Detik-detik Aksi Heroik Alex Meret dan Mike Maignan Gagalkan Penalti di Liga Champions
INDOSPORT.COM - Kiper Napoli, Alex Meret, berhasil melakukan penyelamatan penalti heroik dan bersejarah saat menghadapi AC Milan di Liga Champions.
Napoli gagal melangkah jauh di ajang Liga Champions musim ini setelah tumbang dari AC Milan pada leg kedua perempatfinal Liga Champions, Rabu (19/04/23) dinihari WIB.
Bermain di depan publiknya sendiri, Stadion Diego Armando Maradona, Napoli hanya bisa bermain imbang 1-1 melawan AC Milan.
Meski tidak mengalami kekalahan, Napoli tetap tersingkir lantaran pada leg pertama lalu di markas AC Milan, Stadion San Siro, Partenopei tunduk dengan skor 1-0.
Di sisi lain, AC Milan memang tampil luar biasa di dua leg perempatfinal Liga Champions menghadapi Napoli ini. Di leg pertama mampu unggul, lalu di leg kedua tampil dominan.
AC Milan bahkan unggul lebih dahulu atas Napoli ketika Olivier Giroud mencetak gol di menit ke-43. Unggul 1-0 mampu dipertahankan AC Milan hingga penghujung laga babak kedua.
Sayang di menit-menit akhir, Rossoneri kecolongan gol Victor Osimhen di menit ke-90+3. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai. Berkat hasil ini, Milan pun berhak lolos ke semifinal Liga Champions 2022/2023 dengan agregat skor 2-1.
Di partai semifinal, AC Milan menunggu pemenang antara Inter Milan vs Benfica. Di leg pertama perempatfinal Liga Champions, Inter menang 2-0 atas Benfica.
Napoli sendiri sebenarnya tampil tidak buruk. Mereka beberapa kali mendominasi jalannya pertandingan dengan keunggulan ball possesion 74% dibanding dengan milik AC Milan 26%.
Salah satu pemaiin Partenopei yang tampil baik adalah kiper Alex Meret. Ia mampu menahan gempuran para pemain AC Milan demi menjaga peluang lolos ke semifinal.
1. Aksi Heroik Alex Meret dan Jerzy Dudek
Sejumlah penyelamatan pun dilakukan oleh Alex Meret termasuk saat mengagalkan penalti Olivier Giroud di menit ke-21.
Milan memperoleh penalti usai Rafael Leao dilanggar Mario Rui di kotak terlarang. Sayang, eksekusi Giroud bisa dimentahkan Alex Meret.
Kiper 26 tahun itu pun mencatatkan sejarah dengan menjadi kiper pertama yang mampu menahan tendangan penalti pemain AC Milan.
Sejak terakhir kali terjadi di tahun 2005 ketika Jerzy Dudek menahan tendangan penalti Andriy Shevchenko. Aksi heroik tidak hanya dilakukan oleh kiper Napoli, Alex Meret.
Usai pertandingan, Alex Meret juga ikut mengomentari kegagalan para pemain Napoli mencegah AC Milan mencetak gol pada pertandingan ini,
"Saya rasa kami bermain sangat baik secara umum. Kami dari awal berharap mereka bertahan dan kami juga tahu mereka berbahaya dalam serangan balik.
"Sayang sekali kami tak melanggar Leao dalam kesempatan yang berujung ke gol," ungkap Meret kepada Sportmediaset dikutip Football Italia.
Penjaga gawang AC Milan, Mike Maignan juga tidak mau kalah. Kali ini giliran Mike Maignan yang tampil luar biasa dengan membendung eksekusi penalti Khvicha Kvaratskhelia di menit ke-80.
Stelah Fikayo Tomori melakukan handball di kotak terlarang. Tendangan Khvicha Kvaratskhelia mampu dibaca dengan tepat.Skor 1-1 pun bertahan hingga laga usai.
Kiper berpaspor Prancis itu pun telah menyelamatkan 14 dari 45 penalti yang dia hadapi dalam kariernya.
Keberhasilan lolos ke semifinal Liga Champions merupakan yang pertama bagi AC Milan dalam 16 tahun terakhir. AC Milan terakhir kali tampil di babak ini pada Liga Champions 2006-2007.