x

'Plonga-plongo' Lawan West Ham, Bintang Man United Ini Didesak Harus Dilego

Senin, 8 Mei 2023 14:15 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Indra Citra Sena
Bintang Manchester United, Anthony Martial, didesak harus dilego sebab hanya ‘plonga-plongo’ saja lawan klub Liga Inggris (Premier League), West Ham United.

INDOSPORT.COM - Bintang Manchester United, Anthony Martial, didesak harus dilego sebab hanya ‘plonga-plongo’ saja lawan klub Liga Inggris (Premier League), West Ham United.

Raksasa Liga Inggris, Manchester United, tengah tidak baik-baik saja dalam beberapa laga terakhir di Premier League baru-baru ini.

Bagaimana tidak? Setan Merah sudah kalah dua kali beruntun dan hanya mampu memenangi dua dari lima pertandingan terakhir di Liga Inggris.

Pasukan Erik ten Hag ini bisa saja terdepak dari zona empat besar apabila sampai kehilangan poin lagi di laga-laga berikutnya.

Terlebih lagi, Liverpool yang awalnya terseok-seok kini sudah tak terkalahkan dalam tujuh laga terakhir di Liga Inggris dengan perincian enam kali menang dan sekali imbang.

Baca Juga

The Reds bahkan membayang-bayangi Marcus Rashford cs di peringkat lima dengan 62 poin, terpaut satu angka saja dari Setan Merah, yang masih mengnatongi satu laga tersisa.

Manchester United tampaknya memang bapuk dalam laga tandang sebab mereka terbilang hampir selalu kalah kala melawat ke markas lawannya.

Baca Juga

Terbaru, Man United sudah kalah dari Brighton-Hove Albion dan West Ham United dalam dua laga tandang terakhir dengan skor tipis 1-0.

Manchester United harus berbenah untuk menyapu laga tersisa apabila mereka serius ingin finis empat besar demi mendapatkan satu tiket ke Liga Champions pada musim depan.

Anthony Martial bahkan didesak harus dilego di bursa transfer musim panas nanti karena hanya ‘plonga-plongo’ di laga lanjutan Liga Inggris antara West Ham United vs Manchester United.

Baca Juga

1. Waktu Sudah Habis, Saatnya Martial Dijual

Selebrasi gol Anthony Martial di laga Liga Inggris Manchester United vs Aston Villa.

Legenda Timnas Inggris, Alan Shearer, percaya Manchester United harus segera menjual Anthony Martial karena dinilai tak cukup bagus untuk bermain bagi Setan Merah.

Anthony Martial sendiri masuk sebagai pemain pengganti pada babak kedua menggantikan Wout Weghorst pada laga kontra West Ham United, tetapi sang pemain gagal berdampak baik dalam kekalahan 1-0 itu.

Pria berusia 27 tahun itu aslinya punya peluang untuk menjaringkan gol pada babak menit akhir sebelum laga bubar, tetapi sepakannya itu bisa ditepis oleh Lukasz Fabianski.

“Waktu Anthony Martial di Manchester United sudah cukup,” kata Shearer pada Premier League Productions setelah West Ham United memenangi laga.

“Sudah gak perlu lagi keputusan besar akan masa depan Anthony Martial sebab saya rasa keputusan itu sudah dibuat (untuk menendangnya).”

Baca Juga

“Dia sudah di sana cukup lama dan sudah mendapatkan cukup banyak kesempatan. Dia tak cukup baik untuk membawa Man United ke level di mana mereka seharusnya berada.”

Sementara itu, mantan bomber Arsenal, Ian Wright, menambahkan bahwa jika striker asal Prancis itu kalah jadi starter dari Wout Weghorst berarti ada masalah dalam dirinya.

Baca Juga

“Dengan segala hormat bagi Martial, kalau Anda sampai kalah starter dengan Wout Weghorst, berarti Anda punya masalah,” tutur Weghorst.

Anthony Martial sendiri memang kerap kali dibekap cedera sehingga membatasi waktu bermainnya di Manchester United sehingga dirinya akan dilego pada bursa transfer musim panas 2023 nanti.

Anthony Martial baru mencetak empat gol dan dua assists dalam 17 pertandingan terakhir di Liga Inggris 2022-2023 ini.

Baca Juga

Sumber: Metro

Manchester UnitedWest Ham UnitedLiga Primer InggrisAnthony MartialLiga Inggris

Berita Terkini