Penjelasan Erick Thohir Soal Kelanjutan Naturalisasi 3 Pemain Timnas Indonesia U-20
INDOSPORT.COM - Ketua umum PSSI, Erick Thohir menyampaikan, federasi masih berkomunikasi dengan tiga pemain yakni Ivar Jenner, Rafael Struick, dan Justin Hubner untuk proses naturalisasi. PSSI ingin pastikan apakah mereka masih mau membela Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Ivar, Rafael, dan Justin awalnya dinaturalisasi untuk menambah kekuatan Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023. Ketiganya direkomendasikan pelatih Shin Tae-yong.
Namun, karena FIFA mencabut status tuan rumah dari Indonesia, maka skuad Garuda Nusantara otomatis batal berlaga di ajang tersebut.
Situasi itu membuat PSSI ingin memastikan apakah ketiga pemain di atas mau tetap berkomitmen bersama Timnas Indonesia.
"Kan dari DPR sudah menyetujui. Sekarang kami sedang proses menanyakan kepada para pemain kembali karena mereka kan bagian dari U-20 karena ini Piala dunia tidak ada, mereka maunya seperti apa? Kan kita mesti nanya dulu," kata Erick Thohir.
"Kalau masalah naturalisasi kan sebenarnya sudah selesai prosesnya. Tinggal dari pemain itu sendiri seperti apa," lanjutnya.
"Kemarin di bola basket salah satu yang dinaturalisasi sudah dapat paspor. Sudah pergi ke Australia untuk TC. Cuma kalau ini kan perlu waktu untuk menanyakan kembali," imbuh Ketum PSSI.
Proses naturalisasi Justin, Rafael dan Ivar sudah disetujui oleh DPR RI melalui rapat paripurna.
Mereka tinggal menunggu terbitnya Keputusan Presiden atau Keppres sebelum diambil sumpah setia sebagai WNI di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).
Erick Thohir tidak ingin berspekulasi terkait nasib ketiga pemain keturunan Indonesia-Belanda itu. Jika mereka berubah pikiran, PSSI harus mengambil keputusan soal sumpah WNI.
1. Optimisme PSSI
Namun, Ketum PSSI optimis Justin, Rafael dan Ivar masih mau membela skuad Garuda.
"Saya yakin mungkin sebagian pemain akan tetap, tapi sebagian mungkin tidak jadi, kan bisa saja, saya tidak tahu. Itu kan pilihan daripada opsi daripada individu," tuntasnya.
Sementara itu, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga menyampaikan hanya dua pemain keturunan yang tetap mau melanjutkan proses naturalisasi.
Sedangkan satu pemain lainnya disebut Arya sedang melakukan negosiasi dengan PSSI. Banyak hal yang dibicarakan untuk meyakinkan pemain tersebut mau membela skuad Garuda.
Meski Arya Sinulingga tidak menyebut identitas salah satu pemain yang masih bernegosiasi, rumornya adalah Justin Hubner.
Sebab, pemain Wolverhampton Wanderers U-21 itu sempat mendapat panggilan untuk bela Timnas Belanda U-20. Dia bermain di laga uji coba lawan Prancis U-20 pada 25 Maret.
Justin Hubner juga absen dalam Rapat Kerja Komisi III dan Komisi X DPR-RI bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga beserta PSSI pada 20 Maret lalu.
Padahal rapat itu membahas pemberian kewarganegaraan Indonesia untuk Justin dan dua rekannya pada 20 Maret lalu. Berbeda dengan Justin, Ivar dan Rafael bergabung secara virtual.