x

Musuh Bebuyutan di AFF, Bagus Kahfi dan Marselino Kongkow Bareng Bintang Singapura

Minggu, 16 April 2023 16:47 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
Selebrasi pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Baru-baru ini ia dan Bagus Kahfi terlihat jalan-jalan bersama pemain Timnas Singapura, Ilhan Fandi.

INDOSPORT.COM - Meski berstatus musuh bebuyutan di Piala AFF, namun Bagus Kahfi dan Marselino Ferdinan malah kongkow bareng bintang Singapura, Ilhan Fandi.

Sebagaimana diketahui, Bagus Kahfi adalah pesepak bola Indonesia yang bermain di lur negeri. Saat ini ia tercatat membela skuat Asteras Tripolis di liga utama Yunani.

Hanya saja, sejak awal dikontrak hingga hari ini, Bagus Kahfi belum bisa menembus tim utama dan bermain untuk Asteras Tripolis.

Sementara itu, Marselino Ferdinan juga menjadi pesepak bola muda Indonesia yang melebarkan sayap ke luar negeri. Saat ini ia bermain di klub KMSK Deinze di liga Belgia.

Beda nasib dengan Bagus Kahfi, Marselino Ferdinan tidak membutuhkan waktu lama untuk mendapat kepercayaan tim. Kini ia tampil moncer bersama KMSK Deinze.

Baca Juga

Marselino Ferdinan sudah tiga kali tampil di liga kasta kedua Belgia. Selain di laga resmi, gelandang 18 tahun itu juga membukukan gol maupun assist untuk KMSK Deinze.

Maka dari itu, tak heran jika pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri lebih memilih untuk memanggil Marselino jelang SEA Games 2023, ketimbang Bagus Kahfi.

Baca Juga

Baru-baru ini, Bagus Kahfi terpantau telah meninggalkan Yunani, dan bertandang ke Belanda, menemui Marselino Ferdinan.

Bagus Kahfi dan Marselino menyempatkan jalan-jalan bersama Ilhan Fandi. Lantas, siapa sebenarnya sosok Ilhan Fandi?

Pemain Timnas Singapura, Ilhan Fandi jalan-jalan bersama pemain Timnas Indonesia, Bagus Kahfi dan Marselino Ferdinan / Foto: Instagram @ilhanfa.
Baca Juga

1. Fandi Bersaudara dan Kenangan di Piala AFF 2020

Fandi Bersaudara Ilhan, Irfan and Ikhsan Fandi Timnas Singapura.

Ilhan Fandi merupakan salah satu bakat sepak bola Singapura. Saat ini ia dikontrak oleh tim KMSK Deinze di Liga Belgia, satu tim dengan Marselino Ferdinan.

Menyebut nama belakangnya saja, sudah terbayang siapa sosok Ilhan Fandi. Pesepak bola berusia 20 tahun itu adalah anak dari legenda Timnas Singapura, Fandi Ahmad.

Ilhan Fandi memiliki dua kakak laki-laki yang juga berkarier sebagai pesepak bola, yakni Ikhsan Fandi dan Irfan Fandi. Tiga saudara ini kerap diandalkan di Timnas Singapura.

Ada satu momen di mana Timnas Indonesia bertemu Singapura di semifinal Piala AFF 2020. Kala itu, Ikhsan, Irfan, dan Ilhan Fandi sama-sama berada di Timnas.

Pada semifinal leg pertama, Ikhsan Fandi mampu menjebol gawang Garuda. Lalu semifinal leg kedua, Irfan bermain sebagai starter, sedangkan Ikhsan diistirahatkan.

Baca Juga

Setelah lama menanti, Ikhsan Fandi akhirnya masuk di babak kedua, tetapi kemudian Irfan Fandi malah diganjar kartu merah dan diusir keluar lapangan.

Meski sempat kesulitan, Timnas Indonesia yang unggul jumlah pemain akhirnya bisa mengalahkan Singapura dengan skor 4-2, dan melaju ke final Piala AFF 2020.

Sayangnya, keberhasilan itu tidak bertahan lama, karena Timnas Indonesia kalah dari Thailand di babak final Piala AFF 2020.

Baca Juga

Laga ini mungkin tidak pernah terlupakan bagi ketiga anak Fandi Ahmad, khususnya Irfan yang mendapatkan kartu merah dan gagal menumbangkan Timnas Indonesia.

Namun, rivalitas hanya di lapangan hijau. Ilhan Fandi membuktikan jika ia tetap bisa bersahabat dengan para pemain Indonesia.

Seperti baru-baru ini, Ilhan mengajak Bagus Kahfi dan Marselino Ferdinan untuk jalan-jalan di Belanda, sebelum melanjutkan aktivitas masing-masing di klub.

Baca Juga
SingapuraAsteras TripolisTimnas IndonesiaPiala AFFBola InternasionalIrfan FandiIkhsan Fandi AhmadBagus KahfiMarselino FerdinanBerita Timnas IndonesiaPiala AFF 2020KMSK Deinze

Berita Terkini