x

Eks Persipura Nyoman Ansanay Jadi Pengganti Bagus Nirwanto di PSS Sleman

Selasa, 2 Mei 2023 22:10 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
PSS Sleman resmi mengumumkan bek kanan baru sebagai pengganti Bagus Nirwanto menatap Liga 1 2023-2024 yakni potensi muda asal Papua, I Nyoman Nikson Ansanay.

INDOSPORT.COM - PSS Sleman resmi mengumumkan bek kanan baru sebagai pengganti Bagus Nirwanto menatap Liga 1 2023-2024 yakni potensi muda asal Papua, I Nyoman Nikson Ansanay.

Keputusan melepas Bagus Nirwanto menjadi kejutan besar bagi PSS Sleman. Bagus merupakan pemain yang telah lama bermain dan menjabat sebagai kapten PSS.

Sempat muncul tanda tanya tentang sosok yang akan menggantikan Bagus Nirwanto. Sosok baru ini jelas akan dibanding-bandingkan dengan Bagus sepanjang musim 2023-2024.

PSS kemudian membuat keputusan dengan mendatangkan Nyoman Ansanay. Pemain yang sempat dua musim berseragam Persipura Jayapura ini resmi jadi bagian PSS.

Pengumuman Nyoman Ansanay dilakukan pada Selasa (2/5/23) malam. Pemain berusia 21 tahun ini pun kembali ke Liga 1 setelah musim lalu sempat mencari menit bermain dengan gabung klub Liga 2, Persewar Waropen.

Baca Juga

Komisaris Utama PT Putra Sleman Sembada (PT PSS), Rachmat Makassau, mengumumkan keputusan merekrut Nyoman Ansanay.

Meski masih berusia muda, Rachmat menyebut PSS Sleman menaruh harapan besar pada pemain bertinggi 174 sentimeter tersebut.

Baca Juga

"I Nyoman Ansanay adalah bek kanan muda potensial dan akan memperkuat kita pada posisi pertahanan, kemampuan fisik serta mengantisipasi serangan merupakan kekuatan dia," kata Rachmat, Selasa (2/5/23).

Nyoman Ansanay memang masih berusia muda. Namun jam terbang pemain Papua berdarah Bali ini tak bisa dianggap remeh.

Nyoman Ansanay sudah menjadi bagian dari tim senior Persipura Jayapura pada Liga 1 2019 lalu. Kala itu, Nyoman Ansanay hanya bermain dalam dua pertandingan.

Baca Juga

1. PSS Jadi Harapan Nyoman Ansanay

I Nyoman Ansanay saat berlatih bersama skuat Persipura

Menit bermainnya cukup meningkat pada Liga 1 2021-2022 lalu. Nyoman Ansanay bermain sembilan kali dengan rincian empat kali inti dan lima kali jadi pilar pengganti.

Musim lalu, Nyoman Ansanay menjadi pilihan utama tim Persewar. Dia bermain tujuh kali dan sempat mencetak satu gol untuk Persewar.

Baca Juga

Sayangnya, kompetisi Liga 2 harus terhenti karena terkena imbas dari Tragedi Kanjuruhan. Alhasil, upaya Nyoman Ansanay mencari menit bermain di Liga 2 menjadi kurang maksimal.

PSS Sleman menjadi harapan bagi Nyoman Ansanay untuk meraih prestasi di Liga 1. Namun, dia harus bersaing di internal PSS Sleman dengan Ibrahim Sanjaya.

Pada Liga 1 2022-2023 lalu, Ibrahim Sanjaya tampil bergantian dengan Bagus Nirwanto. Total, mantan pilar Semen Padang itu tampil dalam 16 pertandingan.

Baca Juga

Di PSS Sleman, Nyoman Ansanay menjadi rekrutan ketujuh PSS Sleman. Sebelum ini, sudah ada empat pemain asing, yakni Jonathan Bustos, Thales Natanael, Kei Sano dan Anthony Pinthus.

Sementara untuk barisan lokal ada Esteban Vizcarra dan Wahyudi Hamisi. Rumor menyebutkan PSS Sleman tinggal selangkah lagi memperkenalkan rekan Nyoman Ansanay di Persipura, Wulf Horota.

Persipura JayapuraPSS SlemanLiga IndonesiaLiga 1Bagus NirwantoBerita Liga 1

Berita Terkini