Prediksi Liga Inggris Everton vs Tottenham: Saatnya Move On dari Antonio Conte
INDOSPORT.COM - Prediksi pertandingan Liga Inggris (Premier League) antara Everton vs Tottenham Hotspur, yang laganya akan digelar pada Selasa (04/04/23).
Pertandingan antara penghuni tim papan bawah dan atas klasemen ini akan digelar di Goodison Park mulai pukul 02.00 WIB.
Everton selaku tuan rumah dipastikan tampil mati-matian demi meraih poin penuh atau setidaknya hasil imbang melawan tim tamu.
Saat ini, mereka bertengger tepat di atas zona degradasi dengan raihan 26 poin, yang bisa kapan saja dikudeta oleh tiga tim terbawah liga: Leicester, West Ham, Southampton.
Sementara itu, kemenangan juga dibutuhkan Tottenham Hotspur untuk bertahan di empat besar atau sebagai senjata mereka menyodok ke posisi tiga.
Di sisi lain, pertandingan Everton vs Tottenham Hotspur ini akan menjadi tantangan besar bagi Harry Kane dkk untuk tampil mandiri tanpa arahan Antonio Conte.
Armada Spurs saat ini untuk sementara ditangani oleh pelatih interim, Cristian Stellini, hingga akhir musim 2022-2023.
Jelang duel di Goodison Park, masing-masing tim masih harus berkutat dengan daftar pemain absen maupun yang diragukan untuk tampil.
Sebut saja Domimic Calvert-Lewin di kubu Everton, lalu ada Richarlison, Emerson Royal, lalu Rodrigo Bentancur di kubu Tottenham Hotspur.
Ivan Perisic diprediksi bisa turun, namun Hugo Lloris nampaknya masih harus menepi di laga Liga Inggris antara Everton vs Tottenham Hotspur ini.
1. Catatan Laga Everton vs Tottenham Hotspur
Prediksi Susunan Pemain Everton vs Tottenham Hotspur
Everton
Pickford; Coleman, Keane, Tarkowski, Godfrey; Iwobi, Onana, Gueye, Doucoure, McNeil; Gray
Tottenham Hotspur
Forster; Romero, Dier, Lenglet; Pedro Porro, Skipp, Hojbjerg, Perisic; Kulusevski, Kane, Son
Player to Watch
Dwight McNeil (Everton)
Meski usianya masih muda, Dwight McNeil bisa menjadi senjata rahasia Everton saat menghadapi musuh besar seperti Tottenham Hotspur di Liga Inggris.
Everton tidak melulu Dominic Calvert-Lewin. Kini nampaknya sudah tiba waktu bagi sejumlah pemain untuk bersinar dan menampilkan diri ke publik.
Salah satunya Dwight McNeil, pemain yang sempat menjadi pahlawan di laga kontra Brentford lewat gol cepatnya dan membantu Everton keluar dari zona degradasi.
Harry Kane (Tottenham Hotspur)
Pemain Timnas Inggris ini masih menjadi momok menakutkan bagi siapa saja lawan Spurs di lapangan hijau, tidak terkecuali The Toffees.
Apalagi, di tengah keringnya penampilan Son Heung-min, Harry Kane bakal jadi andalan utama Spurs untuk urusan mencetak gol.
Sejauh ini, Harry Kane masih mamantapkan diri sebagai top skor Tottenham Hotspur di Liga Inggris dengan 21 gol. Jumlah tersebut hanya kalah dari Erling Haaland (28 gol).
2. Statistik dan Prediksi
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
(15/10/22) Tottenham Hotspur 2-0 Everton
(07/03/22) Tottenham Hotspur 5-0 Everton
(07/11/21) Everton 0-0 Tottenham Hotspur
(16/04/21) Everton 2-2 Tottenham Hotspur
(10/02/21) Everton 5-4 Tottenham Hotspur
5 Pertandingan Terakhir Everton
(18/03/23) Chelsea 2-2 Everton
(11/03/23) Everton 1-0 Brentford
(05/03/23) Nottingham Forest 2-2 Everton
(01/03/23) Arsenal 4-0 Everton
(25/02/23) Everton 0-2 Aston Villa
5 Pertandingan Terakhir Tottenham Hotspur
(18/03/23) Southampton 3-3 Tottenham Hotspur
(11/03/23) Tottenham Hotspur 3-1 Nottingham Forest
(08/03/23) Tottenham Hotspur 0-0 AC Milan
(04/03/23) Wolves 1-0 Tottenham Hotspur
(01/03/23) Sheffield United 1-0 Tottenham Hotspur
Prediksi INDOSPORT.COM
Everton (30%), Tottenham Hotspur (50%), Imbang (20%)