Rumor Transfer Manchester City: Leao dan Kovacic Masuk Radar The Citizens!
INDOSPORT.COM - Manchester City memasukkan dua nama baru dalam daftar belanja di bursa transfer musim panas mereka yakni Rafael Leao dan Mateo Kovacic.
Four Four Two melaporkan bahwa kebutuhan The Citizens akan penyerang sayap papan atas jadi dasar pengejaran pada Leao.
Saat ini di skuad Pep Guardiola hanya ada Jack Grealish dan Riyad Mahrez saja untuk tiap sisi flank maka dari itu wajar jika mereka menginginkan kedalaman lebih.
Bersama AC Milan terutama dalam dua musim terakhir, Leao sudah membuktikan jika ia telah masuk dalam kategori winger elite di Eropa.
Produktivitasnya dalam hal gol maupun assist sama baiknya. Musim ini saja dengan start yang agak sulit sang bintang 23 tahun masih bisa menjaringkan 11 gol dan sembilan assist dari 38 laga di semua ajang.
Terbaru Rafael Leao sukses mengantarkan AC Milan ke semifinal Liga Champions untuk kali pertama sejak 2007 silam dan berpeluangan untuk menghadapi Manchester City di partai puncak.
Sejak musim lalu ia memang sudah dikabarkan punya pikiran untuk meninggalkan San Siro.
Terutama usai negosiasi kontrak baru yang tidak juga berujung kesepakatan hingga kini. Andai terus berlarut, maka AC Milan bisa saja kehilanga Leao yang bakal menjadi free agent per Juli 2024.
"Saya mau untuk bertahan di AC Milan namun masih ada detil yang belum diselesaikan. Kontrak saya masih tersisa setahun dan negosiasi tengah berjalan," beber Leao pada Sky Italia.
"Yang terpenting saat ini adalah semifinal (Liga Champions). Musim ini berjalan luar biasa dan saya ingin terus membantu tim," tambah eks Sporting Lisbon dan Lille itu.
1. Kovacic Cuma Rencana Cadangan?
Sementara itu Mateo Kovacic dimasukkan dalam dengan tujuan untuk berjaga-jaga andai Manchester City kalah dalam perburuan Jude Bellingham.
Untuk menggantikan Ilkay Gundogan yang kemungkinan besar akan angkat kaki musim depan, Manchester Biru merasa jika Bellingham adalah pengganti sekaligus upgrade yang tepat.
Hanya saja sang wonderkid Inggris tersebut berharga sangat mahal, 150 juta Euro, dan memiliki banyak klub penggemar.
Semua kesebelasan raksasa Eropa terutama Real Madrid juga turut mengintai perkembangan Bellingham secara intens.
Di bursa transfer musim panas nanti untungnya ada Kovacic yang jauh lebih ekonomis. Penggawa Chelsea itu masih berada dalam usia emas, 28 tahun, namun dapat direkrut di kisaran 40 juta Euro saja.
Selain itu tidak seperti Bellingham, ia pun sudah punya pengalaman banyak di kasta teratas Liga Inggris.
Kontrak Kovacic bersama Chelsea kebetulan akan berakhir pada penghujung 2023/2024. Hal ini bisa membuat harga jualnya bisa mendapat potongan yang lebih besar.
Faktor tidak ada Liga Champions di Stamford Bridge musim depan bisa jadi alasan lain bagi gelandang Kroasia itu untuk angkat koper menuju Etihad Stadium.
Memang bukan Manchester City namanya jika tidak ambisius dan jor-joran tiap kali bursa transfer dibuka.
Cukup menarik untuk menanti apakah memang di 2023/2024 Rafael Leao dan Mateo Kovacic memang bakal mengenakan warna kebesaran biru langit mereka.
Sumber: Four Four Two