skor 1-2. 

Saat itu, Sandy Walsh menjadi man of the match dan mendapat rating tertinggi atas penampilannya di lini pertahanan tim KV Mechelen, meski hanya bermain 70 menit.

Bukan karena penampilannya menurun sehingga harus diganti, melainkan Sandy Walsh mengalami benturan, sehingga ia cedera dan harus ditarik keluar lapangan.

Baca Juga

Sementara di babak semifinal leg kedua, bertanding di markas KV Mechelen, di Achter de Kazerne Stadium, Rabu (01/03/23), rekan-rekan Sandy Walsh berhasil menang.

Kemenangan tipis 1-0 atas Zulte Waregem membuat KV Mechelen unggul agregat, sehingga melenggang ke final Belgian Cup.

Namun, pemain naturalisasi Indonesia itu masih absen membela tim karena cedera.

Baca Juga

Pada babak final nanti, KV Mechelen akan menghadapi lawan tangguh, Antwerp, yang baru saja menang atas Union Saint-Gilloise dalam drama adu penalti dan agregat 4-3.

KV Mechelen mengucapkan selamat atas Antwerp melalui media sosial Instagram, dan melancarkan psywar jelang final yang akan dihelat pada 30 April mendatang.

"Kami tahu siapa lawan kami di final Croky Cup: Selamat, Royal Antwerp FC. Sampai bertemu," tulis akun Instagram Mechelen dengan menambahkan emoji trofi juara.

Baca Juga

1. Sandy Walsh Janji Segera Pulih demi Timnas

Sandy Walsh di Kemenkumham untuk rampungkan proses naturalisasi menjadi WNI, Kamis (17/12/22).

KV Mechelen berhasil menembus final Croky Belgian Cup 2023 tanpa pemain naturalisasi Indonesia, Sandy Walsh, yang mengalami cedera di semifinal leg pertama.

Situasi ini bukan hanya membuat tim Belgia itu panik, tetapi juga Timnas Indonesia yang sangat memerlukan tenaga Sandy Walsh di FIFA Matchday dan Piala Asia 2023.

"Saya mengalami cedera pada babak semifinal Piala Belgia 2023. Itulah sebabnya, Anda tidak melihat saya di lapangan pada pertandingan sebelumnya," kata Sandy.

Pemain berusia 27 tahun itu pun berharap kondisinya sudah pulih dalam waktu dekat, sehingga bisa melakoni debut bersama Timnas Indonesia di FIFA Matchday.

"Saya sudah memulai proses pemulihan hingga saat ini. Saya bekerja keras untuk bisa segera bugar dan siap hadir di FIFA Matchday Maret 2023," tegas Sandy Walsh.

Baca Juga

Sampai saat ini, Timnas Indonesia belum diketahui akan menghadapi siapa di FIFA Matchday, 20-28 Maret 2023. Awalnya, Timnas mau menjajal Bolivia dan Tajikistan.

Namun, diketahui Bolivia dan Tajikistan sudah mendapatkan lawan masing-masing di FIFA Matchday Maret 2023. Bolivia akan menghadapi Uzbekistan dan Arab Saudi.

Baca Juga

Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengaku masih coba melobi dan memastikan apakah Timnas Indonesia bisa menghadapi Bolivia atau tidak. Ia akan menghubungi pihak berwenang.

"Saya coba cek ulang ke (bagian) hubungan internasional. Itu bagaimana komunikasi terakhirnya," ucap Indra Sjafri saat ditemui di Jakarta, Kamis (02/03/23).

Siapa pun lawannya, bintang KV Mechelen, Sandy Walsh, berharap bisa segera pulih dari cederanya, dan bisa menjalani debut bersama Timnas Indonesia.

Baca Juga
BelgiaIndra SjafriIndra SjafrieNaturalisasiTimnas IndonesiaBola InternasionalSandy WalshBerita Timnas IndonesiaKV Mechelen

Berita Terkini