Bakal Berakhir, 3 Pembelian Termahal Inter Milan di Era Suning Group
INDOSPORT.COM – Era kepemilikan Sunning Group di Inter Milan kabarnya bakal segera berakhir pada musim panas nanti, lantas siapa sajakah pembelian termahal La Beneamata saat masih dimiliki sang taipan China?
Seperti diketahui, era Inter Milan bersama Suning Group yang sudah terjalin sejak tahun 2016 silam tampaknya akan segera berakhir setelah sang pemilik dikabarkan siap menjual saham mayoritasnya.
Melansir dari Sempre Inter, kabarnya pihak Suning Group sudah melakukan negosiasi dengan Investcorp, sebuah kelompok bisnis asal Timur Tengah, dan kini sudah memasuki tahap awal.
Investcorp memang telah lama ingin mengambil alih sebuah klub besar di Serie A Italia, karena sepak bola Italia dipandang memiliki potensi yang belum terealisasi di bawah pemilik klub saat ini.
Tawaran Investcorp ini datang setelah induk Suning Group yang berbasis di China, disebut-sebut mencari pembeli atau investor baru untuk membantu memperkuat keuangan klub.
Sebelum rumor penjualan klub muncul, Suning Group sempat yakin bisa mempertahankan keuangan Inter Milan dengan meminjam 275 juta euro dari Oaktree.
Suning Group memberikan saham kepemilikan klub sebagai jaminan kepada pihak Oaktree.
Batas waktu pelunasan utang tersebut hanya tersisa satu tahun lagi, yakni pada Mei 2024 mendatang dan pihak Suning dikabarkan masih belum bisa mengembalikan pinjamannya.
Situasi Suning Group yang sangat membutuhkan dana segar inilah yang coba dimanfaatkan InvestCorp. Melansir laporan Economy Middle East, Investcorp bakal mengumpulkan dana yang ditargetkan antara 545 juta dolar dan 654 juta dolar atau setara dengan Rp9 triliun lebih buat beli Inter Milan.
Walau segera berpisah dengan Inter Milan, tetapi sepanjang kebersamaan Suning Grup di Giuseppe Meazza, ada beberapa rekrutan mahal yang telah dilakukan sang owner demi membawa klub rajai Liga Italia
Lantas siapa sajakah mereka? Berikut INDOSPORT coba merangkum:
1. Joao Mario
Nama pertama adalah Joao Mario. Pemain asal Portugal ini didatangkan Inter Milan pada bulan Agustus tahun 2016 silam dari klub Sporting CP.
Demi mendapatkan jasa sang gelandang, kubu Inter Milan harus menggelontorkan dana mencapai 44,7 juta euro pada saat itu.
Angka tersebut membuat Joao Mario jadi pembelian termahal Inter Milan pada musim 2016/17 silam, atau rekrutan termahal pertama era Suning Group.
Akan tetapi, kiprah Joao Mario di Inter Milan tidak berjalan mulus. Ketidakcocokan gaya bermainnya dengan kultur sepak bola Italia, membuat Joao Mario lebih sering dipinjamkan.
Dengan minimnya menit bermain di Inter Milan, akhirnya Joao Mario dilepas gratis oleh manajemen La Beneamata pada tahun 2021 lalu ke Benfica.
Romelu Lukaku
Berikutnya adalah Romelu Lukaku. Penyerang asal Belgia ini adalah rekrutan termahal kedua era Suning Grup di Inter Milan dengan nilai transfer mencapai 74 juta pada tahun 2021 lalu.
Didatangkan dari Manchester United, awal kehadiran Lukaku di Inter Milan sempat menuai tanda tanya lantaran kiprah sang striker di klub sebelumnya tidak terlalu mentereng.
Namun saat berseragam Inter Milan, penampilan Romelu Lukaku berhasil memukau para fans serta petinggi klub.
Pada musim debutnya bersama Inter Milan, Lukaku sukses mengemas 34 gol dari total 51 pertandingan di semua ajang.
Sedangkan pada musim keduanya, Romelu Lukaku semakin garang dan berhasil membantu Inter Milan mengakhiri puasa gelar Serie A dengan menjadi juara mengungguli AC Milan di posisi kedua.
2. Achraf Hakimi
Terakhir adalah Achraf Hakimi. Wing Back asal Maroko yang turut jadi kunci keberhasilan Inter Milan untuk raih scudetto pada musim 20/21 lalu.
Didatangkan dari Real Madrid pada tahun 2020, manajemen Inter Milan harus menggelontorkan uang sebesar 43 juta euro demi bisa mengamankan tanda tangan Achraf Hakimi.
Walau hanya semusim memperkuat Inter Milan, tetapi performa Hakimi terbilang sangat impresif dengan torehkan 7 gol serta 11 assists dari 45 laga di semua kompetisi.
Berkat kegemilangannya tersebut, Achraf Hakimi dilirik raksasa Liga Prancis, PSG pada bursa transfer musim panas tahun 2021 silam.
Inter Milan yang disodorkan mahar 68 juta euro dari PSG, tak sanggup untuk menolak hingga akhirnya resmi melepas Achraf Hakimi pada bursa transfer.