x

Man United Bisa Gaet Sosok Mengerikan Ini, Jika Gagal Gaet Jude Bellingham

Jumat, 14 April 2023 01:23 WIB
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Subhan Wirawan
Erik ten Hag, pelatih Manchester United. Foto: REUTERS/David Klein

INDOSPORT.COM - Klub Liga InggrisManchester United kabarnya sudah menyiapkan plan B yang lebih mengerikan dan lebih murah untuk direkrut jika gagak merekrut Jude Bellingham dari Borussia Dortmund.

Membeli gelandang baru merupakan proyek Man United di bursa transfer musim panas nanti.

Erik ten Hag sendiri menilai bahwa lini tengah Manchester United butuh penyegaran agar bisa lebih bersaing dengan klub top.

Sosok Jude Bellingham memang santer dikabarkan dekat dengan target utama dua raksasa Liga Inggris, yakni Liverpool dan Man United.

Liverpool belakangan memilih untuk mengundurkan diri dalam persaingan mendapatkan jasa gelandang Dortmund tersebut.

Baca Juga

Pihaknya berdalih bahwa harga yang dibanderol Borussia Dortmund untuk melepas Bellingham terlalu mahal.

Di sisi lain, hal ini jelas menjadi keuntungan tersendiri bagi Man United. Mengingat hanya mereka satu-satunya klub Liga Inggris yang serius untuk pemain muda berkat itu.

Baca Juga

Meski begitu, Setan Merah masih memiliki saingan dari klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

Los Blancos kabarnya juga menghidupkan minat untuk jasa Jude Bellingham. Real Madrid rela membayar mahal untuk bisa mendatangkan sang gelandang pada musim panas nanti.

Kondisi tersebut menciptakan potensi untuk menggagalkan projek Man United. Terlebih, Setan Merah diharuskan berhemat soal pembelanjaan pemain.

Baca Juga

1. Alternatif Man United

Aksi Dani Olmo di laga final Olimpiade Tokyo 2020 Spanyol vs Brasil.

Melansir dari Bild, Man United punya alternatif lain jika gagal merekrut Bellingham. Raksasa Inggris itu berencana untuk mendatangkan Dani Olmo ke Old Trafford.

Laporan tersebut mengklaim bahwa Man United juga beberapa bulan terakhir mengamati Olmo.

Sang gelandang merupakan pemain inti RB Leipzig, ia membantu Die Roten Bullen untuk bersaing di papan atas Bundesliga.

Apiknya performa Olmo membutanya kini jadi andalan di timnas Spanyol. Erik ten Hag merasa jebolan La Masia itu bisa jadi opsi yang bagus untuk timnya.

Lebih lanjut, peluang Setan Merah untuk mendatangkan jasa Olmo di musim panas nanti sangat terbuka lebar.

Baca Juga

Ini disebabkan kontraknya habis di tahun 2024 nanti. Sejauh ini Olmo memang tidak berencana untuk memperbaharui kontraknya, karena ia ingin pindah ke klub yang lebih besar.

Itulah mengapa Man United punya potensi yang besar untuk menggaet gelandang 24 tahun tersebut di musim panas nanti.

Baca Juga

RB Leipzig dilaporkan tidak punya pilihan selain menjual Olmo di musim panas nanti.

Klub Jerman timur itu dilaporkan siap menjual sang gelandang di angka 40 juta Euro (Rp651 miliar) di musim panas nanti.

Angka tersebut cukup terjangkau bagi finansial Man United yang harus berhemat di tengah proses akuisisi klub.

Baca Juga

Sumber: Bild

Bursa TransferManchester UnitedLiga InggrisBerita Bursa TransferDani OlmoJude Bellingham

Berita Terkini