Prediksi Liga Inggris Newcastle vs Arsenal: The Gunners Ketar-Ketir
INDOSPORT.COM – Prediksi Liga Inggris untuk laga pekan ke-35 antara Newcastle United vs Arsenal pada hari Minggu (07/05/23).
Raksasa Liga Inggris, Arsenal, akan menjalani salah satu laga berat dengan menghadapi Newcastle United di Stadion St James’ Park pada Minggu nanti.
Arsenal wajib menang pada pertandingan ini, mengingat mereka harus mengejar Manchester City yang duduk di puncak klasemen Liga Inggris.
Memang, The Gunners kini punya kans untuk kembali menang ketika menghadapi Newcastle, tetapi tim peringkat ketiga Liga Inggris itu bukan mudah untuk dikalahkan.
The Magpies punya skuad yang kompak dan mampu bertahan dan menyerang sama baiknya, sehingga bisa menyulitkan Arsenal.
Newcastle United sendiri punya amunisi penyerang sekaliber Alexander Isak dan Callum Wilson yang tajam di depan gawang lawan,.
Sementara, Arsenal juga sudah mulai solid di lini belakang dengan munculnya nama bek baru, Jakub Kiwior, yang menawan kala menghadapi Chelsea.
Tentu saja, hadirnya Kiwior akan memperkuat pertahanan Arsenal demi menahan laju Newcastle yang tengah kencang-kencangnya.
Selain itu, Arsenal juga akan mengandalkan beberapa pemain cepat, seperti Bukayo Saka dan Leandro Trossard yang akan membahayakan pertahanan Newcastle kawalan Sven Botman.
Tentu saja, melihat komposisi pemainnya, pertandingan Newcastle United vs Arsenal akan menarik untuk disaksikan dan menentukan perebutan gelar juara Liga Inggris.
1. Catatan Laga Newcastle vs Arsenal
Prediksi Skuad Newcastle vs Arsenal
Newcastle United (4-3-3): Nick Pope; Kieran Trippier, Fabian Schar, Sven Botman, Dan Burn; Joelinton, Bruno Guimaraes, Joe Willock; Jacob Murphy, Alexander Isak, Anthony Gordon.
Pelatih: Eddie Howe
Arsenal (4-3-3): Aaron Ramsdale; Ben White, Jakub Kiwior, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko; Martin Odegaard, Jorginho, Granit Xhaka; Bukayo Saka, Gabriel Jesus, Leandro Trossard
Pelatih: Mikel Arteta
Player to Watch
Bruno Guimaraes (Newcastle United)
Bruno Guimaraes menjadi salah satu pemain yang diandalkan oleh Newcastle United untuk menyerang pertahanan Arsenal.
Kendali lini tengah The Magpies akan diambil oleh pemain Timnas Brasil ini, mengingat dialah yang menentukan pergerakan tim.
Jika Arsenal gagal menghentikan Bruno Guimaraes, maka mereka bisa saja kalah dari Newcastle pada pertandingan kali ini.
Martin Odegaard (Arsenal)
Jika Newcastle memiliki Bruno Guimaraes, Arsenal tentu memiliki Martin Odegaard yang tentu saja menjadi pengatur serangan tim.
Arsenal sendiri sangat bergantung pada Odegaard yang tentu saja akan coba dihentikan pergerakannya oleh Newcastle. Jika Odegaard mampu ditutup pergerakannya, Newcastle bisa mengambil poin dari Arsenal di St James’s Park.
2. Statistik dan Prediksi
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
(04/01/23) Arsenal 0-0 Newcastle United
(17/05//22) Newcastle United 2-0 Arsenal
(27/11/22) Arsenal 2-0 Newcastle United
(02/05/21) Newcastle United 0-2 Arsenal
(19/01/21) Arsenal 3-0 Newcastle United
5 Pertandingan Terakhir Newcastle United
(30/04/23) Newcastle United 3-1 Arsenal
(28/04/23) Everton 1-4 Newcastle United
(23/04/23) Newcastle United 6-1 Tottenham Hotspur
(15/04/23) Aston Villa 3-0 Newcastle United
(08/04/23) Brentford 1-2 Newcastle United
5 Pertandingan Terakhir Arsenal
(03/05/23) Arsenal 3-1 Chelsea
(27/04/23) Man City 4-1 Arsenal
(22/04/23) Arsenal 3-3 Southampton
(16/04/23) West Ham United 2-2 Arsenal
(09/04/23) Liverpool 2-2 Arsenal
Prediksi Newcastle vs Arsenal
Newcastle 45% Imbang 10% Arsenal 45%