3 Pelatih yang Sempat Dikabarkan Gantikan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
INDOSPORT.COM - Kursi Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia sepertinya memang sedang panas.
Setidaknya beberapa pelatih sempat dikabarkan akan menggantikan Shin Tae-yong sebagai juru ramu Timnas Indonesia.
Posisi Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia memang sudah di masa penghujung. Bagaimana tidak? Kontrak pelatih asal Korea Selatan ini akan berakhir pada Desember 2023.
Namun hingga saat ini, PSSI selaku induk federasi sepak bola Indonesia belum juga memberikan perpanjangan kontrak terhadap Shin Tae-yong.
Disinggung akan hal ini, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, belum memberikan jawaban secara gamblang apakah Shin Tae-yong akan mendapat perpanjangan kontrak atau tidak.
Erick Thohir memang sudah melakukan pertemuan dengan Shin Tae-yong pada Rabu (19/04/23). Melalui akun Instagram resminya ia membagikan momen dirinya berpose bersama sang pelatih.
“Malam ini saya berdiskusi dengan Coach Shin Tae-yong membahas beberapa hal tentang sepak bola nasional," tulis Erick Thohir di narasi postingannya.
Memang dalam postingan ini tidak dijelaskan apakah akhirnya PSSI memberikan perpanjangan kontak terhadap Shin Tae-yong.
Erick hanya mengatakan dirinya berdiskusi dengan Shin Tae-yong terkait target-target Timnas Indonesia selanjutnya.
“Salah satunya (pembahasan) terkait persiapan tim nasional Indonesia tahun ini yang akan berlaga di Piala Asia, FIFA Matchday, dan juga Kualifikasi Piala Dunia 2026," imbuhnya.
Dengan belum adanya kejelasan perihal perpanjangan kontrak, tak ayal masa depan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia masih menjadi misteri.
Kini, INDOSPORT pun mencoba merangkum beberapa nama pelatih yang sempat dikaitkan akan mengisi pos pelatih Timnas Indonesia.
1. Alexandre Polking
Nama yang terbaru dikaitkan dengan Timnas Indonesia adalah juru ramu Timnas Thailand, Alexandre Polking.
Nama Alexandre Polking memang menjadi yang terhangat akan menggantikan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Bahkan, dikabarkan pihak PSSI sudah melakukan komunikasi dengan Polking untuk menangan Timnas Indonesia.
Kabar ini sendiri sejatinya langsung dibantah dengan tegas oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Baginya tidak ada pembicaraan PSSI dengan yang bersangkutan.
“Tidak ada itu (komunikasi dengan Polking) coba tanya ke pihak Thailand sana,” ucap Erick Thohir.
Erick pun menilai kabar ini seperti itu atau psy war terhadap Timnas Indonesia menjelang berlaga di ajang SEA Games 2023, Kamboja.
“Jangan-jangan ini psywar jelang SEA Games supaya pecah belah bangsa. Jangan termakan propaganda," kata Erick.
Dalam perhelatan SEA Games 2023 Kamboja sendiri Timnas Indonesia U-22 tidak dilatih oleh Shin Tae-yong.
PSSI menunjuk Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, untuk membesut Timnas Indonesia U-22 di ajang SEA Games nanti.
Penyebab Tae-yong tak memegang timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023 karena diminta PSSI konsentrasi menyiapkan skuad U-20 untuk Piala Dunia U-20 2023.
2. Park Hang-seo dan Luis Milla
Park Hang-seo
Nama Park Hang-seo memang sempat dikaitkan dengan Timnas Indonesia. Terlebih setelah dirinya sudah tidak lagi bekerja sama dengan federasi Vietnam sebagai pelatih tim nasional.
Kerja sama antara Park Hang-seo dengan Timnas Vietnam resmi berakhir pada 31 Januari 2023. Kedua pihak sepakat berpisah, karena sang pelatih menolak memperbarui kontraknya.
Bahkan, Park Hang-seo sendiri mengaku belum akan pensiun selepas berpisah dari federasi sepak bola Vietnam.
Pelatih asal Korea Selatan itu masih mau berkarier dan mengaku sudah mendapatkan banyak tawaran melatih.
Sinyal Park Hang-seo merapat ke Indonesia sendiri cukup terbuka. Sebab, dirinya mengatakan tidak akan melatih di Vietnam dan Korea Selatan.
“Saya telah mengatakan tidak akan menjadi pelatih di Vietnam dan Korea lagi. Di Vietnam saya berhenti menjadi pelatih timnas dan tidak berniat mengambil posisi ini di tempat lain," ujar Park Hang-seo.
"Di Korea banyak junior dan rekan yang lebih baik dari saya. Sehingga saya menilai tidak memiliki sesuatu yang istimewa untuk dilakukan di kampung halaman saya," jelas Park Hang-seo.
Terkait kabar ini sendiri, Erick Thohir selaku ketua umum PSSI kembali membantah. Baginya semua kabar ini bagaikan propaganda yang tidak mau melihat sepak bola Indonesia maju.
“Jadi, jangan termakan propaganda dari negara lain yang tidak menginginkan sepak bola Indonesia berprestasi, karena itu dapat mengganggu komunikasi kami dengan pelatih," tegas Erick Thohir.
Luis Milla
Nama Luis Milla memang sangat dekat dengan suporter Timnas Indonesia. Pelatih asal Spanyol ini memang sempat menjadi pelatih tim Garuda pada 2017 silam.
Kini Luis Milla pun menangani Persib Bandung. Namun memang ia belum berhasil mempersembahkan gelar juara untuk pasukan Maung Bandung.
Akan tetapi, Luis Milla memang punya kenangan yang cukup indah bersama pendukung Timnas Indonesia, sekali pun belum ada prestasi berarti yang diraih.
Satu-satunya prestasi yang bisa dipersembahkan Luis Milla ialah membawa skuad Garuda Muda merebut medali perak SEA Games 2017.